Sundaland tenggelam dan akhirnya membentuk pulau-pulau cantik di Indonesia
Sebelum Sundaland tenggelam, ada beberapa bencana alam yang terjadi di sana. Menurut buku berjudul Eden in The East, fenomena alam yang dimaksud adalah letusan gunung berapi, gempa bumi dan juga banjir.
Singkat cerita, banyaknya bencana alam tadi diakhiri dengan kenaikan air laut yang menenggelamkan Sundaland. Sehingga, tinggallah Sumatera, Kalimantan, Jawa dan pulau-pulau kecil di sekitarnya yang tersisa hingga saat ini.
Lalu, mengapa Sundaland disebut-sebut terdapat jejak Atlantis?
Sundaland yang telah tenggelam beribu tahun lalu dianggap terdapat jejak atlantis bukan hanya ocehan belaka. Menurut Stephen Oppenheimer, Sundaland merupakan cikal bakal peradaban kuno atau dalam bahasa agama sebagai Taman Eden.
Istilah ini diserap dari kata dalam Bahasa Ibrani Gan Eden. Nah, di dalam Bahasa Indonesia disebut sebagai Taman Firdaus. Ini semua dilihat dari beberapa ilmuwan yang telah menemukan jejak sungai purba di sekitaran Sundaland.
BACA JUGA : 7 Teori Unik Seputar Atlantis, Kota yang Hilang
Itulah segelintir informasi mengenai Sundaland. Tapi tentang apakah Sundaland merupakan bentuk peradaban dari Atlantis, sepertinya belum ada yang bisa menjawab. Sebab, masih belum ada bukti otentik tentang peninggalan Atlantis yang ditemukan di sekitaran Sundaland. Namun apa kalian percaya dengan adanya Atlantis di Indonesia?