Entertainment

12 Potret Gaya Kekinian Marshanda dan Perjalanan Taklukkan Berbagai Cobaan Hidup

Marshanda, satu nama yang mungkin belakangan sudah tidak banyak terdengar di layar kaca. Sempat melejit lewat sinetron Bidadari, tak membuat Caca (panggilan Marshanda) betah berlama-lama di dunia hiburan televisi.

Mantan istri Ben Kasyafani ini memiliki perjalanan hidup cukup pelik, dan hal itulah yang membuatnya tumbuh sebagai sosok yang unik. Sempat disebut kontroversi ketika sosoknya yang manis, tetiba muncul lewat video penuh amarah yang viral, perjalanan cinta yang sering ditimpa prahara, bahkan ketika dirinya memutuskan untuk lepas jilbab.

Pujian dan hujatan sudah pernah diterima Marshanda, semua dijalaninya sambil bertransformasi. Sobat Boombastis yang sudah lama tak melihat sosok kesayangan ibu peri, berikut potret kekinian Caca dan kisahnya berproses menaklukkan cobaan hidup.

1. Marshanda dikenal punya paras ayu sejak kecil. Makin dewasa, gaya imutnya masih terpancar.

2. Namun sejak video pribadi Caca marah-marah viral, ia semakin berani mengekspresikan jati dirinya.

3. Disebut memiliki masalah dengan kondisi psikisnya, Marshanda tidak ragu untuk mengakui itu hingga kini. Malah, ia menebar penguatan lewat kata-kata di postingan Instagramnya.

4. Marshanda sering mengekspresikan diri lewat penampilan dan menyuarakan isi pikirannya sebagai bentuk proses penyembuhan dan penerimaan diri.

5. Dalam proses itu, sebagai artis, jelas ada banyak kritik dan nyinyiran netizen. Terutama karena dirinya kini juga seorang ibu.

6. Buat kebanyakan orang, Caca kelihatan memenuhi hidupnya dengan ego dan kesenangan sendiri.

7. Namun Marshanda tidak pernah berhenti mencurahkan cintanya pada Sienna, anak yang kini bersama mantan suami, Ben Kasyafani.

8. Di balik senyum yang sering dihakimi oleh publik, tak banyak orang tahu bahwa Caca mengalami gonjang-ganjing di dalam dan sempat ingin bunuh diri di akhir tahun 2019 lalu.

9. Kondisi bipolar dan depresi yang bisa sewaktu-waktu melanda partner syuting alm. Cecep Reza ini memang menguras energi dan membuatnya berhadapan dengan beragam masalah hidup.

10. Meski tidak banyak muncul di layar kaca, Caca memilih jalannya sendiri untuk berkarya. Karena hambatan hidup bukan halangan.

11. Meski disebut kontroversial, Marshanda tidak kehilangan simpati dari penggemarnya. Terutama bagi mereka yang sama-sama sering dilanda mental breakdown.

12. “Saya BERANI menjadi diri sendiri. Saya TELAH membuka topeng dan jadi diri sendiri. Dan apapun kekurangan yang ada pada diri saya, saya BANGGA menjadi diri saya sendiri,” kata Marshanda

Reaksi publik bukanlah hal yang bisa dikendalikan. Marshanda yang sudah kenyang makan asam garam nyinyiran netizen hanya bisa menanggapi dengan, “Komentar positif dan negatif wajar kali jadi publik figur. Gak jadi publik figur aja juga banyak kok pro dan kontranya.”

Marshanda masih menjadi inspirasi dan motivator meski sering mendapat komentar sinis dari banyak orang. Kadang kita lupa, karena masalah maka seseorang bertumbuh. Karena menerima dan berdamai dengan kekurangan maka luka batin bisa perlahan sembuh.

Share
Published by
Orchid

Recent Posts

Statemen Arra Bocah Viral Dianggap Menyinggung Pekerja Pabrik, Ortu Dikritik Netizen dan Psikolog

Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…

1 week ago

Profil Fedi Nuril, Sang Aktor yang Gencar Kritik Pemerintah dan Pejabat Publik

Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…

2 weeks ago

Kontroversi RUU TNI yang Mendapat Penolakan Masyarakat

Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…

2 weeks ago

Indonesia Airlines, Maskapai Indo tapi Memilih Berpusat di Singapura

Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…

2 weeks ago

Kasus Pencabulan oleh Kapolres Ngada, Akhirnya Pelaku Dimutasi

Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…

3 weeks ago

Terkuaknya Skandal Aktor Termahal Korea Selatan, Netizen: Hindari Pria Korea

Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…

3 weeks ago