Di Indonesia ada banyak sekali tempat-tempat umum seperti tempat wisata, bandar udara, stasiun, tempat olahraga dan masih banyak lagi. Tempat-tempat tersebut memang sengaja dibangun untuk kepentingan masyarakat Indonesia.
Lalu, dari sekian banyak tempat-tempat umum yang ada di Indonesia, manakah yang paling awal didirikian? Dan ada sejarah apa di balik pendirian tempat-tempat ini? Kita cari tahu lebih lanjut aja yuk di bawah ini.
Bandar udara pertama di Indonesia bukanlah Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta. Melainkan bandar udara Internasional Kemayoran. Landasan bandar udara ini dibangun pada tahun 1934 dan secara resmi beroperasi untuk umum mulai 8 Juli 1940. Pesawat yang pertama kali mendarat di sini adalah pesawat jenis DC-3 Dakota milik penerbangan Hindia Belanda. Pesawat itu terbang dari lapangan terbang Tjililitan yang sekarang bernama Halim Perdana Kusuma.
Stasiun kereta api yang berada di Tanjung Mas, Semarang Utara ini didirikan pada tahun 1867 oleh Perusahaan kereta api Hindia-Belanda, NISM. Stasiun ini dibangun dengan nama Station Samarang NIS. Namun pada tahun 1914 stasiun ini beserta kegiatan ekspor impor didalamnya dipindahkan ke Stasiun Semarang Tawang.
Bank pertama yang didirikan dan dimiliki oleh pemerintah Indonesia adalah Bank Negara Indonesia (BNI). Gedung BNI 46 pertama yang dibangun pada tahun 1946 berlokasi di Jl. Trikora, Yogyakarta. BNI mulai mengedar alat pembayaran resmi pada malam menjelang tanggal 3 Oktober 1946.
Diantara banyak stadion yang dibangun oleh Belanda di Indonesia, Stadion Sriwedarilah yang menjadi stadion pertama yang dibangun sendiri oleh bangsa Indonesia. Stadion ini dibangun pada tahun 2003-2011. Lokasinya berada di Surakarta, Jawa Tengah.
Di Indonesia ada banyak sekali museum-museum, salah satunya adalah Museum Radya Pustaka. Gedungnya dibangun pada masa pemerintahan Pakubuwono IX, tepatnya pada tangal 28 Oktober 1890. Museum ini berlokasi di Surakarta, Jawa Tengah.
Kebun Binatang Ragunan didirikan di kawasan Menteng, Jakarta Pusat pada tahun 1864 dengan luas sekitar 10 hektare. Tempat ini dikelola oleh Perhimpunan Penyayang Flora dan fauna Batavia. Awalnya tempat wisata yang menampung sekitar 295 spesies hewan ini, bernama “Planten En Dierentuin”.
Gedung pusat perbelanjaan atau mall yang pertama kali berdiri di Indonesia adalah Sarinah. Lokasinya berada di Jl. M. H, Thamrin, Jakarta Pusat. Gedungnya dibangun pada tahun 1963 dan diresmikan langsung oleh presiden pertama Indonesia, Soekarno.
Itulah tadi beberapa tempat yang dibangun lebih awal dibanding tempat-tempat lainnya yang ada di Indonesia. Mungkin jika ditelaah lebih lanjut, ada banyak lagi tempat-tempat yang berumur tua di Indonesia. Kalau dari pengetahuan readers sendiri, ada lagi gak nih tempat yang pertama kali dibangun di Indonesia yang belum disebutkan diatas? 🙂
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…
Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…