Categories: Entertainment

Pernikahan Super Mewah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Setelah Raffi Ahmad resmi menikahi Nagita Slavina, Jumat (17/10), keduanya lalu menggelar resepsi pernikahan di Hotel Ritz Carlton. Proses resepsi pernikahan Raffi dan Nagita disiarkan secara langsung oleh RCTI.

“Dari pukul 19.00 sampai 22.00 WIB, RCTI menayangkan resepsi pernikahan Raffi dan Gigi,” kata Armain, Produser Dahsyat. Dia mengatakan, dari pagi teman-teman Raffi yang menjadi host di Dahsyat membuka acara. Lalu ada tayangan eksklusif sebanyak sembilan episode di sore hari menjelang tayangan langsung resepsi pernikahannya di Ritz Carlton, Jakarta.

wajah bahagia raffi ahma

Resepsi pernikahan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina disiarkan langsung di RCTI, Minggu (19/10) pukul 19.00 WIB. Mereka berdua mengenakan pakaian pengantin secara adat Yogyakarta yakni dodot.

Ribuan tamu undangan hadir di Ritz Carlton Hotel, Jakarta. Undangan yang hadir meliputi keluarga besar, teman-teman, rekan bisnis dari kedua belah pihak. Selain itu, okoh politisi dan ketua lembaga tinggi negara pun turut hadir memberikan restu di resepsi pernikahan presenter Dahsyat RCTI itu. Suasana pernikahannya sangatlah mewah.

Tak mengherankan jika kado istimewa pun didapatkan Raffi dan Nagita dari para koleganya. Tak tanggung-tanggung hadiah yang mereka dapatkan juga cukup fantastis mulai dari jam tangan berharga ratusan juta rupiah hingga mobil mewah.

Salah satunya, mereka mendapatkan hadiah mobil mewah Lamborghini Aventador dari dua sahabatnya yakni Hotman Paris Hutapea dan Johnson Yaptonaga. Raffi langsung berdecak kagum saat melihat kado spesial tersebut. Mobil berwarna putih berpita merah seakan melengkapi kebahagiaannya. Raffi mengatakan bahwa mobil yang diberikan kepadanya itu merupakan seleranya. “Keren. Ini putih warna kesayangan, sesuai konsep pernikahan saya juga,” ucap Raffi.

Tak hanya cukup di situ kejutan yang diterima, setelah mendapatkan kunci mobil, ia pun mendapatkan jam tangan mewah DCI berwarna oranye edisi terbatas yang ditaksir seharga ratusan juta. Sedangkan istrinya, Nagita Slavina mendapatkan jam tangan berwarna merah muda.

Baca Juga :4 Fakta Hot Pernikahan Raffi Ahmad Dan Nagita Slavina

Share
Published by
Admin

Recent Posts

Statemen Arra Bocah Viral Dianggap Menyinggung Pekerja Pabrik, Ortu Dikritik Netizen dan Psikolog

Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…

6 days ago

Profil Fedi Nuril, Sang Aktor yang Gencar Kritik Pemerintah dan Pejabat Publik

Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…

1 week ago

Kontroversi RUU TNI yang Mendapat Penolakan Masyarakat

Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…

2 weeks ago

Indonesia Airlines, Maskapai Indo tapi Memilih Berpusat di Singapura

Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…

2 weeks ago

Kasus Pencabulan oleh Kapolres Ngada, Akhirnya Pelaku Dimutasi

Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…

2 weeks ago

Terkuaknya Skandal Aktor Termahal Korea Selatan, Netizen: Hindari Pria Korea

Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…

3 weeks ago