Categories: Trending

Pembully Jokowi Ditangkap Polisi, Indonesia Kembali ke Masa Orde Baru?

Dalam era teknologi modern, punya akun Facebook dan Twitter memang bukan hal yang mewah. Semua orang bisa memilikinya, namun tidak setiap pemilik akun bisa bijak dan juga cerdas menggunakannya. Bullying alias menghina seseorang kini tidak lagi harus berhadap-hadapan dengan orang tersebut, tapi bisa juga melalui media sosial media. Salah satunya adalah sengitnya pertarungan pilpres lalu yang melahirkan grup-grup di Facebook yang anggotanya saling debat dan hina satu sama lain.

Namun bagaimana jika yang dihina adalah Presiden Indonesia, Joko Widodo? Seorang buruh tukang kipas sate bernama Muhammad Arsyad alias Imen ditangkap polisi minggu ini karena menghina dan memfitnah Jokowi dengan gambar yang tidak pantas. Foto parodi atau meme itu dianggap keterlaluan bahkan diindikasi berisikan fitnahan dengan gambar porno.

sumber gambar:Indotrading]

Imen tidak menyangka bahwa komen dan gambar yang ia upload di salah satu grup Facebook itu membawa malapetaka baginya. Orangtua Imen sampai memohon belas kasihan pada Presiden Joko Widodo untuk meminta polisi membebaskan anaknya itu. Beberapa netizen yang membaca berita ini mengatakan menurut mereka, penangkapan Imen ini tanda-tanda bahwa Indonesia kembali ke masa orde baru.

Komentar Dari Netizen

Sekadar mengingatkan, dalam rezim itu memang tidak ada kebebasan berpendapat dan juga cenderung otoriter. Tidak boleh ada kritik apalagi menjelek-jelekkan pemerintah atau Presiden. Kini ditangkapnya Imen karena ngebully Presiden Joko Widodo dianggap sebagai kemunduran dan seperti era orde baru.

Pada era pemerintahan mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, foto parodi yang menjelek-jelekkan SBY banyak beredar namun tidak ada yang ditangkap oleh Polisi. Tidak hanya foto, status Facebook, tweet dan masih banyak lagi yang bermuatan negatif bahkan fitnah juga bertebaran. Kini sepertinya UU ITE kembali digalakkan, untuk memberikan efek jera bagi mereka yang menggunakan sosial medianya dengan sembarangan.

Nah bagaimana menurut Anda, apakah lebih baik seperti ini atau didiamkan saja seperti era mantan Presiden SBY?

Baca Juga: 6 Selebrasi Gol Paling Keren Para Pesepakbola Dunia

Share
Published by
Admin

Recent Posts

Statemen Arra Bocah Viral Dianggap Menyinggung Pekerja Pabrik, Ortu Dikritik Netizen dan Psikolog

Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…

6 days ago

Profil Fedi Nuril, Sang Aktor yang Gencar Kritik Pemerintah dan Pejabat Publik

Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…

1 week ago

Kontroversi RUU TNI yang Mendapat Penolakan Masyarakat

Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…

2 weeks ago

Indonesia Airlines, Maskapai Indo tapi Memilih Berpusat di Singapura

Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…

2 weeks ago

Kasus Pencabulan oleh Kapolres Ngada, Akhirnya Pelaku Dimutasi

Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…

2 weeks ago

Terkuaknya Skandal Aktor Termahal Korea Selatan, Netizen: Hindari Pria Korea

Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…

3 weeks ago