Categories: Trending

Dulu Dikenal Gembong Teroris Sadis, Begini Nasib Umar Patek Sekarang Yang Cinta NKRI

Terorisme, sampai sekarang masih jadi salah satu musuh utama negeri ini. Sudah banyak kisah kelam yang berhubungan dengan aksi radikal itu di Indonesia. Mulai dari Bom Bali, Ritz Carlton dan beberapa tragedi lainnya yang menyisakan banyak korban. Sebagian dari teroris itu yang tertangkap harus dieksekusi , namun beberapa yang lain harus mendekam di penjara dalam waktu yang lama.

Masih mengenai teroris di Indonesia, salah satu gembong asal Indonesia ternyata ada yang masih hidup sampai sekarang dan mendekam dalam kurungan. Ya, dialah si Umar Patek salah satu pelaku bom buku dan bom Bali, tragedi kelam terorisme di Indonesia. Dia tidak di eksekusi seperti yang lain, lantaran mengaku kembali ke NKRI. Lalu bagaimana keadaannya sekarang? Simak ulasan berikut.

Dianggap teroris kelas kakap, sudah makan asam garamnya dunia terorisme

Siapa sangka mantan teroris Indonesia bernama Umar Patek ini ternyata sudah sejak tahun 1998 telah masuk dengan dunia terorisme. Salah satu anggota jamaah Islamiyah ini mengaku sudah banyak pengalaman bergabung dengan jaringan teroris internasional.

semasa jadi teroris

Bahkan mulai dari para ulama Al Qaida hingga Abu Sayyaf sendiri pun juga sudah hafal dengan gembong teroris Indonesia ini. Bahkan sampai-sampai Amerika membuat sayembara hadiah 1 juta dollar bagi siapa saja yang berhasil menangkapnya baik hidup atau pun mati. Ya, itu bukan hal yang aneh, mengingat teror yang dilakukan tidak hanya di Indonesia namun juga Filipina dan beberapa negara lainnya.

 

Ikut terlibat aksi terorisme dalam tragedi kelam bom Bali

Usut punya usut, pria yang satu ini ternyata juga ikut andil bagian dalam tragedi bom Bali. Ya, pasalnya waktu itu dirinya juga diajak untuk merakit bom yang akan diledakkan. Namun dalam hatinya, Umar Patek sangat tidak menyetujui aksi ini lantaran banyak orang tidak bersalah juga yang jadi korbannya.

Ditangkap dengan istri [image source]
Bahkan menurut penuturan Umar Patek, para ulama Al Qaida sendiri banyak yang memprotes adanya aksi ini lantaran banyaknya korban tidak berdosa. Alhasil dengan berat hati Umar Patek hanya membantu hal-hal kecil sepeti angkat-angkat barang dan pekerjaan ringan lainnya.

 

Ditangkap di Pakistan dan dijerat kurungan 20 tahun penjara

Pamornya sebagai salah satu gebong teroris berbahaya bagia beberapa negara berakhir setelah ditangkap di Pakistan. Ya, berdasarkan bantuan informasi dari CIA Amerika, Umar Patek akhirnya bisa dibawa pulang ke Indonesia. Berdasarkan pengakuannya pula, segala aksi teror yang sempat terjadi berhasil terungkap. Mulai dari bom buku hingga tragedi bom Bali.

Hukuman 20 tahun penjara [image source]
Alhasil salah satu mantan anggota teroris ini sempat dihukum akan diberikan hukuman berat layaknya para trio bom Bali dulu, namun hal itu diurungkan karena kooperatif dan mau kembali ke NKRI. Alhasil dirinya harus mempertanggung jawabkan segala aksinya dengan mendekam di hotel prodeo selama 20 tahun.

 

Kembali ke Pancasila, bertobat dan mengaku menyesal atas semua perbuatannya

Pria yang sempat menempuh pendidikan di Akademi Mujaihid militer Afghanistan ini mulai menyadari betapa menyimpangnya jalan yang di tempuh dulu. Ya, serangkaian aksi teror yang dilakukannya dulu itu semata-mata hanya ingin menegakkan Khilafah dengan cara ekstrim. Kini selama di kurungan, dia mulai sadar, untuk lebih menjaga Pancasila saja.

sudah berubah

Bahkan secara koorperatif, dia membeberkan tentang apapun yang dia tahu yang berhubungan dengan terorisme. Salah satu bukti kalau Umar Patek aktif menjadi pengibar bendera di lapas saat upacara tiba. Bahkan hal itu dilakukan atas kemauannya sendiri bukan karena ditunjuk.

 

Meskipun masa lalu Umar Patek kelam, namun bukan berarti tidak ada harapan buat dirinya. Ya, sang gembong teroris telah membuktikan dirinya berubah, dan lebih mencintai NKRI. Ini bukti seburuk apapun masa lalu seseorang, akan selalu ada kesempatan untuk memperbaikinya di hari esok mendatang.

Share
Published by
Arief

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

1 week ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago