kuning-telur
Wajah yang halus dan kencang tentu menjadi dambaan bagi setiap wanita. Sayangnya, biaya perawatan di skin care ataupun Dokter kulit bisa dibilang mahal dan terkadang memberatkan. Padahal bila mau cerdas, Anda bisa memanfaatkan bahan-bahan alami yang bisa dibeli dengan harga terjangkau untuk merawat kulit wajah.
Telur Ayam bisa menjadi salah satu bahan perawatan alami favorit Anda. Manfaat telur untuk perawawatan wajah cukup baik. Selain murah, putih telur bermanfaat untuk mengencangkan kulit wajah Anda. Sebelum wajah kendur dan susah untuk dikembalikan kekenyalannya, lebih baik dirawat mulai dari sekarang bukan?
Putih telur bisa digunakan untuk masker wajah dan cara membuatnya pun juga mudah. Pisahkan putih telur dari kuningnya, kemudian langsung oleskan di wajah, biarkan hingga meresap. Setelah itu seka dengan air hangat dan bersihkan wajah dengan facial wash agar tidak lengket dan bau.
Putih telur mengandung protein yang ketika diserap oleh wajah, akan membuat wajah ternutrisi dan membantu untuk mengencangkan kulit wajah. Garis-garis halus juga perlahan hilang dengan masker putih telur. Perawatan ini bisa Anda lakukan setiap hari untuk memberikan nutrisi penting bagi wajah Anda.
Untuk hasil yang maksimal, kombinasikan masker putih telur dengan perawatan peeling wajah di rumah. Peeling membantu regenerasi kulit dan putih telur membantu menutrisi dan memicu tumbuhnya sel-sel kulit wajah baru yang sehat dan kencang.
Bila Anda tertarik untuk merawat wajah dengan masker putih telur, Anda bisa memulainya dengan memilih telur Ayam yang bagus. Setelah itu jangan taruh telur Ayam di kulkas melainkan simpan saja di suhu ruangan. Setelah itu, gunakan telur Ayam yang masih baru karena telur Ayam yang sudah lama disimpan biasanya kualitasnya kurang bagus. Yuk rawat kulit wajah sebelum terlambat!
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…
Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…