Setelah pernikahan Syahrini dan Reino Barack dihelat, banyak mata tertuju pada Luna Maya. Aktris yang memutuskan untuk pergi ibadah umrah pada pernikahan sahabat dan mantan kekasihnya ini dikabarkan pulang-pulang membawa calon. Setelah ditelusuri, nama Faisal Nasimuddin, konglomerat asal Malaysia-lah yang digadang-gadang menjadi calonnya.
Dimulai dari berbalas komentar di akun instagram, yang lalu tercyduk banyak akun gosip. Lewat tayangan acara Suka Suka Sore Sore di MNC TV, Luna Maya akhirnya buka suara. Enggak main-main, mantan kekasih Ariel NOAH ini juga baru bersedia memberikan pernyataan setelah didesak Hotman Paris, lho!
Pada tanggal 6 Maret lalu, Luna Maya tiba di tanah air usai pulang beribadah umrah. Ia pun mengunggah potret dirinya berhijab di dalam sebuah pesawat kelas bisnis. Faisal Nasimuddin yang aktif bermain instagram pun meninggalkan komentar dalam foto tersebut “@lunamaya looking good berhijab.”
Luna Maya termasuk salah satu selebriti besar di Indonesia, tetapi dirinya tak begitu peduli dengan banyak gosip yang menerpanya. Namun, ketika akun gosip @lambe_turah mengunggah ulang bukti kedekatannya dengan konglomerat Negeri Jiran, Faisal Nasimuddin, tiba-tiba Luna Maya meninggalkan komentar!
Pada episode 12 Maret 2019, acara televisi Suka Suka Sore Sore menghadirkan Hotman Paris sebagai bintang tamu. Dalam segmen tanya jawab dari netizen, seseorang bertanya mengenai kedekatan Luna Maya dan Faisal Nasimuddin. Dengan santai, Luna menjawab bahwa ia hanya berteman dengan Faisal.
“Tapi, ada rasa enggak?” sahut Hotman Paris yang membuat satu studio heboh. Mendapat pertanyaan seperti itu, Luna hanya terawa masam dan akhirnya menjawab “Kalau as I friend, of course I like him as a friend, tapi kalau rasa cinta belum lah, karena tidak begitu intens komunikasi.” Luna juga menceritakan bahwa adik dari Faisal adalah salah satu sahabatnya.
Satu hal lagi yang mengganjal di benak seorang Hotman Paris adalah kapan sebenarnya Luna Maya dan Reino Barack putus. Sebab, Nikita Mirzani—salah satu informan di kalangan artis-artis buka suara, bahwa dirinya mengetahui kedekatan Syahrini dan Reino sejak bulan Juni 2018. Sedangkan, Luna Maya baru mengumumkan kadasnya hubungan pada September 2018.
BACA JUGA: 14 Quotes Bijak dari Luna Maya, Segarkan Hatimu yang Tengah Dilanda Kegalauan Akut
Melihat jawaban-jawaban Luna Maya mengenai Faisal Nasimuddin, rupanya saat ini keduanya masih sebatas teman. Terlebih lagi, Luna Maya berteman baik dengan adik Faisal. Juga mengenai hubungannya dengan Reino Barack, lagi-lagi Luna tak mau banyak komentar, apalagi mengenai pernikahan yang tengah viral sekarang.
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…
Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…