manfaatkan liburan
Habis gelap terbitlah terang. Habis UAS yang bikin gila dan sering begadang terbitlah liburan yang panjang. Setelah hidup selayak di neraka, akhirnya kamu bisa bebas menikmati hidup dan merasakan tidur yang benar-benar nyenyak. Tak ada lagi tidur sambil memikirkan tugas atau pacaran sambil bingung dengan revisian. Guys, masa mudamu tumbuh lagi!
Ok, stop dulu ya hura-huranya. Kali ini agak serius, nih! Liburan yang datang 2-3 bulan itu kamu ngapain saja? Cuma dihabiskan dengan tidur, traveling, dan makan-makan sampai gendut? Saat liburan enggak pengin gitu buat sesuatu yang lebih greget atau yang menghasilkan duit?
Uhuk! Liburan memang penting, guys. Tapi memanfaatkan liburan dengan cara yang bijak, bahkan kreatif jauh lebih dianjurkan. Daripada seharian cuma tidur kayak mayat hidup apa enggak lebih baik melakukan hal-hal yang lebih kreatif? Nih, contek lima contohnya, deh!
Sebelum membahas lebih jauh lagi, izinkan kami mengajukan satu pertanyaan: kalau lulus kuliah mau ngapain, ya? Kerja! Ya, benar banget! Tapi, memangnya kerja cuma bisa dilakukan saat sudah lulus kuliah saja? Kalau belum lulus kuliah memangnya enggak boleh kerja? Boleh dong, ya! Banyak kok pekerjaan paruh waktu yang bertebaran di internet. Kamu bisa mengambilnya sesuai dengan kemampuan.
Kamu yang hobinya bikin hal-hal baru bin unik, kenapa enggak membuat start-up bisnis saja. Enggak perlu kok sampai mengeluarkan banyak modal. Lakukan sesuai kemampuanmu. Misal kamu bisa memasakan, cobalah membuat usaha baru di bidang kuliner. Kalau enggak punya tempat usaha bisa kok jualan secara online. Zaman sekarang sudah tak terhitung lagi bisnis makan dengan konsep ini.
Zaman sekarang, skill atau kemampuan adalah sesuatu yang sangat penting. Itulah mengapa saat liburan panjang yang kadang membosankan itu, kamu disarankan buat mempelajari hal baru. Misal kamu belajar tentang dasar fotografi karena kerap mengambil foto pemandangan atau selfie lalu mengunggahnya di IG. Pelajari segala hal perlahan-lahan agar kelak skill fotografimu bisa digunakan meski saat kuliah kamu mengambil jurusan Ekonomi.
Daripada cuma diam di rumah dan tidak menghasilkan apa-apa. Akan lebih baik kamu ikut dalam organisasi yang ada di kampus atau pun luar kampus. Dengan mengikuti organisasi ini, kamu akan lebih aktif dan memiliki relasi yang lebih luas. Selagi masih muda nih guys, lebih baik banyak-banyakin cari teman. Siapa tahu di kemudian hari mereka bisa membantumu dalam banyak hal.
Zaman sekarang, tidak memiliki kemampuan bahasa asing akan membuatmu stuck di tempat. Banyak perusahaan besar menuntut karyawannya bisa menguasai bahasa asing minimal Bahasa Inggris. Sekarang coba bayangkan saat kamu lulus dan tidak bisa Bahasa Inggris sama sekali. Adakah perusahaan yang akan menerimamu bekerja?
Inilah lima cara kreatif yang bisa kamu lakukan agar liburan kuliah yang berbulan-bulan itu ada gunanya. Zaman sekarang, anak kuliahan jangan cuma belajar materi kuliah saja. Coba mencari banyak pengalaman dengan bekerja dan membuat usaha sendiri. Dijamin, kamu enggak bakalan nyesel!
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…
Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…