Categories: Trending

Seram! Terungkap Kuburan Massal di Bawah Supermarket di Paris

Tidak ada yang menyangka jika di bawah pusat perbelanjaan paling terkenal di Paris ini terdapat ratusan tulang belulang manusia. Ya, ada kuburan massal di bawah supermarket Monoprix, Paris. Seram!

Baca Juga: Serupa Tapi Tak Sama: Inilah Perbedaan Fisik Antara Orang Korea, Jepang, dan China

Monoprix adalah sebuah supermarket paling populer di Paris yang menjadi tujuan utama wisatawan untuk berbelanja. Supermarket ini sama dengan supermarket lainnya di dunia yang menjual kebutuhan sehari-hari. Namun satu hal yang membuatnya berbeda, yaitu di bawah bangunannya terdapat 200 tulang manusia.

Supermarket Monoprix (c) palf.free.fr

Penemuan ratusan tulang manusia ini bermula saat pihak supermarket berencana untuk memperluas gudang penyimpanan barang di bawah tanah. Ketika dilakukan penggalian, tim terperanjak melihat ratusan tulang manusia terkubur di bawah gedung tersebut. Sontak penemuan ini menjadi pemberitaan media Inggris dan Prancis.

Ratusan tulang di bawah tanah supermarket Monoprix (c) Inrap

Saat ini penemuan tulang tersebut dalam penelitian yang dilakukan oleh tim arkeologi dari Institute of Preventative Archeological Research (Inrap). Hasil investigasi yang dilakukan tim ini didapatkan fakta bahwa dahulu tempat di mana supermarket berdiri adalah kuburan dari rumah sakit Trinity. Rumah sakit ini beroperasi pada abad ke-12 hingga ke-18.

Dilansir dari situs resmi Inrap, peneliti menduga jika pada zaman dahulu pernah terjadi wabah penyakit yang menyebabkan kematian dalam jumlah yang besar. Belum jelas tahun pasti kapan wabah tersebut menyerang karena harus dilakukan penelitian lebih lanjut untuk mengetahui umur tulang-tulang itu mengingat rumah sakit tersebut beroperasi selama 600 tahun.

Monoprix (c) Wikimedia

Kini pembangunan gudang yang dilakukan Monoprix sementara dihentikan guna memperlancar proses penelitian. Namun tim arkeolog berjanji akan menyelesaikan penelitian ini paling lambat akhir bulan Maret agar proses pembangunan supermarket tersebut bisa dilanjutkan.

Baca Juga: Turis dari Lima Negara Ini Ketagihan Liburan ke Indonesia

Share
Published by
Alfry

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

2 weeks ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago