Categories: Trending

Krokodil, Candu Mematikan Rusia yang Bikin Penggunanya ‘Tercabik-Cabik’

Bagi orang-orang yang sudah kadung kecanduan, narkoba itu sama pentingnya seperti nasi. Artinya, kalau tidak mengonsumsinya pasti merasakan sakit yang luar biasa. Masalahnya, tak semua orang selalu bisa memenuhi kebutuhannya akan barang haram itu mengingat narkoba harganya bukan seribu dua ribu. Akhirnya karena keterbatasan uang, dibuatlah sendiri ramuan narkoba. Di dunia ini begitu banyak jenis narkoba self made alias bikinan sendiri. Salah satu yang paling punya nama adalah Krokodil.

Krokodil ini ketika dikonsumsi dampaknya kurang lebih sama seperti heroin, tapi lebih kuat lagi. Analoginya, kalau mengonsumsi heroin kamu bisa serasa terbang, Krokodil mampu memberikan efek seperti terbang ke langit lalu bercinta dengan bidadari. Efek menyenangkannya memang luar biasa, tapi Krokodil juga punya dampak yang gila. Jauh lebih mengerikan dari apa yang bisa kamu bayangkan.

Krokodil sendiri sangat populer di dunia. Di Rusia penggunanya mencapai angka ratusan ribu. Nah, agar kita bisa lebih berjaga-jaga soal narkoba gila satu ini, berikut adalah deretan fakta yang harus kamu tahu tentang Krokodil.

Krokodil Adalah Heroinnya Orang-Orang Miskin

Ketika kamu tak bisa makan nasi padang dan hanya bisa beli nasi bungkus pinggir jalan karena nggak punya uang, maka sudah bisa dipastikan kamu bakal tetap beli bungkus itu. Masa bodoh soal rasa yang penting bisa terbeli dan perut kenyang. Seperti inilah analogi Krokodil dan penggunanya. Ketika heroin sudah jauh dari jangkauan, mereka tak punya pilihan lain selain Krokodil.

Heroinnya orang-orang miskin [Image Source]
Memang kalau dilihat dari statistik penggunanya, para penikmat Krokodil selalu kebanyakan orang-orang yang kelas ekonomi menengah ke bawah. Para pengguna Krokodil selalu berangkat dari pemakai heroin yang tak punya duit. Makanya, Krokodil pun sering dijuluki sebagai heroinnya orang-orang miskin.

Nikmatnya Berkali-Kali Lipat dari Heroin

Soal harga, Krokodil jauh lebih murah daripada heroin. Tapi, meskipun murah, tapi nikmatnya benar-benar luar biasa. Sama seperti perumpamaan yang tertulis di atas, kalau heroin rasanya seperti terbang, Krokodil bisa bikin seseorang terbang plus bercinta dengan bidadari. Sangat-sangat menyenangkan kalau menurut penikmatnya.

Nikmatnya berkali-kali lipat [Image Source]
Makanya, meskipun risikonya begitu tinggi bagi tubuh, para penikmat Krokodil yang sudah akut bakal memilih untuk meneruskan kegiatannya ini sampai mati. Mereka takkan rela melepaskan kenikmatan surgawi begitu saja, apalagi bisa didapatkan dengan sangat mudah. Tak hanya Krokodil, semua narkoba memang punya dampak adiktif seperti ini.

Krokodil Bisa Dibuat di Rumah Dengan Bahan-Bahan yang Murah

Krokodil yang sudah jadi bisa diboyong dengan harga yang sangat murah. Tapi, kalau masih nggak punya uang juga, barang haram satu ini bisa dibikin sendiri di rumah. Bahan-bahannya sendiri bisa didapatkan di toko kimia terdekat dengan harga yang cukup murah. Setelah satu per satu bahan terkumpul maka tinggal diracik saja. Takarannya? Suka-suka saja lah.

Krokodil bisa dibuat sendiri [Image Source]
Di dunia nyata Krokodil memang tak hanya dijual saja, tapi juga dibikin sendiri di rumah. Dan katanya, buatan rumah justru lebih tokcer daripada beli. Pasalnya, kita bisa atur sendiri takarannya dan mau efek seperti apa. Makanya dari sini kita akhirnya tahu kenapa Krokodil buatan rumah efeknya jauh lebih mematikan.

Ini Lho Ngerinya Krokodil Kalau Dikonsumsi

Krokodil memang murah luar biasa, tapi ia punya efek samping yang benar-benar mengerikan. Jadi, begitu disuntikkan, kulit bakal bereaksi dengan langsung mengeras. Dampak ini bakal berlanjut sampai ke level berikutnya dengan makin mengeras lalu menghitamnya kulit, setelah itu baru mulai terjadi kerontokan. Kali ini tak hanya kulitnya saja, tapi juga dagingnya.

Dampak Krokodil [Image Source]
Semakin intens pakainya, luka biasanya bakal melebar kemana-mana. Kalau sudah benar-benar parah, urat-urat bisa putus dan daging bakal lepas sendiri dari tulang. Tak hanya dampak fisik ngeri macam ini saja, organ-organ dalam juga akan jadi korban. Makanya, ada yang bilang sekali saja pakai Krokodil maka untuk sembuh total sangat-sangat susah bahkan mustahil.

Obat Mematikan Dengan Pengguna yang Begitu Banyak

Rasa-rasanya semua orang sudah tahu kalau Krokodil punya dampak ngeri macam itu. Tapi, anehnya barang laknat ini ternyata banyak sekali yang memakainya. Di Rusia dikabarkan kalau pengguna Krokodil ada sekitar seratus ribu orang. Hal yang sama juga terjadi di Ukraina meskipun jumlah penggunanya lebih sedikit.

Pengguna Krokodil [Image Source]
Kabar buruknya, Krokodil tak hanya bisa ditemui di Eropa tapi juga mulai merambah Amerika. Ada data yang mengatakan jika di negeri Paman Sam itu mulai ditemui orang-orang yang memakai Krokodil. Hal yang ditakutkan jika ini terus dibiarkan adalah Krokodil bisa menyebar ke seluruh dunia. Label murah dan bisa memberikan efek samping yang gila, pasti takkan bisa ditolak oleh para penikmat setia narkoba.

Ada yang bilang kalau sudah kena dan addicted dengan narkoba, seseorang bakal gila. Buktinya ya para pengguna Krokodil ini. Sudah tahu kalau dampaknya bikin tubuh seperti mayat hidup, malah terus mengonsumsinya. Kadang manusia itu selalu seperti ini, rela menukar godaan sesaat dengan mengorbankan sesuatu yang besar.

Share
Published by
Rizal

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

1 week ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago