Ikon musik Regge dunia Bob Marley meninggal pada tahun 1981. Kematian ini terjadi akibat kanker yang menyerangnya selama dua tahun terakhir setelah konsernya berlangsung. Kematian ini menjadi sebuah isu yang sangat besar. Beberapa orang sangat meyakini jika Bob mengalami kanker hingga mengakhiri hidupnya akibat serangan dari Amerika Serikat dalam hal ini dilakukan oleh CIA.
Bob Marley [image source]Teori konspirasi ini bisa terbentuk karena beberapa minggu sebelum Bob konser rumahnya diserang orang-orang berpakaian hitam. Ia berhasil bertahan hingga akhirnya melakukan konser. Saat itu Bob mendapat hadiah dari anggota CIA berupa sepatu. Namun setelah beberapa bulan dipakai Bob langsung mengalami kanker di kakinya. Sebuah konspirasi meyakini jika sepatu diberi semacam zat karsinogenik berbahaya yang dapat menyebabkan kanker pada tubuh manusia. Dan Bob harus merelakan hidupnya atas ini.