Wanita berambut pisang tersebut tuduh karyawati JCo bermain mata dengan suaminya [sumber gambar]
Tak hanya sekali dua kali kejadian di mana pelanggan yang memperlakukan karyawan sebuah tempat makan atau tempat belanja dengan tidak menyenangkan. Hal ini terjadi lagi dan belakangan menjadi sorotan di jagad maya.
Sebuah video viral memperlihatkan seorang wanita yang sedang memaki karyawan sebuah otlet donat J.Co. Bukannya meluruskan kesalahpahaman yang terjadi, wanita itu justru memaki dengan kata-kata yang tidak sopan. Berikut kronologi selengkapnya.
Dalam sebuah video yang sudah banyak tersebar di media sosial ini, memperlihatkan seorang wanita berambut pirang tengah hangout dengan seseorang yang diketahui adalah suaminya. Keduanya berada di salah satu outlet donat J.Co di Jalan Ahmad Yani, Serang, Banten. Kemudian, salah seorang karyawan terlihat mematikan lampu lantaran outlet sudah waktunya tutup.
Tak hanya marah-marah, wanita ini juga mengatakan hal yang bernada menuduh bahwa karyawati J.Co genit kepada suaminya. Ia mengatakan bahwa karyawati tersebut terlihat mondar-mandir dan terus melihat suaminya. Ia pun menuduh karyawati tersebut tidak perawan, juga membanding-bandingkan dengan dirinya dengan mengatakan bahwa dirinya masih perawan saat menikah dengan sang suami dan mampu menjaga diri.
Video yang beredar tersebut terlihat direkam oleh sang suami dan di unggah di akun Instagram @farasqueen_1922. Bukannya mendapat simpati dari netizen, akun tersebut malah mendapat banyak hujatan. Diketahui, video tersebut terjadi pada tanggal 10 Agustus 2022. Setelah banjir hujatan akun tersebut tiba-tiba hilang begitu saja.
BACA JUGA: Viral Ibu Bawa Mercy Kepergok Curi Cokelat di Alfamart, tapi Malah Suruh Pegawai Minta Maaf
Seharusnya pengunjung sudah tahu bahwa jika outlet akan tutup, maka sudah tidak memesan apalagi makan di tempat. Jika belum tahu, maka bisa dibicarakan baik-baik. Tapi apa yang diperbuat wanita berambut pirang ini malah bikin geleng-geleng kepala.
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…
Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…