Sejak beberapa serangan cyber global yang terjadi akhir-akhir ini, popularitas para hacker jadi meningkat tajam. Mungkin dulu orang-orang menganggap para hacker hanya bisa meretas akun media sosial atau software saja, kini mereka dengan mudahnya bisa menghancurkan suatu negara. Belum lagi diketahui ternyata para peretas ini membuat sebuah kelompok berisi orang-orang dengan kemampuan komputer luar biasa, anonymous misalnya.
Masih soal hacker, seolah menutupi diri dari wujud aslinya, para peretas ini punya penampilan fisik yang sangat menawan. Wajar banyak orang tidak sadar kalau perempuan yang mereka temui adalah seorang hacker profesional. Bahkan perusahaan besar seperti google dan intel, pernah jadi korbannya. Jadi seperti apa para hacker cantik ini? Simak ulasan berikut.
Tertutupi oleh wajah anggunnya, Joanna ternyata bukan wanita sembarangan. Dia sempat membuat perusahaan besar seperti intel harus pusing tujuh keliling karena sudah dijebol oleh hacker cantik ini. Tidak hanya itu, wanita ini juga punya rekor saat membuat sebuah perangkat siluman untuk meretas windows vista. Akhirnya sejak ketenaran wanita asal Polandia ini semakin melejit, dia membuat sebuah perusahaan keamanan sendiri di negaranya. Sekali lagi, jangan tertipu oleh penampilannya yang cantik luar biasa.
Beberapa waktu yang lalu Amerika sempat dihebohkan dengan adanya seorang hacker sekaligus mata-mata yang mencuri datanya. Setelah ditelusuri ternyata pelakunya adalah seorang wanita cantik asal Rusia bernama Anna Chapman. Diketahui ternyata Anna bersama sembilan rekannya berhasil meretas keamanan milik Amerika. Beruntung setelah ditangkap wanita ini tidak sampai dihukum mati. Namun setelah berita penangkapannya, justru nama Anna Chapman malah semakin tenar bahkan sempat jadi model majalah.
Jangan tertipu dengan wajahnya karena perempuan ini sebenarnya adalah pimpinan dari CN Security Girl, grup hacker perempuan Tiongkok. Kini anggota dari CN Security Girl ini sudah mencapai lebih dari 2500 orang. Karena sudah menjadi ketua hacker Tiongkok, jangan pernah meragukan lagi kemampuannya. Gara-gara perempuan inilah tim google di Tiongkok jadi kalang kabut, alhasil perusahaan search angin terbesar ini memutuskan untuk angkat kaki dari negeri tersebut. Edan bukan hacker yang satu ini.
Mungkin kalau dilihat, perempuan yang satu ini lebih cocok dibilang model ketimbang hacker. Namun sayang kenyataanya sangat berbeda. Ya, Ying Cracker adalah seorang hacker ternama di Tiongkok. Popularitasnya meningkat saat dia rajin mengeluarkan crack untuk beberapa program baru yang diluncurkan. Belum lagi, wanita ini telah berulang kali melakukan peretasan pada situs-situs pemerintah. Namun demikian meskipun lumayan “gahar” tapi Ying Cracker juga merupakan seorang guru komputer di sebuah sekolah di Shanghai, bahkan dia juga sering kali memberikan kursus gratis pada mereka yang membutuhkan. Sudah cantik, keren, baik lagi, sepertinya hati para jomblo sudah kena retas.
Beberapa waktu yang lalu google sempat akan memberikan hadiah bagi siapa saja yang berhasil membobol sistemnya. Dan yang membuat tercengang adalah orang yang bisa melakukannya adalah seorang wanita cantik keturunan Iran Amerika. Keberhasilan Parisa dalam membobol google ini melambungkan namanya. Akhirnya dia diberikan hadiah sebesar $ 30 juta oleh google dan dipekerjakan di sana. Kini Parisa menjadi salah satu orang penting dalam sistem keamanan search engine terbesar itu.
Ternyata bukan hanya pria yang bisa jadi hacker berbahaya, kelima wanita itu membuktikannya. Selain sangat “gahar” dengan skill meretasnya, mereka juga punya kecantikan yang luar biasa. Kalau hackernya macam mereka sih, rela-rela aja sepertinya kalau mau diretas, terutama hatinya.
Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…
Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…
Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…
Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…
Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…
Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…