Nama Jorge Masvidal mendadak jadi obrolan hangat setelah sukses mengalahkan lawannya secara cepat. Dikutip dari sport.tempo.co, petarung kelahiran 12 November 1984 itu berhasil merobohkan Ben Askren, dalam laga MMA kelas welter UFC 239 di T-Mobile Arena, Las Vegas, dalam waktu 5 detik.
Petarung berkebangsaan Amerika Serikat ini, memulai karir profesionalnya sejak 2003 hingga saat ini. Karirnya dalam dunia seni beladiri campuran (Mixed Martial Art/MMA), terus berkembang hingga membukukan banyak kemenangan dalam setiap pertandingan yang dijalani oleh dirinya. Termasuk rekor kemenangan 5 detik atas petarung Ben Askren di atas. Seperti apa sosok Jorge Masvidal
Pertarungan di jalanan, mungkin menjadi awal mula bagi seorang Jorge Masvidal untuk terus menggeluti profesi tersebut di kemudian hari. Hal ini kemudian disalurkannya dengan ikut berkompetisi dalam pertandingan gulat di SMA St. Brendan, yang sayangnya berakhir dengan kegagalan karena tak memenuhi syarat penilaian. Tak menyerah, Masvidal kemudian memilih untuk berlatih seni beladiri campuran.
Keputusan Masvidal untuk menekuni dunia seni beladiri campuran membuahkan hasil. Dikutip dari mma-core.com, kemenangan besar Masvidal datang di acara utama Absolute Fighting Championships XII yang diadakan pada 30 April 2005. Saat itu, dirinya berhasil mengandaskan Joe Lauzon melalui Technical Knock Out (TKO) di babak kedua dengan serangkaian pukulan. Dari sini, kemenangan demi kemenangan berhasil dicapai oleh Masvidal di kemudian hari.
Petarung berjuluk “Gamebred” tersebut, sukses membukukan banyak kemenangan selama karir profesionalnya di pertandingan seni beladiri campuran. Merujuk dari data yang dikeluarkan oleh Sherdog, Masvidal mengumpulkan 34 kali menang dan 13 kali kalah. Presentase juaranya diperoleh lewat 15 KO/TKO (44%), 2 SUBMISSIONS (6%), dan 17 DECISIONS (50%). Sementara untuk kekalahannya sebesar 1 KO/TKO (8%), 2 SUBMISSIONS (15%) dan 0 DECISIONS (77%).
Prestasi Masvidal makin mengkilap setelah mencatat rekor baru dalam sepanjang sejarah UFC. Dikutip dari cnnindonesia.com, petarung asal Miami, Amerika Serikat tersebut memecahkan rekor menang KO tercepat di UFC setelah menang atas Ben Askren saat pertarungan baru berjalan lima detik. Di awal pertandingan, Masvidal langsung menerjang Ben dengan lutut yang membuatnya tersungkur dan jatuh. Masvidal pun keluar sebagai pemenang dengan catatan waktu selama lima detik.
BACA JUGA: Khabib Nurmagomedov, Pegulat Muslim yang Berhasil Kalahkan McGregor di Arena UFC
Prestasi yang berhasil ditorehkan oleh Jorge Masvidal di atas, sejatinya merupakan ujian awal bagi dirinya agar terus menjaga asa kemenangan di pertandingan berikutnya. Namun jika melihat prestasinya selama ini- ditambah usia Masvidal yang terbilang masih muda, membuat dirinya berpeluang mengukir sejarah yang lebih hebat lagi di arena UFC.
Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…
Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…
Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…
Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…
Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…
Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…