Categories: Trending

Derita Bocah Yang Terlahir Bagai Boneka Rusak

Di dunia ini, tak ada manusia yang ingin dilahirkan dalam kondisi sempurna. Siapa pula yang ingin hadir di dunia dalam kondisi seperti yang dialami oleh Kira Yates ini. Sejak kecil, dia telah mengalami sindrom Apert, yang membuat pertumbuhan kromosomnya terganggu, sehingga berimbas pada penampilan yang tidak normal.

Banyak orang yang menyebut bocah ini lahir layaknya boneka rusak. Bagaimana tidak, dia memang memiliki penampilan fisik yang aneh dan menyeramkan, baik di bagian wajah, kaki, dan tangan. Dia bahkan tak memiliki jari, sehingga tangannya terlihat seperti sarung tangan yang tidak sempurna.

Namun ada satu keistimewaan yang tampak dari bocah kecil ini. Dengan kondisi fisik yang seperti itu, sepertinya dia tak pernah kehilangan semangat. Hinaan dan cacian pastinya sudah sering dia rasakan, namun dia tak pernah menyerah begitu saja. Ibunya bahkan mengatakan bahwa tak ada sesuatu di dunia ini yang akan bisa menghentikannya.

Ibunya pastinya takkan tinggal diam menyaksikan keadaan anaknya, dan berusaha memberikan pengobatan terbaik untuk sang anak. Hingga saat ini, dia telah menjalani setidaknya 14 macam operasi untuk merekonstruksi wajah dan tubuhnya yang mengalami kelainan bentuk. Namun sayang, hasil yang didapatkan masih belum bisa maksimal karena posisi anggota tubuh Kira memang tidak stabil.

Hasil operasi bisa saja rusak karena kromosom dalam tubuhnya memang tidak berkembang baik. Alhasil, wajahnya terpaksa ditopang dengan besi, agar bagian-bagian wajahnya tetap sama, seperti yang seharusnya.

Kondisi Kira ini mungkin akan membuat siapapun miris. Namun semangat dan keceriaan bocah ini akan tetap mencerahkan dunia. Mau tak mau, dia memang harus mempersiapkan diri untuk menantang masa depan yang lebih berat.

Baca Juga: Ketika Kanker Menjadi Eksekutor Hidupmu
Share
Published by
Admin

Recent Posts

Kisah Inspirasi Santo Suruh, Usaha yang Berkembang Karena Mau Disuruh-Suruh

Sering ngambek karena disuruh belanja sama ibu? Mungkin saatnya untuk menengok kepada sosok yang justru…

1 week ago

Statemen Arra Bocah Viral Dianggap Menyinggung Pekerja Pabrik, Ortu Dikritik Netizen dan Psikolog

Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…

3 weeks ago

Profil Fedi Nuril, Sang Aktor yang Gencar Kritik Pemerintah dan Pejabat Publik

Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…

3 weeks ago

Kontroversi RUU TNI yang Mendapat Penolakan Masyarakat

Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…

4 weeks ago

Indonesia Airlines, Maskapai Indo tapi Memilih Berpusat di Singapura

Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…

4 weeks ago

Kasus Pencabulan oleh Kapolres Ngada, Akhirnya Pelaku Dimutasi

Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…

1 month ago