Categories: Trending

10 Warisan Sejarah Luar Biasa Yang Belum Ketemu Hingga Hari Ini

Beberapa benda berharga yang masih memiliki nilai sejarah saat ini hanya bisa kita temukan di museum. Namun, hanya sebagian yang masih terselamatkan saja. Seperti benda peninggalan zaman kerajaan, peralatan perang, dan benda berharga lainnya.

Padahal, benda berharga tidak terbatas yang kita lihat di musium sana. Karena, masih banyak di luar sana benda berharga atau peninggalan sejarah lainnya yang belum ditemukan. Beberapa di antaranya merupakan benda berharga yang dulunya hilang dan masih belum ditemukan hingga sekarang, seperti dilansir dari Urban Ghost Media. Seperti:

1. Harta Karun Forrest Fenn

Menemukan harta karun terasa seperti dalam cerita saja. Karena saat ini, bisa dikatakan hampir tidak ada yang melakukan ekspedisi mencari harta karun. Tanpa kita sadari, ternyata harta karun milik Forrest Fenn masih tersimpan jauh di luar sana.

Benda Berharga Harta Karun Forrest Fenn

Setelah didiagnosa menderita kanker, pria asal Santa Fe, New Mexico ini mengisi kotak dengan emas. Bahkan ada yang sebesar telur, emas dengan bentuk patung binatang pre – Columbian, serta berbagai perhiasan mewah abad 17an. Tak ketinggalan, Forrest juga menyertakan biografinya dalam kotak tersebut. Lalu, dia menguburnya di sebuah hutan belantara di Amerika. Dia pun lantas memberikan clue dalam sebuah puisi tentang keberadaan harta karun tersebut, namun hingga sekarang masih belum ada yang bisa menemukannya.

Wah, siapa yang bisa menemukannya bisa jadi orang kaya mendadak nih.

Selanjutnya: Mahkota Perhiasan Irish

2. Mahkota Perhiasan Irish

Harta karun identik dengan perhiasan atau mahkota. Dan memang, kekayaan orang terdahulu ditunjukkan dengan perhiasan berharga yang tak ternilai harganya. Salah satunya adalah perhiasan mahkota Irish yang menjadi incaran banyak orang. Mahkota dengan berlian serta emas murni berbentuk seperti bintang yang menjadi tanggung jawab Raja Ulster di Arms. Namun, pada 6 Juli 1907, mahkota tersebut dinyatakan telah hilang dicuri.

Benda Berharga Mahkota Perhiasan Irish

Keberadaan mahkota tersebut hingga saat ini masih belum ditemukan. Bahkan, untuk mendapatkannya kembali, Shackleton ditunjuk menjadi orang yang bertanggung jawab untuk mengurus pencuri mahkota tersebut. Menurut beberapa ahli, mahkota tersebut sudah terjual secara terpisah.

3. Misteri Harta Karun di Oak Island

Keberadaan harta karun di Oak Island ini memang masih dipertanyakan. Sekitar tahun 1795, terdapat segerombolan orang yang mendatangi pulau tersebut dan menemukan lubang aneh. Mereka lalu menggali lubang tersebut dan menemukan adanya tumpukan kayu yang membuat para pria tersebut semakin penasaran akan isi di dalamnya.

Benda Berharga Misteri Harta Karun di Oak Island

Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Blackbox Airsia QZ8501 Harus Ditemukan

Pada dekade selanjutnya, pencarian pun terus dilakukan. Semakin dalam tanah digali, semakin banyak pula air yang meluap. Hingga akhirnya, mereka berpikir bahwa lubang tersebut hanyalah jebakan semata.

Tak lelah, pencarian hingga saat ini masih berlangsung. Semakin banyak orang yang penasaran dengan ‘keajaiban’ dari dasar lubang tersebut. Namun sayangnya, belum ada yang bisa mencapai lubang hingga terdalam. Kamu, mau coba?

4. Perhiasan dan mahkota gading

Pada zaman kerajaan, banyak raja yang memiliki gading yang terbuat dari emas atau perhiasan lainnya. Harganya pun juga tidak diragukan lagi. Seperti halnya dengan artefak dari Ireland ini yang dicuri pada tahun 2011 yang lalu. Artefak ini bukanlah benda sembarangan dan memiliki unsur yang lebih dari sekedar gading. Sekitar 80 artefak berhasil digondol oleh pencuri dari musium, di antaranya 12 kalung dari abad 17-an, 35 batang emas murni dari abad 18-an, pedang, pelindung wajah saat perang, artefak religi, dan penutup kepala.

Benda Berharga Perhiasan dan mahkota gading

Pencuri barang berharga tersebut bukanlah pencuri sembarangan. Karena, hingga saat ini pun, barang berharga tersebut masih belum kembali ke tempatnya. Apalagi, benda tersebut dianggap sebagai simbol kenegaraan dan banyak rakyat yang merasa kecewa dengan hilangnya artefak tersebut.

5. Emas dan berlian sisa PD 2 milik Hitler

Perang Dunia kedua memang meninggalkan banyak harta karun yang tak ternilai harganya. Di antaranya yang paling sering didengar adalah rumor emas Nazi beserta artefak yang dicuri. Tak ketinggalan, sebatang emas dan berlian milik Hitler dengan clue dalam sebuah lagu.

Benda Berharga Emas dan berlian sisa PD 2 milik Hitler

Berdasarkan cerita, setelah perang dunia, Hitler menyimpan harta bendanya termasuk ratusan batang emas serta set berlian yang dikenal dengan ‘tears of the wolf’ di Bavaria. Sudah banyak orang yang berusaha untuk mendapatkan emas dan perhiasan milik Hitler ini namun tak satu pun dari mereka yang berhasil menemukannya. Bahkan, penulis asal Belanda membuat hikayat pencarian harta karun Hitler tersebut dalam sebuah lagu berjudul Gottfried Federlein’s Marsch-Impromptu.

6. Film Kuno

Harta karun tak selamanya berbentuk emas permata. Karena selain emas dan perhiasan, ternyata hampir 70 persen film kuno yang dibuat sebelum tahun 1950 dinyatakan telah hilang. Tentu film kuno tersebut juga memiliki nilai yang sangat tinggi mengingat pembuatannya memerlukan biaya yang tidak sedikit. Dan mungkin, kita bahkan belum pernah menonton film – film tersebut.

Benda Berharga Film Kuno

Baca Juga: Video Kecelakaan Pesawat Terburuk Sepanjang Sejarah Penerbangan

Di samping itu, beberapa di antara film tersebut memiliki judul yang belum terkenal sehingga sulit untuk proses pencariannya. Di antara film yang dinyatakan hilang tersebut, terdapat judul film kondang seperti : Death of a Salesman, adapsi film pertama Sherlock Holmes yakni A Study in Scarlet, The First Men in The Moon yang dibuat pada tahun 1919, The Mountain Eagle, The Last Post, Too Many Crooks, Murder at Monte Carlo, dan beberapa film kuno lainnya.

7. Faberge Eggs

Hanya orang yang kaya raya yang mampu memiliki benda mahal seperti Faberger eggs. Seperti halnya dengan keluarga kaisar di Rusia yang memiliki telur yang menjadi benda seni tersebut. Sebanyak 66 telur seni yang diberikan untuk setiap anggota keluarga. Namun, keberadaan telur seni tersebut hilang setelah Bolsheviks datang dan keluarga sang kaisar pun jatuh.

Benda Berharga Faberge Eggs

Beberapa di antara Faberge eggs tersebut dijual di Kremlin Armoury. Dan beberapa pula hilang belum bisa ditemukan. Sedangkan beberapa juga dikabarkan telah musnah seiring dengan berjalannya waktu.

8. Tengkorak manusia Peking

Sering kita menganggap tengkorak sebagai benda yang menakutkan. Bahkan, kita juga sering mengabaikan tengkorak saat berjalan di musium. Padahal, ada beberapa jenis tengkorak yang bernilai lebih dari sekedar tempurung kepala manusia saja. Adalah tengkorak manusia Peking yang merupakan sisa dari manusia zaman dulu kala. Tengkorak tersebut kemudian dimusiumkan sebagai peninggalan sejarah.

Benda Berharga Tengkorak manusia Peking

Tapi, dalam pengiriman ke Amerika pada tahun 1941, tengkorak manusia Peking ternyata belum sampai pada tempat tujuan dan dinyatakan hilang. Hingga sekarang, pencarian masih terus dilakukan namun belum ada kabar yang jelas.

9. Emas milik sekutu

Pada saat perang banyak barang berharga yang berserakan. Salah satunya adalah emas karena pemiliknya fokus untuk menyelamatkan nyawa mereka. Seperti halnya emas milik sekutu yang hilang pada saat Civil War yang katanya banyak berserakan di Amerika Utara.

Benda Berharga Emas milik sekutu

Kabar tentang emas ini bukanlah cerita semata. Pasalnya, Arkansas sendiri mengaku sering mendapatkan cerita tentang emas sekutu saat dirinya masih kecil. Tak heran jika dia melakukan pencarian akan emas dan koin tersebut.

10.  Harta Karun di pulau Cocos

Cocos island bukan pulau yang memiliki daya tarik semata. Akan tetapi, di pulau yang terletak di Costa Rica tersebut diyakini kaya akan harta karun yang dikubur oleh para perombak kapal.

Benda Berharga Harta Karun di pulau Cocos

Salah satunya adalah The Treasure of Lima yang dianggap milik William Thompson yang dikubur sekitar tahun 1820 silam. Tak hanya itu, pulau Cocos ini juga diyakini sebagai patroli dari Caribbean. Sudah banyak orang yang mencoba menggali kekayaan dari pulau Cocos ini tapi belum ada yang menemukan harta karun tersebut.

Baca Juga: Walau Kaya Raya, 5 Pejabat Indonesia Ini Tetap Hidup Sederhana

Share
Published by
Evi Rizana

Recent Posts

Akhir Pelarian Pembunuh Gadis Penjual Gorengan di Sumatera Barat

Nama Indra Septiawan (IS) menjadi salah satu yang bikin gemas masyarakat Indonesia di tahun 2024…

2 months ago

Heboh IShowSpeed Live Streaming di Indonesia, Pecah Rekor Hingga Puluhan Juta Viewers!

Media sosial dihebohkan dengan kunjungan streamer kondang asal Amerika Serikat, IShowSpeed. Setelah sempat kunjungi negara-negara…

2 months ago

Kekacauan Penyelenggaraan PON 2024, dari Menu Atlet yang Seadanya sampai Atap Ambrol

Pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 mendapat banyak sorotan dari masyarakat. Dari infrastruktur tempat pertandingan…

2 months ago

Profil Raymond Chin, Rangkul Anak Muda Bijak Finansial dan Cinta Tanah Air

Nama Raymond Chin pasti tidak asing di telinga bagi mereka yang sering scroll media sosial…

2 months ago

Kim Jong Un Eksekusi Mati Puluhan Pejabatnya karena Gagal Cegah Dampak Banjir Bandang

Sudah bukan rahasia umum lagi jika Korea Utara punya cara-cara yang berbeda dalam mengurus negaranya.…

3 months ago

Perempuan Ini Pura-Pura Lumpuh Selama 20 Tahun Demi Menghindari Pekerjaan Rumah

Seorang gadis dari Provinsi Hebei, China, diketahui telah berpura-pura lumpuh selama lebih dari 20 tahun.…

3 months ago