Categories: Trending

Memilih Busana Muslim untuk yang Berbentuk Tubuh Persegi

Saat hari raya Idul Fitri tiba, biasanya umat muslim di Indonesia akan bersiap dengan mencari busana muslim untuk merayakan hari raya lebaran ini. Memang sih, banyak juga yang bilang bahwa hari raya tidak harus beli baju baru, tapi kebiasaan seperti ini ternyata juga tidak berkurang dan masih sering dilakukan oleh banyak orang.

Memilih Busana Muslim bentuk tubuh persegi [ImageSource]
Kalau kamu ingin membeli busana muslim baru untuk hari raya lebaran tahun ini, pilih baik-baik busana yang akan kamu kenakan. Beberapa orang biasanya tergoda dengan model dan bentuk tertentu yang dipajang atau digunakan oleh model. Tapi yang perlu kamu ingat, sebelum membeli baju dengan model seperti yang terlihat di iklan, kamu perlu mempertimbangkan apakah pakaian tersebut cocok dengan bentuk tubuh yang kamu miliki.

Tidak semua model pakaian cocok dengan semua bentuk tubuh yang ada. Jadi pastikan kamu mengetahui terlebih dahulu apa bentuk tubuhmu sebelum kamu menentukan busana muslim seperti apa yang kamu inginkan. Karena dengan memilih busana yang pas denagn bentuk tubuhmu, maka penampilanmu akan terlihat lebih memukau saat hari raya lebaran nanti.

Untuk mereka yang memiliki bentuk tubuh persegi atau lurus, maka pilih baju yang memiliki bentuk lekukan tubuh. Kamu juga bisa memilih busana yang memiliki potongan pada pinggang atau detail khusus pada pinggang misalnya gamis atau abaya dengan detail khusus di daerah pinggang. Model busana yang seperti ini akan membuatmu terlihat memiliki lekukan tubuh.

Jika kamu memilih model terusan panjang, pilih pakaian dengan atasan yang memiliki aksen atau detail khusus bisa berupa renda atau lace untuk memperjelas bagian atasan, dan dengan bawahan yang berpotongan longgar. Pakaian dengan aksen seperti ini akan mengalihkan perhatian sehingga bagian atas dan bawah bisa terlihat.

Untuk kamu yang memiliki bentuk tubuh persegi atau panjang, hindari baju dengan model ketat. Pakaian seperti ini akan memperjelas bentuk tubuhmu yang lurus. Pilih pakaian yang sedikit longgar dengan detail seperti yang sudah disebutkan sebelumnya agar terlihat makin mempesona.

Share
Published by
Maya Galuh

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

2 weeks ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago