Categories: Trending

4 Foto Idol Cewek K-Pop Tanpa Make Up, Tetap Cantik?

Jika para selebritis wanita kerap tampil dengan polesan make up yang super tebal, sejatinya idol-idol dan selebritis wanita di Korea justru sebaliknya. Mereka malah terbiasa tampil dengan polesan make up wajah yang sederhana. Namun dari kesederhanaan itu, justru terlihat mempesona. Sehingga tak heran jika banyak yang memuji kecantikan para wanita Hallyu.

Namun tetap saja yang namanya make up entah tebal atau tipis tetap membuat mereka bakal berbeda jika tampil tanpa make up. Beberapa foto idol cewek ini membuktikannya. Ada yang berbeda tanpa make up, tetapi ada pula yang tetap terlihat cantik mempesona saat tampil polos. Siapa saja sih?

1. Ga In Brown Eyed Girls

Terlahir sebagai gadis Korea, maka harus membuat mereka begitu memahami jika memiliki kelopak mata single-eyelid yang tampak kecil dan sipit. Hal itu pula yang dialami oleh Ga In, si seksi dari Brown Eyed Girls. Kekasih aktor Joo Ji Hoon ini memang dikenal begitu percaya diri, seksi dan menggoda saat tampil di atas panggung dengan make up miliknya.

Namun bagaimana jika Ga In tak memakai polesan make up di bagian mata yang biasanya tebal itu? Dia memang mengakui dengan make up polos itu membuatnya begitu malu dan kurang percaya diri. Padahal sejatinya, Ga In adalah wanita yang imut dan cantik lho.

2. Sunny Girls Generation

D variety show Win Win tahun 2010 silam, sang pembawa acara Kim Shin Young punya pendapat berbeda soal Sunny. Dalam segmen mengurutkan kecantikan member Girls Generation saat tak pakai make up, Sunny justru ada di posisi terbawah. Kenapa begitu?

Menurut mereka, Sunny di atas panggung dan keseharian sangat berbeda. Jika kamu mengenalnya sebagai gadis seksi yang imut dan make up mempesona, Sunny dalam kehidupan keseharian begitu polos dan cuek tanpa make up. Menanggapi hal itu, Sunny berkata, “Aku punya dua penampilan. Saat menjadi Sunny dari Girls Generation dan saat aku harus menjadi Soon Kyu (nama asli Sunny.”

3. HyunA 4minute

Korban imej sebagai seorang idol, mungkin itu adalah kondisi yang tetpat untuk HyunA. Sebagai member 4minute, duo seksi Trouble Maker dan seorang soloist yang menggoda, HyunA memang dituntut terlihat begitu sensual dan tak jarang tampil dengan make up seksi serta kostum-kostum ketat dan gerakan dance super menggoda. Padahal aslinya gadis berusia 20 tahun ini tidaklah demikian.

Pada dasarnya, HyunA adalah gadis yang sangat cute dan polos. Kamu bisa melihat penampilannya tanpa make up yang terlihat sangat muda dan lucu. Tak heran jika banyak fans yang mendambakan agensi membiarkan HyunA terlihat menggemaskan. Kamu juga?

4. CL 2NE1

Melihat sosok CL maka yang sudah pasti terlintas di benakmu adalah sang Baddest Female. Yap, leader 2NE1 ini memang dikenal akan sosoknya yang begitu fierce dan percaya diri. Bahkan CL sudah lama dianggap sebagai salah satu idol K-Pop wanita cewek paling berbakat. Semakin bertambah usia, CL juga tampil makin dewasa, cantik dan fashionable.

Namun ada kalanya, CL mencoba terlihat tanpa make up tebal yang kadang dia pakai. Saat itu imejnya sebagai wanita ‘berbahaya’ langsung berubah dan berganti menjadi sosok yang begitu cute dan memiliki senyum ramah yang menyenangkan. Sejatinya, dia bukan wanita yang sombong kan?

Share
Published by
Admin

Recent Posts

Statemen Arra Bocah Viral Dianggap Menyinggung Pekerja Pabrik, Ortu Dikritik Netizen dan Psikolog

Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…

1 week ago

Profil Fedi Nuril, Sang Aktor yang Gencar Kritik Pemerintah dan Pejabat Publik

Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…

2 weeks ago

Kontroversi RUU TNI yang Mendapat Penolakan Masyarakat

Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…

2 weeks ago

Indonesia Airlines, Maskapai Indo tapi Memilih Berpusat di Singapura

Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…

2 weeks ago

Kasus Pencabulan oleh Kapolres Ngada, Akhirnya Pelaku Dimutasi

Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…

3 weeks ago

Terkuaknya Skandal Aktor Termahal Korea Selatan, Netizen: Hindari Pria Korea

Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…

3 weeks ago