Categories: Trending

5 Video Clip Termahal Sepanjang Masa

Selain lirik lagu yang menyentuh dan irama yang enak di telinga, sebuah lagu perlu ditunjang dengan video clip yang menarik minat para pecinta musik. Klip video yang dibuat juga harus dengan konsep yang matang agar terkesan mengagumkan.

Beberapa klip video dibuat dengan mengeluarkan biaya yang tidak sedikit. Bahkan, di antara klip video yang pernah kita tonton, ada yang biaya pembuatannya menghabiskan puluhan miliar rupiah. Seperti, beberapa video berikut yang membuat kamu menganga jika tahu biaya yang telah dikeluarkannya.

5. Black and White – Michael Jackson (87 miliar)

Klip Black and White oleh sang raja musik Michael Jackson ini nampak seperti mini – movie. Video ini dibintangi oleh Macaulay Culkin dan mampu membawa orang dari berbagai ras, seperti orang Asia yang berubah menjadi  black people. Black and White juga telah berhasil menembus sebagai video terbesar di debut musik dengan miliaran penonton di MTV.

5 Video Clip Termahal Sepanjang Masa (Black and White)

Dalam pembuatan video ini menghabiskan biaya sekitar 87 miliar rupiah. Video ini sengaja dibuat untuk menjunjung persamaan. Tapi, banyak orang yang salah tangkap atas pesan yang dibawa oleh Black and White.

4. Bedtime Story – Madonna (97 miliar)

Tak kalah dengan klip Black and White, klip video Bedtime Story milik Madonna pun habiskan biaya hampir 100 miliar. Begitu pula dengan konsep video yang sulit untuk dinalar. Bedtime Story membawa konsep surrealism art dengan klip yang lebih artistik yang dibuat di tahun 90-an.

5 Video Clip Termahal Sepanjang Masa (Bedtime Story – Madonna)

Video mahal ini merupakan hasil dari director Mark Romanek yang juga bertanggungjawab atas Robin William movie, One Hour Photo serta klip Taylor Swift yang berjudul Shake it Off. Dan, klip Bedtime Story ini pun merupakan hit besar bagi Madonna.

3. Die Another Day – Madonna (100 miliar)

Tak heran jika lagu – lagu Madonna begitu laris manis di blantika musik internasional. Biaya yang dikeluarkan untuk pembuatan klip videonya pun juga menggiurkan. Salah satunya adalah klip untuk Die Another Day.

5 Video Clip Termahal Sepanjang Masa (Die Another Day – Madonna)

Sama halnya dengan lagu Bedtime Story, pembuatan klip Die Another Day pun menghabiskan biaya hampir 100 miliar. Biaya yang tak kalah dengan klip milik James Bond. Sang produser memang dengan sengaja menarik penyanyi sekelas Madonna untuk klip yang dibuatnya yang mampu mendongkrak namanya hingga lebih tinggi.

2. Express Yourself – Madonna (112 miliar)

Begitu pula untuk klip Madonna yang lain juga menghabiskan biaya yang tak sedikit. Adalah klip Express Yourself yang menghabiskan biaya pembuatan sekitar 112 miliar rupiah. Dalam klip di album Like a Prayer ini, Madonna nampak seperti orang Inggris, padahal dia sendiri aslinya adalah seorang Michigan.

5 Video Clip Termahal Sepanjang Masa (Express Yourself – Madonna)

Express Yourself mencerminkan individualistis dengan pesan yang sangat tak ternilai. Namun, sesuai dengan biaya yang dikeluarkan, klip ini menjadi sangat popular.

1. Scream – Michael and Janet Jackson

Kedua penyanyi kondang Michael dan Janet Jackson duet dalam sebuah lagu berjudul Scream. Seperti biasa, lagu – lagu milik MJ menghabiskan biaya yang tak sedikit. Sama halnya dalam pembuatan klip Scream yang menghabiskan uang paling mahal di blantika musik internasional.

5 Video Clip Termahal Sepanjang Masa (Scream – Michael and Janet Jackson)

Namun sayangnya, pembuatan video mahal ini tidak sebanding dengan popularitas yang didapatkan. Bahkan, pada tahun 1995, Scream hanya mampu berada di urutan 56 dalam lagu terpopuler sepanjang tahun. Urutan yang sangat jauh dari yang diharapkan.

Share
Published by
Evi Rizana

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

2 weeks ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago