Lucu

Ngakak! Sekian Dagelan #ValentieBukanBudayaKita Ala Netizen di Negara Berkembang

Hari Valentine yang jatuh pada hari ini, 14 Februari memang ditunggu oleh banyak pasangan. Apalagi kalau bukan sebagai selebrasi dan waktu mengungkapkan perasaan sayang kepada pasangan masing-masing. Enggak ketinggalan, buat yang masih mengincar gebetan, Valentine adalah waktu yang tepat buat memberi cokelat dan bunga, ya, siapa tau kan hati doi luluh sehingga mau diajak jadian.

Nah, di satu sisi, Valentine juga banyak dikecam karena konon bukan budaya Indonesia –yang mayoritas orangnya adalah muslim. Kisah di balik perayaan Valentine pun disebut sebagai hal yang tak seharusnya menjadikan ia sebagai hari kasih sayang. Karena perayaan tersebutlah, warganet ramai-ramai membuat hashtag #ValentieBukanBudayaKita, yang pastinya bakalan bikin ngakak berkepanjangan netizen di negara berflower.

Siapa nih yang baru nyadar kalau hestek-nya ternyata typo? 😀

#ValentieBukanBudayaKita -Siapa yang baru menyadarinya [Sumber gambar]

Budaya kita adalah cari alasan, bilang lupa, dan pura-pura mati saat ditilang…

Pura-pura saat ditilang [Sumber gambar]

Di negara berflower, Ghibah is netijen’s lyfe..

#ValentieBukanBudayaKita -Ghibah is our Lyfe [Sumber gambar]

Pas ditagih utanganya, eh NGEGAS..

#ValentieBukanBudayaKita -Saat ditagih PASTI lupa dan amnesia [Sumber gambar]

Kamu yang mana nih, Sobat?

#ValentieBukanBudayaKita -Kamu yang mana? [Sumber gambar]

Kalau kata Bu Susi ‘bodoh itu namanya’…

#ValentieBukanBudayaKita -Kata bu Susi [Sumber gambar]

Masih kuning juga ada yang sudah tancap gas kok, yakan?

#ValentieBukanBudayaKita -Kelakuan di jalanan [Sumber gambar]

Setelah dicek murah, ditumpuk di keranjang, tapi enggak dibeli #misqueen

#ValentieBukanBudayaKita -Misqueen [Sumber gambar]

Sambil main HP dan Wasap yang di dalam ‘cepetan woyy, kita udah diintai nih’ WKWK

#ValentieBukanBudayaKita -Belanja di Indomaret [Sumber gambar]

Budaya makhluk di +62 memang suka menyibukkan diri dengan hidup orang lain

#ValentieBukanBudayaKita -Kapan Nyusul [Sumber gambar]
Hashtag #ValentineBukanBudayaKita ini memang kerap muncul saat tanggal 14 Februari tiba. Lucunya lagi nih, semua tweet yang ada di atas, hashtagnya typo alias kurang huruf ‘N’. Tapi berhubung netizen suka akan dagelan, apalah daya semua orang jadi ikut-ikutan posting, walaupun salah.

Share
Published by
Ayu

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

2 weeks ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago