Titin adakan konferensi pers
Kabar tak sedap kali ini menerpa pedangdut Inul Daratista terkait tudingan bahwa suaminya berselingkuh. Seorang wanita datang menghebohkan media dengan memberi pernyataan bahwa dia telah menjalin asmara bersama suami pemiliki goyang ngebor tersebut.
Adalah Titin Karisma, wanita yang mengaku 5 tahun menjadi selingkuhan Adam Suseno, suami Inul. Pengakuan Titin dalam jumpa pers di kawasan Manggarai, Jakarta Pusat ini lantas menghebohkan media. Apalagi, selama ini tidak pernah terdengar kabar miring keluarga Inul di media. Tak pelak, kabar suami selingkuh yang belakangan ini diperbincangkan banyak orang ditepis oleh Inul.
Titin, yang juga berprofesi sama dengan Inul yakni sebagai penyanyi dangdut, mengaku telah menjalin hubungan asmara dengan Adam Suseno sejak tahun 2008 yang lalu. Mereka pertama kali bertemu di ultah Radio Amatir Indonesia di Jawa Timur dan saling bertukar nomor handphone. Dan dari pertemuan singkat itu lah, keduanya mulai berkomunikasi.
Titin juga menuturkan bahwa Adam sering mengeluh soal hubungannya dengan Inul. Mulai dari persoalan hubungan intim hingga Adam yang mengurus semua usaha Karaoke Inul Vista. Hingga akhirnya, terjalin cinta terlarang di antara mereka.
Dari hasil cinta terlarang tersebut, Titin mengaku telah dikaruniai seorang anak dan dia datang untuk meminta status anak yang diakuinya sebagai buah hati atas cinta terlarang mereka.
“Saya cuma minta status, pengakuan atas anak saya. Dia kan mau sekolah butuh akte juga,” terangnya saat ditemui di kawasan Manggarai, Jakarta Selatan, Jakarta Selatan, Kamis, 22 Januari 2015, dilansir dari viva.co.id.
Tak hanya meminta status atas anak yang dia akui sebagai bukti cinta Adam, Titin juga membeberkan alasan kenapa Adam berselingkuh dengannya. Pedangdut asal Sidoarjo tersebut mengungkapkan bahwa Adam Suseno berselingkuh karena tidak bisa berhubungan intim dengan Inul yang sedang dalam program bayi tabung.
Titin juga memaparkan bahwa Adam lebih memilihnya karena rasa penasaran dengan sikapnya sedangkan artis Jawa Timur selain Titin masih banyak. Ya, menurut Titin, Adam penasaran karena dia telah menolak suami Inul tersebut.
Saat ditanya tentang bukti dia selingkuh dengan Adam, Titin menyinggung tisu sebagai barang bukti namun dia telah membuangnya. Kuasa hukum Titin juga menyebutkan bukti lain seperti nomor handphone Adam yang digunakan untuk menghubungi Titin dan saksi yang melihat Adam menjemput Titin.
Bahkan, Titin juga berani melakukan tes DNA untuk membuktikan bahwa anak yang dia lahirkan merupakan bukti cinta Adam. Hal ini dilakukan demi status anak tersebut yang mau dibuatkan akte lahir.
Sementara itu, Inul sendiri tidak mau ambil pusing atas tudingan yang menimpa suaminya. Karena menurut Inul yang paling penting adalah keluarganya baik-baik saja, meski ada badai yang mencoba menerpanya. Dia pun tak segan untuk lapor polisi terkait pencemaran nama baik suaminya.
“Bojoku langsung lapor polisi atas pencemaran nama baik dan penghinaan! Bojoku nggak kenal sama perempuan itu. Mau dipenjarakan aja tuh anak biar nggak tuman,” papar pemilik nama asli Ainur Rokhimah ini, dilansir dari DetikHot.
Hingga saat ini, Titin tidak bisa menunjukkan bukti yang kuat atas klaimnya. Apalagi, tidak ada foto yang menunjukkan kedekatan atau foto mesra dia bersama Adam.
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…
Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…