Time Capsule Berusia 220 Tahun Isinya Bikin Bengong 4
Time capsule biasanya berisi barang kenangan yang so sweet dan romantis. Tapi time capsule yang yang sudah berusia 220 tahun ini isinya bikin bengong.
Pernah nonton film My Sassy Girl dari Korea Selatan? Dalam film itu ada adegan romantis sepasang kekasih menanam time capsule yang isinya surat cinta. Akhirnya time capsule makin populer di Indonesia, biasanya untuk mengubur barang-barang kenangan untuk kelak digali lagi. Kabar terbaru, para ilmuwan di Inggris menemukan time capsule milik dua orang yang berjasa membangun Amerika, amuel Adams dan Paul Revere.
Dilansir oleh Metro.co.uk, usia time capsule itu sudah 220 tahun. Jika kamu berharap isinya surat cinta atau hal-hal romantis, siap-siap saja kecewa. Time capsule yang sudah sangat tua itu berisi hal-hal yang cukup aneh. Peneliti menemukan koin-koinari tahun 1652. Isi yang tidak kalah aneh adalah sebuah surat kabar lawas terbitan Boston.
Di masa lalu, sejarah mencatat Adams sebagai gubernur Massachusetts dan Revere adalah pejuang yang cukup terkenal dimasanya. Penemuan ini menjadi bagian dari sejarah. Semua benda itu ditemukan dalam sebuah kotak yang beratnya mencapai 4,5 kg.
Karena isi dari time capsule tersebut cukup lawas, para peneliti sangat berhati-hati mengeluarkannya. Semua benda itu diperlakukan khusus agar tidak rusak atau hancur. Agar bisa dilihat banyak orang, koin-koin dari dalam time capsule dibersihkan. Bahkan koran yang ada di dalamnya juga dibersihkan dari berbagai kotoran yang terbentuk selama ratusan tahun.
Dari temuan ini, kita tahu bahwa time capsule sudah ada sejak ratusan tahun yang lalu. Yang pasti, isinya tidak melulu surat cinta atau benda kenangan dari seseorang yang dicintai. Nah, kamu tertarik tidak menanam time capsule? Siapa tahu anak atau cucu kamu menemukannya di kemudian hari.
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…
Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…