Categories: Trending

Dua Anak Tidur Dengan Mayat Ibunya Selama 7 Hari

Kisah memilukan menimpa sebuah keluarga miskin. Dua orang anak tinggal dengan mayat ibu mereka selama 7 hari. Anak-anak tersebut sengaja menutup rapat rumah mereka setelah sang ibu meninggal, sebab mereka takut dimarahi. Yang menyedihkan, dua anak itu bahkan tidur di samping mayat ibu mereka selama berhari-hari.

Dilansir oleh shanghaiist.com, wanita berusia 34 tahun bernama Deng Caiying diperkirakan meninggal pada tanggal 27 Desember tahun lalu. Mayat wanita tersebut baru ditemukan masih tersimpan di dalam rumah setelah tetangga datang untuk memeriksa keluarga miskin tersebut. Selama ini Deng Caiying diketahui menderita gangguan mental.

Dua Anak Tidur Dengan Mayat Ibunya Selama 7 Hari 1

Wanita tersebut memiliki dua anak yang sama-sama tinggal dengannya, yang satu kelas tujuh dan yang satu kelas enam. Saat ditanya mengapa mereka tidak memberi tahu orang lain mengenai kematian ibu mereka, dua anak tersebut dengan jujur mengatakan takut dimarahi. Maka mereka mengunci pintu rumah agar orang lain tidak tahu bahwa ibu mereka sudah meninggal.

Keluarga ini memang miskin dan kehidupannya sangat memprihatinkan. Suami Deng Caiying sudah meninggal di tahun 2011. Sedangkan di tahun 2013 mereka mengajukan permohonan kesehatan dari pemerintang karena sangat miskin, namun tidak diketahui apakah permohonan itu dikabulkan atau tidak.

Dua Anak Tidur Dengan Mayat Ibunya Selama 7 Hari 2

Deng Caiying dan anak-anaknya tinggal di rumah bobrok beruukuran kecil. Beruntung seorang relawan lokal datang ke rumah tersebut untuk menanyakan dana pendidikan. Berapa terkejut relawan itu saat mendapatu Deng Caiying sudah meninggal berhari-hari. Sedangkan dua anaknya tinggal satu ruangan dan tidur di samping mayat ibu mereka.

Hingga berita diturunkan, belum ada laporan bagaimana kondisi anak-anak Deng Caiying saat ini. Laporan terakhir mengatakan bahwa polisi masih menyelidiki kasus ini. Belum diketahui juga apa penyebab kematian wanita malang tersebut.

Share
Published by
Widowati

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

2 weeks ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago