Susu Murni Nasional sering kali kita jumpai lewat depan rumah, di pasar, atau pun melintas di jalanan. Para pedagang menjajakannya dengan membawa gerobak khusus berisi susu aneka rasa dalam foam. Musiknya yang khas sangat mudah ditiru, ringan, dan juga disukai para pembeli. Sayangnya, susu ini jarang dilirik karena tidak begitu terkenal di pasaran.
Kini, susu merek lain bernama Bear Brand justru sedang naik daun di tengah pandemi. Ada panic buying yang sedang terjadi, karena susu ini dianggap ampuh meningkatkan imun termasuk saat terserang Covid-19. Apa benar begitu? Lalu bagaimana dengan khasiat Susu Murni Nasional? Apakah Susu Murni Nasional tidak memiliki khasiat yang sama seperti yang Bear Brand? Yuk simak ulasan berikut!
Sejak kasus Covid-19 meningkat, masayarakat selalu dibuat kebingungan dengan berbagai isu kesehatan yang beredar. Mulai dari penggunaan jahe merah, hingga kini muncul panic buying untuk membeli produk ‘susu beruang’. Bahkan, kasus ini viral di berbagai media sosial, di mana orang berbondong-bondong membeli hingga berebut mendapatkan ‘susu beruang’.
Hal ini karena beredar kabar kalau susu dalam kaleng ini bisa meningkatkan imun dan menyembuhkan Covid-19. Dilansir dari CNBC, Ketua Satgas Covid-19 Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Profesor Zubairi Djoerban, telah menyatakan dengan tegas bahwa tidak ada susu yang dengan pasti mampu mengobati Covid-19. Masyarakat dapat menjaga imun tubuh dengan tetap makan makanan yang bergizi dan mendapat istirahat yang cukup.
Susu Murni Nasional merupakan susu pasteurisasi, artinya susu tersebut melewati proses sterilisasi dengan memanasakan susu di suhu rendah. Metode ini justru membuat susu pasteurisasi memiliki kandungan gizi yang lebih baik, dengan tekstur yang lebih kental dengan rasa yang lebih nendang dibanding susu dengan metode sterilisasi lainnya.
Sementara itu, Bear Brand merupakan susu kemasan kaleng yang memiliki kandungan protein, karbohidrat, kalium, bahkan garam yang sebenarnya tidak jauh berbeda dengan merek lainnya di pasaran. Meski harganya cukup mahal untuk satu kemasan, tidak menjamin produk susu satu ini memiliki khasiat yang lebih baik dari susu lainnya.
“Susu Murni Nasional~” begitulah lirik singkat dalam jingle brand susu ini. Tiga kata yang terus diulang-ulang ternyata mudah diingat, namun sayangnya tidak banyak yang minat. Susu Murni Nasional menjadi brand susu yang hanya dijajakan oleh pedagang kaki lima. Brand ini tidak pernah muncul baik di toko klontong maupun market besar. Namun, adakah yang pernah mengetahui sepak terjang atau sejarah susu ini?
Susu Murni Nasional hanyalah sebuah jingle ringan, sementara produk susu tersebut bernama Susu Segar Nasional yang dapat kita jumpai tulisannya pada cup susu itu sendiri. Susu Segar Nasional merupakan produk dari CV Cita Nasional yang didirikan pada 10 November 2000 di Semarang. Pabriknya beroperasi di Kopeng, Desa Sumogawe, Semarang.
Susu ini memiliki 3 kemasan berupa cup dan prepack dengan varian rasa coklat, stroberi, plain, dan moka. Susu Segar Nasional pertama kali dipasarkan di wilayah Surabaya. Mereka bisa memperluas pemasaran sampai Yogyakarta, Semarang, Solo, dan Jakarta, hingga akhirnya masuk ke Pulau Jawa. Harga susu ini pun sangat murah dan dapat dijangkau oleh seluruh kalangan masyarakat, yakni mulai dari Rp1.000 hingga Rp7.000 saja.
Meski memiliki harga terjangkau, bukan berarti laris manis di pasaran. Persaingan ketat dengan merek lain pun menjadi tantangan. Apalagi merek-merek tersebut memiliki kemasan yang lebih apik dan dapat dijumpai di berbagai tempat, mulai dari toko sederhana, supermarket, hingga mal besar. Tak heran, jika Susu Murni Nasional yang hanya dipasarkan oleh pedagang kecil sehingga kurang diminati banyak orang.
Susu Segar Nasional yang seharusnya menjadi minuman baik dan bergizi, justru ditinggalkan karena popularitas yang menurun. Jika dulu pedagang keliling dengan mudahnya menjajakan susu tersebut, ditambah antusias anak-anak, maka kini mereka harus bekerja lebih keras untuk berkeliling menjual susu. Bahkan, salah satu akun di Twitter @pramudyaarif90 mencoba untuk mengajak masyarakat lebih peduli dengan nasib pedagang Susu Murni Nasional ketimbang ribut memperjuangkan Bear Brand.
BACA JUGA: Sempat Dipakai India, Mengenal Ivermectin Obat yang Didistribusikan Buat Lawan COVID-19
Apapun pilihannya, masayarakat harusnya mampu berpikir dengan bijak. Setiap susu tentu memiliki kandungan baiknya masing-masing. Kita hanya perlu menjaga kesehatan dengan berolahrga, makan bergizi, minum vitamin, dan cukup istirahat.
Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…
Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…
Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…
Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…
Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…
Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…