Categories: Trending

Unik, Ada Kembar Identik Tapi Beda Tanggal Lahir

Selain memiliki wajah yang sama, anak kembar biasanya juga identik dengan lahir di hari bahkan di jam yang sama. Jika mereka tidak lahir di jam yang sama, paling tidak di hari itu juga.

Namun, hal berbeda dialami oleh Deborah yang melahirkan anak kembar, Robyn Atherton dan Scarlett Atherton. Jika biasanya seorang ibu melahirkan anak kembar di hari yang sama dengan selang beberapa jam kemudian, wanita 35 tahun ini harus menunggu sehari untuk melahirkan anak keduanya.

Robyn dan Scarlett Atherton

Robyn, lahir sekitar pukul 11:55 waktu setempat pada tanggal 9 November yang lalu. Selang 18 menit di hari berikutnya, baru lah lahir saudara perempuan yang diberi nama Scarlett. Scarlett lahir pada 10 November sekitar pukuk 12.13 waktu setempat, dilansir dari mirror.co.uk.

Di sekitar kita, jika ada orang kembar, tidak menutup kemungkinan keturunannya nanti juga ada yang kembar. Entah anaknya sendiri atau bahkan saudara sepupu yang masih satu keluarga. Begitu juga dengan keluarga Deborah memang memiliki keturunan kembar. Saat ini sudah ada sekitar 3 pasangan kembar dalam keluarganya. Dia memiliki saudara perempuan yang kembar, paman dan bibi kembar serta saudara sepupu yang juga kembar. Ditambah lagi dengan anaknya yang lahir kembar, meski berbeda hari lahir yang menambah jumlah lahir kembar dalam keluarga besarnya.

“Saat masih kecil, mereka sering merayakan pesta ulang tahun bersamaan, dan hal apa pun juga sama, dan saat sudah dewasa mereka mulai merayakan hari ulang tahun sendiri,” jelas wanita asal Bolton ini.

Dan mungkin, Robyn dan Scarlett akan banyak menghabiskan berbagai hal bersamaan seperti sekolah, baju yang sama, bermain. Hanya saja, berbeda dengan saudara kembar lainnya, mereka akan merayakan ulang tahun di hari yang beda.

Share
Published by
Admin
Tags: Kembar Lucu

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

2 weeks ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago