in

Bukan Cuma Pedang Atau Tombak, Inilah 5 Senjata Kuno Paling Keren!

Nest of Bees-paling kanan [Image Source]

Nenek moyang manusia yang tinggal di zaman kuno memiliki kemampuan hebat dalam mendirikan bangunan dengan arsitetur yang mengagumkan. Mulai dari piramida, taman tergantung di Babylonia, Stonehenge, Borobudur dan masih banyak lagi.

Tapi kehebatan mereka tidak cuma dalam hal membuat bangunan megah saja. Mereka ternyata juga punya kemampuan hebat dalam menciptakan sebuah senjata kuno yang menakjubkan. Berikut ini beberapa diantaranya.

1. Burung Gagak Pembawa Api

Namanya mungkin memang terlihat seperti jurus rahasia dalam film-film kung fu, tapi senjata dari China ini tidak ada hubungannya dengan bela diri tersebut. Pada dasarnya, senjata ini adalah burung mainan yang terbuat dari batang bambu dan kertas. Namun yang membuat senjata ini efektif adalah masing-masing burung diisi dengan bahan peledak.

Burung Gagak Pembawa Api [Image Source]
Burung Gagak Pembawa Api [Image Source]
Senjata ini akan ditembakkan dengan semacam roket udara yang mampu menempuh jarak hingga 300 meter. Ketika sampai di lokasi target, entah itu perahu atau bangunan, burung ini akan meledak. Untuk masa 700 tahun yang lalu, teknologi ini tentu sudah sangat maju.

2. Cakar Archimedes

Sesuai dengan namanya, senjata ini memang dirancang oleh penemu terkenal, Archimedes. Tujuan awalnya adalah untuk mempertahankan wilayah tepi laut di dinding kota Syracuse dari serangan laut.

Cakar Archimedes [Image Source]
Cakar Archimedes [Image Source]
Benda ini memiliki bentuk seperti derek raksasa yang dilengkapi dengan pengait. Pengait ini mampu mengangkat sebagian badan perahu yang menyerang dari air. Setelah perahu terangkat, mesin ini kemudian menjatuhkannya sehingga perahu musuh terbalik.

3. Guci Berisi Ular

Di wilayah Romawi kuno, ular juga menjadi salah satu senjata mematikan. Para tentara biasanya tidak akan pernah menyangka ada guci berisi ular dijatuhkan atau dilemparkan kepada mereka dalam peperangan.

Guci berisi ular [Image Source]
Guci berisi ular [Image Source]
Tujuan dari senjata ini tidak hanya untuk membunuh lawan, tapi juga membuat musuh panik. Bagaimana tidak, ular yang digunakan yang jenis berbisa dan mereka tentu dalam kondisi yang sangat marah karena baru saja dilempar.

4. Nest of Bees Alias Sarang Lebah

Meski namanya sarang lebah, bukan berarti senjata yang satu ini adalah lebah yang dilemparkan ke musuh. Senjata ini adalah sebuah kotak kayu dengan ruangan di bagian tengah berbentuk segi enam seperti sarang lebah yang besar. Itulah mengapa senjata ini bernama ‘nest of bees’.

Nest of Bees-paling kanan [Image Source]
Nest of Bees-paling kanan [Image Source]
Di dalam masing-masing tabung atau ruangan, terdapat panah dengan pelontar. Roket nantinya akan menembakkan panah dengan kekuatan dan jarak yang lebih besar daripada busur biasa. Dari senjata ini lebih dari 32 anak panah bisa ditembakkan secara bersamaan. Tentara China akan menembakkan ribuan senjata ini secara bersamaan sehingga banyak musuh akan tewas hanya dalam waktu beberapa detik.

5. Greek Fire atau Api Yunani

Tentara Bizantium sudah mengenal flamethrowers atau senjata pelontar api sejak zaman dulu. Hanya saja mereka mengenalnya dengan ‘Greek Fire’. Mereka menggunakan senjata rahasia ini untuk membakar armada laut pasukan Arab yang menyerang kota Konstantinopel.

Greek Fire [Image Source]
Greek Fire [Image Source]
Rahasia senjata ini disimpan dengan begitu rapat bahkan setiap bagian dari senjata ini disimpan secara terpisah. Hanya keluarga kerajaan dan keturunan perancang senjata ini saja yang tahu bagaimana gambaran utuh senjata ini. Selama 500 tahun, rahasia ini tersimpan dengan aman di ibu kota dan diturunkan dari generasi ke generasi.

Jangan dikira zaman dahulu tidak ada teknologi modern. Nyatanya pada masa itu para pasukan militer justru bisa bertarung dengan senjata yang terbilang maju untuk zamannya. Hal ini penting untuk melindungi wilayahnya dari penjajah, atau untuk dalam kasus tertentu untuk menginvasi suatu wilayah.

Written by Tetalogi

Leave a Reply

5 Hal Paling Miris ini Bisa Terjadi Jika Perang di Timur Tengah Bergeser ke Indonesia

6 Bukti Kalau di Indonesia, Nyawa Harganya Sangat Murah