Categories: Trending

Dengan Konsep yang Sama, 4 Game ini Bakal Bikin Pokemon Go Nggak Ada Apa-Apanya

Berani taruhan kamu adalah salah satu dari jutaan orang yang keranjingan Pokemon Go hari ini. Game ini memang benar-benar oke sih, terutama konsepnya yang benar-benar baru di dunia gaming. User nggak cuma diajak duduk mendekam, developernya mendesain game ini biar pengguna bisa keluar menikmati indahnya sekitar. Ditambah lagi, di sepanjang perjalanan pokemon-pokemon bisa tiba-tiba muncul lalu ditangkap. Mirip banget seperti di anime dan game-game NDS atau GBA-nya.

Pokemon Go bisa ngehits seperti hari ini adalah karena konsepnya yang keren lantaran bisa menghubungkan dunia virtual dengan reality. Sedangkan gameplay-nya sendiri bisa dibilang biasa bahkan termasuk sederhana. Nah, berbekal konsep yang sama nih, game-game lain yang dikemas seperti ini kemungkinan juga bakal hype banget. Bahkan kemungkinan bisa menghancurkan popularitas si Pokemon Go.

Baca Juga : Pokemon GO! Cara Seru Buat Bermain Sekaligus Traveling!

Nah, sekarang bayangkan deretan game berikut dikemas ala Pokemon Go. Kamu mungkin akan lebih suka memainkannya daripada game ber-icon Pikachu itu. Lalu, game-game apa saja yang bakal super keren itu? Simak ulasannya berikut.

1. Digimon Alias Digital Monster

Saingan terberat Pokemon di dunia per-monster-an adalah Digimon. Memang sih monster-monster Digimon tidak sebanyak Pokemon yang jumlahnya ratusan, tapi soal bentuk, Digimon boleh dibilang jauh lebih menarik. Apalagi evolusinya itu yang benar-benar sangar. Nah, sama seperti Pokemon, seumpama Digimon dikemas ala Pokemon Go, maka hasilnya pasti bakal luar biasa.

Digimon ala Pokemon Go

Bayangkan kita bisa menangkap Agumon atau Veemon, kemudian menaikkan levelnya dan jadi kuat. Gameplay-nya sendiri mungkin bisa ditambahkan sistem RPG biar punya storyline. Tak cuma itu, fitur multiplayer juga bisa ditambahkan sehingga memungkinkan untuk melakukan evolusi gabungan seperti di anime-nya. Pasti Digimon yang dikemas ini bakal jauh lebih seru.

2. Monster Farm, Breeding Monster dan Bertarung

Monster Farm adalah sebuah anime bertema mirip-mirip seperti Pokemon, yakni tentang dunia yang dipenuhi dengan monster-monster. Lalu dari anime, Monster Farm kemudian dikemas menjadi game dan cukup digemari di masanya. Nah, karena punya konsep yang hampir serupa dengan Pokemon, maka Monster Farm ini juga bakal keren banget kalau dikemas ala Pokemon Go.

Monster Farm ala Pokemon Go

Akan banyak hal menarik jika Monster Farm dikemas seperti itu. Misalnya kita bakal bisa membiakkan monster sendiri, sampai adanya sistem turnamen yang bakal bikin pertarungan seru. Tak cuma itu, game ini pasti bakal mengobati kerinduan banyak orang, terutama masyarakat Indonesia. Masih ingat Mochi dan si Penguasa Angin, kan?

3. Medabots, Serunya Mengumpulkan Robot-Robot

Kembali ke era 90an dulu, ada satu anime yang juga pasti sangat kamu ingat. Ya, namanya adalah Medabots. Anime ini bercerita tentang seorang anak laki-laki yang ditemani oleh seorang robot dan kemudian melakukan petualangan seru. Anime ini juga dijadikan game dengan gameplay yang asyik banget.

Medabots ala Pokemon Go

Medabots juga bakal seru banget kalau dibikin seperti Pokemon Go. Kalau berkaca dari game GBA-nya, kita bakal dikasih robot untuk starter. Nah, kemudian keluar deh jalan-jalan dan menghajar para medabots lain dan merebut parts milik musuh. Pasti bakal epic banget dengan gambar yang lebih oke.

4. Yu Gi Oh, Serunya Bertarung Menggunakan Kartu

Yu Gi Oh mungkin berbeda dari semua game di daftar ini, tapi ia juga bisa banget kalau dikemas ala Pokemon Go. Malah jadinya lebih seru. Jadi, nantinya kita bakal berjalan-jalan keluar dan kemudian bertemu para player lainnya untuk kemudian bertarung kartu secara virtual. Poin plusnya, kita bisa sekalian berinteraksi dengan orang-orang baru yang sehobi, nggak seperti Pokemon Go di mana kita berpetualang sendiri.

Yu Gi Oh [Image Source]
Di anime ataupun game-nya, Yu Gi Oh juga bergameplay seperti ini. Makanya sangat bisa diadaptasi konsep Pokemon Go tersebut. Pasti makin unik karena fitur-fiturnya jelas makin kaya nantinya. Misalnya dengan ditambah sistem turnamen.

Hype Pokemon Go yang dahsyat sekarang ini harusnya jadi perhatian tuh buat para developer lainnya. Misalnya saja dengan merealisasikan salah satu game di atas dengan catatan berkonsep sama dengan Pokemon Go atau bahkan yang lebih oke lagi. Dijamin, gamer sedunia pun bakal bersuka cita dan galau mau main yang mana.

Share
Published by
Rizal

Recent Posts

Hashtag Indonesia Gelap, Ini Sejumlah Fakta Aksi Demo Mengkritik Pemerintah

Senin (17/2/2025), situasi di Indonesia tiba-tiba mencekam bersamaan dengan munculnya aksi-aksi demo yang digelar oleh…

2 months ago

Kades Ciamis Mengundurkan Diri karena Pilih Kerja di Jepang, Netizen: #KaburAjaDulu

Sedang heboh tagar #KaburAjaDulu di berbagai media sosial. Sebuah ajakan untuk meninggalkan Tanah Air demi…

2 months ago

Kontroversi Abidzar Al-Ghifari dengan Film Terbarunya dan Fenomena Cancel Culture

Nama Abidzar Al-Ghifari kembali menjadi sorotan setelah pernyataannya tentang drama Korea dalam sebuah podcast menuai…

2 months ago

Coretax dan Sejumlah Masalah yang Bikin Wajib Pajak Serba Salah

Ketika wajib pajak susah bayar pajak, siapa yang dirugikan? Bukan hanya pemerintah tetapi juga masyarakat…

2 months ago

Profil Iris Wullur dan Kabar Perselingkuhan yang Bikin Heboh Netizen

Nama Iris Wullur mendadak menjadi perbincangan hangat di media sosial setelah ia membongkar dugaan perselingkuhan…

2 months ago

Kasus 100 Wanita Thailand Dieksploitasi untuk ‘Pabrik Sel Telur’

Sudah saatnya untuk selalu waspada terhadap tawaran kerja yang menggiurkan. Seperti kisah tentang 100 wanita…

2 months ago