Dianggap sebagai salah satu momen paling fenomenal di dunia entertainment Indonesia, pernikahan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina berlangsung dengan begitu luar biasa. Disiarkan full mulai dari proses adat Jawa sehari sebelum pernikahan, mata publik tampak menyoroti terus sampai akhirnya Raffi mengucapkan Ijab Kabul dan resmi menjadi suami Nagita pada Jumat (17/10) kemarin.
Mulai dari adat Jawa dan hotel yang megah, segala kemewahan dan budget fantastis seakan begitu membayangi pernikahan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Tak heran jika biaya miliaran rupiah disebut-sebut keluar untuk jeadian fantastis ini. Banyak hal unik yang tertinggal dan mungkin kamu lupakan. Apa saja ya? Intip yuk!
1. Upacara Pernikahan Dengan Adat Jawa Yang Lengkap
Dalam dunia yang serba modern ini, pernikahan memang kerap dilangsungkan dengan konsep internasional tanpa prosesi adat. Namun Raffi Ahmad dan Nagita Slavina rupanya enggan meniru hal itu dan masih setia dengan menampilkan tradisi Jawa. Wah menarik nih, bagaimana kisahnya?
Budaya Jawa dipilih karena sang istri, Nagita, masih memiliki keturunan Jawa dari sang ibu, Rieta Amilia. Selama akad nikah, budaya Jawa bisa kamu lihat mulai dari busana pernikahan sampai upacara panggih. Tak hanya itu, adat Jawa juga dilangsungkan sehari sebelum akad nikah melalui serangkaian pemasangan bleketepe di rumah Nagita, siraman, pemotongan rambut, sungkeman hingga malam Midodareni.
Bisa dibayangkan betapa lama proses ini namun khidmat dan penuh makna. Ada juga prosesi tantingan alias malam sebelum menikah, mempelai lelaki beserta keluarga datang ke rumah mempelai wanita. Di sana, Raffi Ahmad bertanya lagi pada orang tua Nagita Slavina apakah sudah benar-benar merestui pernikahan ini dan Nagita benar-benar bersedia menikah. Aw, so sweet!
ok