Categories: Trending

Gila! Di 5 Tempat ini Mobil Mewah Dibiarkan Bak Sampah

Punya mobil pribadi adalah impian banyak pria. Selain untuk memenuhi hasrat pribadi, memiliki mobil akan membuat kita nampak seolah lebih ganteng plus status sosial naik. Tapi, kita sudah tahu betul kalau beli mobil itu nggak semudah seperti memboyong motor matic. Salah satu alasan ya jelas harganya yang bikin jantungan itu.

BACA JUGA: 5 Mobil Paling Murah di Dunia ini Bisa Bikin Kamu Ogah Naik Motor Lagi

Nah, ketika banyak orang ngebet pengen mobil namun nggak bisa beli dan akhirnya cuma bisa mengkhayal, banyak orang-orang kaya yang malah membuang-buang mobilnya. Mampirlah ke Dubai dan kamu bakal miris. Di sebuah tempat di kota itu, mobil-mobil klasik sampai sport berjajar rapi namun dibiarkan begitu saja hingga kondisinya mengenaskan.

Selain Dubai, di deretan tempat ini juga ditemukan mobil-mobil mewah yang diperlakukan dengan sangat miris. Bak sampah yang tak berguna saja.

1. Sebuah Gudang di Perancis Menyimpan 60 Mobil Klasik Langka

Apa yang kamu rasakan jika tanpa sengaja menemukan 60 mobil klasik super langka di gudang tua rumahmu sendiri? Pasti bak kejatuhan rezeki nomplok. Hal tersebut lah yang dialami oleh pria asal Perancis yang tak mau disebutkan namanya ini. Sedang bersih-berish sekitar rumah, si pria ini kaget luar biasa ketika tak sengaja menemukan banyak sekali mobil di gudang rumahnya sendiri.

Mobil di gudang Perancis [Image Source]
Usut punya usut, gudang ini tidak pernah lagi dibuka sejak ayah si pria tadi meninggal. Tahu-tahunya, ternyata isinya adalah deretan mobil klasik super langka, macam Bugatti, Ferari, Maserati dan lain sebagainya. Harga mobil-mobil ini diperkirakan masih sangat tinggi meskipun kondisinya berdebu tak karuan. Oh iya, di gudang ini juga terdapat sebuah Ferrari GT California Spider keluaran lama yang harganya hampir $13 juta.

2. Dealer Mobil Usang di Portugal

Seorang pria asal Lisbon, Portugal, yang tak mau disebutkan namanya, baru-baru ini bikin heboh netizen gara-gara mengunggah sebuah foto sebuah gudang di mana banyak sekali mobil-mobil klasik yang berjajar apik di sana. Meskipun rapi jali, tapi nampak mobil-mobil tersebut dalam kondisi yang berdebu sekali seolah sudah sangat lama tidak tersentuh tangan manusia.

Gudang mobil tua di Portugal [Image Source]
Diketahui, gudang ini merupakan sebuah dealer mobil di zaman dulu. Cerita yang beredar adalah si pria yang jadi pemilik pertama gudang tersebut memang sengaja menyimpan mobil-mobil klasik itu dan akan dijual beberapa tahun lagi ketika harganya naik. Sayangnya, belum sempat cita-cita ini terkabul, si pria meninggal. Tempat ini kemudian diwariskan kepada anaknya. Hampir semua mobil klasik berdebu ini baru. Bahkan beberapa mungkin masih belum dipakai sekali pun.

3. Kuburan Mobil Baru di Baltimore, Amerika Serikat

Setiap tahun banyak mobil-mobil baru yang dirilis, walaupun yang lama tidak semua laku. Pertanyaannya, ke manakah sekarang deretan mobil lama tapi baru itu? Mampir ke sebuah dermaga di Baltimore, AS, kamu akan menemukan jawabannya. Ya, di sinilah kuburan mobil-mobil lawas tapi baru yang tidak laku itu.

Kuburan mobil baru di Baltimore [Image Source]
Hampir semuanya masih mulus. Sayangnya, mobil-mobil tersebut dibiarkan dalam kondisi yang tidak tertutupi. Alhasil, banyak di antaranya yang mulai rusak dengan sendirinya. Di Dermaga ini tidak melulu mobil-mobil biasa, di beberapa titik juga terdapat mobil premium yang harganya mahal. Ada jutaan mobil di sini, dan kalau dikonversikan menjadi uang, nilainya hampir $25 miliar.

4. Kota Mobil Tua di Georgia, Amerika Serikat

Meskipun kini sudah zamannya mobil hibrid, tapi para kolektor mobil klasik tidak pernah turun jumlahnya. Usang sih, tapi nilai sejarahnya itu lho yang mahal. Nah, jika kamu penyuka mobil-mobil klasik, disarankan jangan pernah mampir ke Kota Mobil Tua yang ada di Georgia ini.

Kota Mobil Tua [Image Source]
Di sini memang bisa ditemukan banyak sekali mobil-mobil klasik paling dicari. Sayangnya, hampir semua kondisinya sudah rusak berat. Diceritakan kalau di kota ini dulu memang berdiri sebuah showroom mobil. Namun, entah kenapa malah ditinggalkan begitu saja. Di sini kita bisa menemukan deretan mobil klasik legendaris, misalnya Mopars, Cadillac tipe-tipe klasik dan sebagainya.

5. Air Port Dubai, Kuburan Mobil Paling Mewah

Kita sudah tahu persis seperti apa kegilaan orang-orang Dubai. Salah satunya adalah kegemaran mereka mengoleksi mobil-mobil sport mahal. Namun, entah karena kebanyakan uang atau bosan, banyak orang-orang Dubai membuang mobil-mobil mewahnya itu. Jika tak percaya, silakan mampir ke Air Port kota ini dan lihatlah penampakan mirisnya.

Ferarri berdebu di Dubai [Image Source]
Ya, deretan mobil-mobil jagoan macam Ferrari Enzo, Mercy tipe sport, atau bahkan Rolls Royce dibiarkan berdebu dan tak terawat. Konon, tiap tahunnya koleksi bandara ini makin bertambah saja. Entah apa alasan orang-orang Dubai ramai-ramai meninggalkan mobil mewahnya. Namun, ada indikasi hal tersebut terkait hukum yang diberlakukan di negara itu.

BACA JUGA: Terlihat Tua, Tapi 5 Mobil ini Ternyata Paling Mematikan di Dunia

Bikin ngiler ya, tapi miris juga melihat deretan mobil-mobil usang tak terpakai ini. Khususnya di Dubai di mana kita seolah boleh pilih salah satu mobil mewahnya dan bawa pulang. Ya, pada akhirnya kita hanya bisa geleng-geleng kepala saja. Kok bisa ada orang-orang yang menyianyiakan mobil-mobilnya seperti itu.

Share
Published by
Rizal

Recent Posts

Menpora Dito Ariotedjo Banjir Kritik Netizen Gara-Gara Dianggap ‘Pansos’ di Gelaran MotoGP Mandalika 2024

Kasus baru, masalah lama. Begitulah kira-kira jargon yang cocok disematkan kepada Menteri Peranan Pemuda dan…

2 months ago

Fakta Susu Ikan yang Jadi Pro Kontra di Masyarakat

Selain susu dari sapi atau kambing, kamu mungkin sudah pernah mendengar susu dari almon atau…

2 months ago

Ini Lho Boneka Labubu yang Viral Karena Lisa BLACKPINK, Sampai Terjadi Kerusuhan

Kamu pasti sudah nggak asing lagi dengan nama Labubu, atau Boneka Labubu. Jelas saja, karena…

2 months ago

5 Fakta Kasuaris, Burung Raksasa Asal Papua Paling Berbahaya di Dunia

Di dalam hutan lebat Papua, terdapat salah satu burung terbesar dan paling menakjubkan di dunia,…

2 months ago

10 Quote Hikigaya Hachiman ‘Oregairu’ yang Menampar Realita

Siapa yang tidak kenal Hikigaya Hachiman? Tokoh utama dari *OreGairu* ini dikenal dengan pandangan hidupnya…

2 months ago

3 Fakta Kasus Dugaan Kekerasan dan Eksploitasi Para Mantan Karyawan Brandoville Studios

Belakangan ramai perbincangan mengenai dugaan eksploitasi yang dialami mantan karyawan sebuah perusahaan animasi yang berbasis…

2 months ago