Categories: Trending

Potret Menteri Imam Hibur Para Atlet yang Dicurangi di SEA Games 2017 Malaysia Bikin Netizen Terharu dan Bangga

Meski bertetangga, Indonesia dan Malaysia sudah dari dulu terlibat beberapa perselisiahan. Bukan tanpa alasan, Negara Jiran tersebut melakukan berbagai hal tak mengenakkan seperti mengakui batik, reog ponorogo, bahkan yang terakhir Bali United sebagai milik negaranya. Hal konyol ini tentu bisa memicu perseteruan, dan tak ketinggalan di ajang SEA Games 2017 Malaysia kembali berulah. Belum juga surut kehebohan akibat kesalahan cetak simbol bendera Indonesia yang harusnya merah putih menjadi sebaliknya di buku kenangan, ada lagi insiden baru yang juga membuat geram.

Terhitung beberapa kali pihak Indonesia dirugikan dalam pertandingan. Dan yang paling terlihat jelas adalah di pertandingan sepak takraw yang berhadapan dengan Malaysia. Kecurangan  yang jelas terjadi hingga tim putri sepak takraw terpaksa walk out demi harga diri bangsa. Aksi ini dipenuhi air mata para atletnya. Namun ada pemandangan mengharukan saat  Menpora melakukan menenangkan atlet yang terpukul akibat hal itu. Netizen pun menanggapi positif dan mendukung apa yang dilakukan si menteri. Pasalnya, Imam tak segan-segan bersalaman, memberi nasehat, bahkan memeluk atlet. Seperti apa wujud ketulusan ekspresi Imam?  Yuk intip foto-fotonya berikut ini.

Menteri Imam berusaha menghibur pemain sepak takraw yang tengah bersedih

Menteri Imam dan atlet sepak takraw [image: source]

Tak hanya pada satu pemain, Pak Imam juga menunjukkan perhatian pada pemain lain dan tak mengizinkan mereka menangis

Menteri Imam dan atlet sepak takraw [image: source]

Tatatap mata tulus ditunjukkan Menpora ini, terlihat juga ia meletakkan tangan di dada seolah mengisyaratkan bahwa dirinya pun paham posisi Indonesia jelas dicurangi.

Menteri Imam dan atlet sepak takraw [image: source]

Tak cukup hanya menghibur, Menpora juga mendukung keputusan tim sepak takraw yang walk out

Menteri Imam dan atlet sepak takraw [image: source]

Hal serupa dilakukan Menpora pada tim sepak bola, dirinya menguatkan mereka yang juga dicurangi pada saat laga Indonesia vs Timor Leste

Menteri Imam dan atlet sepak bola[image: source]

Pak Imam pun tak segan-segan memeluk pemain yang sedang bersedih untuk mendapat ketenangan. Wah, sudah seperti ayah pada anaknya sendiri

Menteri Imam dan atlet sepak bola[image: source]

Saat pertandingan berlangsung, Menteri Imam pun selalu mendukung sepenuh hati di bangku penonton

Menteri Imam [image: source]

Di sela-sela waktu, Menteri Imam pun sempat bercanda dan berbincang pada atlet panahan yang menyumbangkan medali

Menteri Imam dan atlet panahan [image: source]

Di tiap kesempatan, tak lupa Menteri Imam memberikan semangat agar para atlet tetap optimis

Menteri Imam dan atlet SEA Games [image: source]

Selain di Sea Games, Menteri Imam memang selalu aktif mendampingi atlet di berbagai event. Termasuk Olimpiade Rio De Jainero 2016

Menteri Imam dan atlet olmpiade Rio [image: source]

Sempat juga sang menteri memberi pelukan haru pada atlet angkat besi bernama Sri, penyumbang medali pertama di Olimpiade Rio

Menteri Imam dan atlet angkat besi [image: source]

Di event Rio, Menteri Imam juga menyempatkan diri mengunjungi atlet camp untuk memastikan mereka mendapat fasilitas layak di sana

Menteri Imam dan atlet Olimpiade Rio [image: source]

Pak Menteri juga nggak mau kalah sama emak-emak, ikutan senam juga lho

Menteri Imam dan masyarakat senam [image: source]

Selain itu, Menpora dan istrinya juga termasuk pejabat yang ogah dapat pengawalan khusus. Liat tuh mereka tidur di ruang tunggu bandara.

Menteri Imam dan istri [image: source]
Foto-foto di atas cukup menjadi bukti bahwa Menteri Imam hampir selalu aktif di tiap event olahraga. Dirinya pun selalu berusaha layaknya ayah yang mendukung, menemani, dan memberikan penguatan pada anak-anaknya. Tak heran jika baik atlet maupun masyarakat cukup respek kepada menteri satu ini. Kalau menurut kamu, gimana?

Share
Published by
Aini Boom

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

2 weeks ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago