in

5 Orang ini Pernah Mengaku Sebagai Messiah Alias Juru Selamat Akhir Zaman

Meskipun berbeda dalam segala sesuatunya, namun ada persamaan yang kuat antara Kristen dan Islam. Hal itu adalah kepercayaan jika suatu saat Yesus atau Isa Bin Maryam pasti turun ke Bumi untuk membuat dunia ini lebih baik. Namun proses turunnya sendiri hingga bagaimana ketika hidup di dunia, masing-masing punya versinya sendiri. Hingga saat ini yang jelas sosok Yesus belum benar-benar turun.

Baca Juga : 5 Orang Ini Mengaku Punya ‘Mukjizat’, Tapi Malah Berakibat Fatal

Meskipun begitu, cukup banyak orang yang mengaku reinkarnasi sang juru selamat yang ditunggu-tunggu itu. Tentu saja banyak orang yang menyangkalnya meskipun tak sedikit pula yang percaya. Uniknya, orang-orang yang mengaku Yesus ini datang dari latar belakang yang berbeda. Bagaimana kisahnya? Simak ulasan menarik berikut.

1. David Shayler

David merupakan mantan anggota dari badan intelijen Inggris bernama MI5. Organisasi ini tergolong sangat rahasia dan kadang dikaitkan dengan berbagai skandal kelas berat. Shayler sendiri mengaku kalau organisasi tersebut ternyata mendanai organisasi Islam radikal dengan tujuan khusus. Setelah pernyataan kontroversial ini akhirnya pria tengah baya tersebut diberhentikan dari MI5. Lalu tak lama setelah itu Shayler mengaku dirinya mendapatkan wahyu.

Mengaku mendapat wahyu, mantan agen ini mengaku sebagai reinkarnasi Yesus [Image Source]
Mengaku mendapat wahyu, mantan agen ini mengaku sebagai reinkarnasi Yesus [Image Source]
Entah apa hubungannya dengan pekerjaan lamanya, namun dalam wahyu tersebut Shayler mengaku jika dirinya adalah reinkarnasi terakhir dari Yesus. Untuk meyakinkan banyak orang, ia pun membeberkan silsilah panjang Yesus yang berakhir di namanya sendiri.

Seperti yang tertulis di Alkitab, Shayler mengaku kalau dirinya lah yang nantinya akan menyelamatkan dunia. Tentu saja tak banyak orang mempercayainya meskipun ada pula yang mengikuti pria ini. Meskipun rata-rata pengikutnya adalah orang-orang dengan masalah berat dan juga pengguna aktif obat-obatan terlarang.

Written by Rizal

Hanya seorang lulusan IT yang nyasar ke dunia tulis menulis. Pengalamannya sudah tiga tahun sejak tulisan pertama dimuat di dunia jurnalisme online. Harapannya bisa membuat tulisan yang super kece, bisa diterima siapa pun, dan juga membawa influence yang baik.

Contact me on my Facebook account!

Leave a Reply

5 Kota Paling Sepi di Dunia yang Mungkin Kamu Tertarik untuk Jadi Satu-Satunya Penduduk di Sana

5 Tempat di Bumi yang Konon Jadi Gerbang Menuju Dunia Lain