Categories: Trending

10 Manusia Hebat Dengan Kekuatan Super Sungguhan

Membicarakan manusia super imajinasi kita langsung tertuju kepada deretan karakter superhero ala Marvel dan DC. Sebut saja Mr. Fantastic yang bisa melar, sampai si Aquaman yang bisa berenang berlama-lama tanpa perlu mengambil napas. Meskipun memang hanya fantasi sang kreator, ternyata orang-orang dengan kemampuan super ini benar-benar ada lho.

Baca Juga : 8 Fakta Rekayasa Genetika di Balik Makanan Sehari-hari Manusia

Sebut saja Daniel Browing alias Rubber Boy yang punya kekuatan lentur luar biasa, hingga Ben Underwood, orang buta yang bisa melihat lantaran kemampuan ekolokasinya. Tidak hanya itu, masih banyak orang-orang yang diberkahi kemampuan super dengan jenis kekuatan yang berbeda-beda. Berikut ulasannya.

1. The Human Camera

Terlahir kemampuan mata ala kamera, pria bernama Stephen Wiltshire ini benar-benar bikin orang terkesan. Bagaimana tidak, ia berkahi kemampuan menggambar bidang apa pun cukup dengan sekali lihat saja.

Stephen Wiltshire sanggup menggambar detail sebuah kota hanya dengan sekali lihat [Image Source]
Seringkali Wiltshire berkeliling menggunakan helikopter untuk melihat-lihat pemandangan kota. Tidak hanya untuk menikmati view yang keren itu, pria yang mendapatkan berbagai penghargaan ini juga menggambarnya dengan detail yang sangat akurat. Wiltshire punya galeri pribadi yang berisi lanscape kota-kota di dunia lengkap dengan detailnya yang rumit. Para ahli saraf yang pernah memeriksa kondisi fisik Wiltshare sepakat mengatakan jika ini adalah gift alias hadiah dari Tuhan.

2. The Ice Man

Baik Marvel maupun DC Comics punya versi Ice Man mereka masing-masing. Namun satu kesamaan di antara keduanya, keahlian memanipulasi es dan bisa tahan dengan dingin. Kalau urusannya bertahan dengan suhu dingin yang ekstrem, pria bernama Wim Hof ini juga memilikinya.

Hanya orang gila yang mendaki Everest hanya dengan memakai celana pendek [Image Source]
Yup, pria asal Belanda ini punya kemampuan untuk bertahan dengan suhu dingin bahkan yang ekstrem sekalipun. Hof memiliki 20 rekor dunia termasuk salah satunya adalah berendam di es hampir selama 1 jam 13 menit.

Pria ini juga pernah mendaki gunung Kilimanjaro bahkan Mount Everest hanya menggunakan celana pendek. Namun akibat cidera kaki, ia gagal naik puncak tertinggi dan terdingin di dunia tersebut dengan setengah telanjang.

Pada tantangan ice bath sebelumnya keadaan tubuh Hof dipantau dengan teliti oleh tim dokter. Faktanya, suhu temperatur tubuhnya sama sekali tidak mengalami penurunan.

3. The Blind Who Can See

Pria bernama Daniel Kish dan Ben Underwood menghadapi masalah yang sama. Divonis buta lantaran kanker yang ada di bagian retina ketika masih belia. Namun keadaan ini tak membuat mereka menyerah, Kish dan Ben justru memaksa dirinya untuk bisa beradaptasi dengan lingkungan dengan mengembangkan kemampuan yang disebut ocholocation.

Seperti lumba-lumba, Ben Underwood bisa menggunakan echolocation [Image Source]
Ben menggunakan kemampuan tersebut untuk menjalani hidup seperti orang normal lainnya. Ia berjalan biasa tanpa tongkat, bermain basket bahkan mengendarai mobil. Sedangkan Kish mengajarkan kemampuan ini kepada para penderita kebutaan lain agar mereka bisa hidup normal.

4. Life Without Pain

Ketika kita menyentuh api atau mungkin terkena benda tajam, maka otak akan merespon hal tersebut dan kemudian memberikan rasa sakit. Semua orang memiliki kemampuan ini tapi pengecualian untuk pria bernama Tim Cridland. Sosok yang satu ini punya kelebihan sekaligus kekurangan dengan ketidakmampuan merasakan sakit.

Manusia tanpa rasa sakit, anugrah atau musibah? [Image Source]
Masih belum diketahui dengan jelas kenapa hal ini bisa terjadi, namun kondisi ini erat kaitannya dengan masalah neurogical. Namun Tim tak ambil pusing dengan hal tersebut dan menganggap kondisi ini sebagai anugerah.

Berbekal kemampuan unik ini Tim pun populer. Ia pun mementaskan kemampuan tersebut lewat sebuah acara dengan tajuk ‘Zamora The Torture King’. Pada pertunjukannya tersebut, Tim memamerkan kemampuannya yang kebal terhadap rasa sakit. Mulai dari makan api, menelan pedang sampai aksi piercing yang bikin ngeri.

5. The Electric Man

Sejak kecil mungkin kamu sudah diingatkan untuk bermain-main dengan listrik karena sangat membahayakan. Tidak hanya bisa membunuh seseorang, listrik bisa membawa dampak yang mengerikan bagi banyak orang. Namun ada satu pria yang justru menganggap listrik adalah teman bermainnya. Ia adalah Slavisa Pajkic.

Ini nih Electric Man versi manusia asli [Image Source]
Pria Serbia ini tidak hanya kebal listrik, tapi ia juga punya kemampuan menyimpan listrik di dalam tubuhnya. Ia bisa memanaskan air dengan kedua tangannya, atau bahkan memanggang barbeque sampai matang hanya dengan memegangnya. Pajkic juga bisa membuat tubuhnya menjadi konduktur listrik bertegangan sangat tinggi.

6. Aqua Man

Aquaman versi DC diceritakan sebagai sosok penguasa lautan yang punya kemampuan berenang hebat dan bisa bernapas di dalam air. Well, tidak ada orang seperti ini di dunia nyata, tapi kalau urusannya adalah menahan napas di dalam air maka pria bernama Dave Mullins ini lah yang jadi andalannya.

Pria ini bisa menahan nafas hingga 4 menit! [Image Source]
Pria asal Selandia Baru ini memegang rekor untuk menahan napas di dalam air dalam waktu yang cukup lama. Ia pernah melakukan free diving dengan kedalaman 266 meter dan berhasil menahan napas lebih dari 4 menit.

Baca Juga : 5 Kekuatan Super yang Bisa Dimiliki Manusia Biasa

Berulang kali ia mematahkan rekornya sendiri dengan pencapaian yang lebih gila lagi dalam latihan-latihan yang dilakukannya.

7. X-Ray Vision

Bagaimana jika kamu punya kemampuan melihat tembus pandang? Pasti khayalan saat remaja bakal langsung jadi kenyataan. Percaya atau tidak tapi kemampuan ini benar-benar dipunyai oleh manusia. Pemiliknya adalah Natasha Demkina yang berasal dari Rusia.

Wanita ini punya kemampuan yang paling diinginkan pria [Image Source]
Awal mulanya adalah ketika ia berusia 10 tahun dan secara tiba-tiba mampu melihat organ dalam ibunya. Natasha kecil juga pernah dibawa ke seorang dokter dan tiba-tiba berceloteh kalau ia bisa melihat tanda luka sang dokter di balik bajunya. Ternyata apa yang dilihatnya memang benar-benar ada.

Berbekal kemampuan hebat ini dan tanpa sedikitpun mengerti akan ilmu kedokteran, Natasha mengabdikan diri untuk membantu berbagai organisasi kesehatan. Ia membantu para dokter mendiagnosa dengan cara melihat organ dalam pasien dan kemudian melaporkannya.

8. Rubber Boy

Di serial animasi berjudul One Piece atau pun film Marvel berjudul Fantastic 4, kita disuguhi dengan aksi berbagai karakter yang punya kemampuan hebat. Salah satunya adalah mempunyai tubuh elastis. Jangan kira kemampuan ini hanya ada di dalam film saja, karena pria bernama Daniel Browning ini juga memilikinya.

Pria paling elastis di dunia dengan banyak rekor mencengangkan [Image Source]
Daniel benar-benar punya kemampuan elastis dan fleksibilitas. Hal tersebut dibuktikannya dengan berbagai aksi yang bikin kagum. Misalnya melipat diri di dalam koper atau bahkan memasuki lubang raket tenis yang kecil itu. Atas kemampuan istimewanya ini, Daniel pun meraih beberapa rekor Guinness.

9. The Real Rain Man

Mungkin kamu belum pernah mendengar sebuah film keren berjudul Rain Man. Film terbitan tahun 1988 ini menceritakan seorang pria penderita autisme yang punya kemampuan daya ingat yang luar biasa. Nah, di dunia nyata ternyata juga ada lho orang dengan kemampuan mengingat super seperti film yang juga dibintangi Tom Cruise tersebut.

Pria ini mungkin bisa jadi yang paling pintar di dunia berkat kemampuannya [Image Source]
Ia adalah Kim Peeks, pria ini mampu mengingat apa pun dalam waktu sekejap saja. Ketika dilakukan proses scanning, terlihat kalau otak pria ini minim jumlah saraf yang terhubung antara dua dua belah otaknya. Sehingga hal ini pun memaksa neuronnya untuk membentuk hubungan tak wajar antara dua bagian otaknya.

Namun hal ini membuatnya malah dianugerahi kemampuan mengingat luar biasa. Misalnya saja, ia mampu mengingat isi sebuah buku hanya dalam waktu satu jam saja. Ia bahkan bisa membaca dua halaman sekaligus dalam waktu yang bersamaan. Mata sebelah kanan digunakan untuk membaca halaman kanan dan sebaliknya. Setelah membuat banyak orang kagum akan kemampuannya Peeks menghembuskan napas terakhirnya pada tahun 2009 kemarin.

10. Mr. Eats It All

Jika kamu sudah cukup terkesan dengan para manusia yang biasa makan beling, batu atau tembok, maka apa yang dilakukan pria bernama Michel Lotito ini akan membuatmu makin tercengang. Bagaimana tidak, pria ini bisa memakan apa pun yang ditemuinya.

Tak hanya beling, pria ini bisa memakan apa pun termasuk kasur plus pirnya sekalian [Image Source]
Selama hidupnya Lotito sudah memakan 18 buah sepeda, sebuah pesawat Cessina, 2 kasur besar, 15 buah televisi dan sebuah peti mati kayu. Mungkin kamu bertanya-tanya kenapa pria ini bisa melakukan hal tersebut padahal benda-benda tadi sangat bisa membunuh manusia?

Ternyata usus Lotito tercipta lebih tebal dari pada manusia lain. Sehingga hal ini membuatnya jarang sekali mengeluh sakit perut meskipun sudah menghabiskan beberapa gir dan rantai sepeda.

Baca Juga : 10 Manusia Cyborg yang Beneran Ada di Dunia Nyata

Ketika manusia mampu menekan batasan yang ada pada dirinya, maka kemungkinan untuk menjadi spesial dan punya keahlian keren seperti di atas sangat mungkin terjadi. Namun ada pula kemampuan yang memang secara khusus diturunkan oleh Tuhan kepada orang-orang tertentu sehingga mustahil ditiru. Pada akhirnya kita tahu bahwa manusia super ternyata tidak hanya ada di film atau buku komik saja.

Share
Published by
Rizal

Recent Posts

4 Teladan Kesederhanaan Paus Fransiskus Kunjungi Indonesia, Ingatkan Perdamaian dan Kebhinnekaan

Pemimpin umat Katolik sedunia, Paus Fransiskus sudah sampai di Indonesia. Kedatangannya juga menjadi penanda dari…

3 months ago

Kisah Reza Nurhilman Pengusaha Maicih, Dulu Keliling Pakai Mobil Kini Punya Omzet 7 Miliar

Pilihan terjun ke dunia bisnis bukan hal yang akan diambil oleh sembarang orang. Hanya mereka…

3 months ago

Belum Genap 2 Bulan, Keponakan Ayu Ting Ting Meninggal Dunia Setelah Muntah dan Diare

Kabar duka datang dari keluarga besar Ayu Ting Ting atas meninggalnya keponakan penyanyi sekaligus presenter…

3 months ago

Saptoyogo Purnomo Raih Medali Pertama RI di Paralimpiade 2024 Setelah Hampir 50 Tahun

Indonesia patut berbangga dengan apa yang diraih Saptoyogo Purnomo yang berhasil menorehkan prestasi gemilang di…

3 months ago

Potensi Gempa Megathrust di Indonesia yang Disebut Tinggal Tunggu Waktu

Belakangan warga Indonesia dihebohkan dengan isu gempa megathrust. Hal ini berawal dari gempa di Pulau…

3 months ago

Praz Teguh Pamit dari Podcast Warung Kopi (PWK), Penonton Sedih

Beberapa waktu belakangan, fans Podcast Warung Kopi atau PWK sedang dikagetkan dengan mundurnya Praz Teguh…

3 months ago