Di Indonesia, ada beragam jenis ulat yang kadang kala kita tidak tahu apa namanya. Dan mungkin beberapa di antara pembaca memang tak mau mengetahuinya karena jijik dengan hewan satu ini. Nah, untuk sekarang, penulis akan memperkenalkan satu jenis dari ulat yang mungkin Sahabat Boombastis akan geli sendiri kalau melihatnya.
Ulat yang bakal penulis terangkan kali ini bernama Lulut Emas. Yup, Lulut Emas merupakan ulat yang selalu datang bergerombol. Bahkan, yang lebih menjijikkannya lagi, hewan-hewan ini selalu bertumpuk satu sama lain dan pergerakannya sangat lambat. Udah-udah, jangan dibayangin dulu. Untuk lebih jelasnya, simak ulasan berikut ini.
Lulut banyak muncul di Pulau Bali
Kalian tak pernah menemukan hewan yang selalu berjalan beriringan ini? Ya, tentu saja gengs, alasannya karena lulut ini kerap muncul di Pulau Bali. Sebenarnya, binatang ini bisa hidup di mana saja asalkan udaranya lembab. Tapi, mungkin karena kepercayaan masyarakat Hindu yang ada di Bali lah membuat lulut hanya banyak muncul di pulau cantik tersebut.
https://www.youtube.com/watch?v=MCFbClDIW7c
Sitehindu memberitakan, kalau dalam Agama Hindu, jika ada ulat lulut ini muncul, maka akan ada suatu pertanda. Bisa dibilang, ini adalah sebuah peringatan dari alam untuk keluarga yang rumahnya dilalui lulut ini gengs. Dan seramnya, kehadiran ulat tersebut menjadi salah satu pertanda buruk yang akan datang beberapa waktu ke depan.
Tak hanya warna emas, lulut juga ada jenis lainnya
Seperti yang sudah dijelaskan, kalau lulut merupakan suatu bentuk pertanda buruk bagi pemilik rumah yang dilaluinya. Nah, tapi untuk kejadian buruknya seperti apa, itu tergantung dari warna lulut yang muncul lho. Sehingga, setiap warna lulut mempunyai arti yang berbeda-beda.
Jadi, lulut ini ada warna apa saja toh? Menurut balipuspanews, ulat ini ada yang berwarna coklat, tembaga, putih dan juga kuning keemasan. Namun, karena di sini judulnya adalah lulut emas, penulis hanya akan mengulas pertanda yang berasal dari si ulat kuning keemasan ini ya. Diwartakan oleh tribunnews.com, jika ada Lulut Emas, berarti akan ada anggota keluarga yang bergantian mengalami sakit dan sembuhnya sangat lama. Selain itu, pemilik rumah akan boros, adanya perselisihan di anggota keluarga dan bakal menemui bahaya lainnya.