Sempat viral beberapa tahun yang lalu mengenai seorang yang mengaku bisa berkomunikasi dengan Tuhan bernama Lia Eden. Ya, setelah berurusan dengan polisi, rupanya kabar dari aliran ini pun sempat tidak terdengar lagi. Bahkan banyak yang mengira bahwa ajaran ini telah membubarkan diri.
Ternyata ajaran Lia Eden Ini masih ada hingga sekarang. Meskipun tidak seheboh dulu, rupanya komunitas eden ini masih gencar menyebarkan agama mereka. Bahkan mereka punya website resmi sendiri. Penasaran dengan keadaannya sekarang? Simak ulasan berikut ini.
Sejak pernah viralnya mengenai berita Lia Eden dulu, kabar dari aliran ini rupanya seperti hilang ditelan bumi. Usut punya usut, rupanya organisasi itu tetap berdiri bahkan hingga sekarang.
Kini pemeluk dari komunitas Eden ini juga makin beragam dan berasal dari kalangan yang berbeda. Bahkan setiap beberapa waktu khusus, para komunitas Eden ini menyelenggarakan pertemuan khusus bersama anggota yang lain, meskipun hanya sekedar makan malam. Bahkan tidak jarang mereka mengundang tokoh penting setempat untuk datang makan bersama dan memeriahkan hari spesial seperti tahun baru dan lain-lain.
Ternyata dibanding saat pertama kali viral dulu, komunitas Eden sepertinya lebih membenahi dirinya. Kini mereka memiliki website, komunitas bahkan sosial medianya sendiri. Bahkan hampir setiap bulan komunitas ini tidak pernah lupa untuk memposting kegiatan ataupun artikelnya di website pribadi. Bisa dibilang kalau sekarang komunitas Eden sendiri lebih terbuka ketimbang yang dulu.
Bahkan uniknya, mereka sering menunjukkan dirinya di depan umum. Seperti saat beberapa waktu yang lalu, para pengikut dari aliran ini sama-sama melakukan nonton bersama film surga tak dirindukan yang ke dua. Lengkap dengan baju putih yang mereka kenakan, para pengikut eden tanpa ragu mengantri tiket film di bioskop.
Ternyata keberadaan website milik para pengikut Eden tidak selamanya berjalan mulus. Menurut website komunitas eden sendiri, mereka mengaku telah berkali-kali mengalami pemblokiran dari kemenkominfo karena dianggap menyebarkan konten negatif. Oleh sebab itu organisasi ini melakukan berbagai cara agar website tersebut bisa terus berjalan.
Salah satunya adalah dengan melayangkan surat terbukanya kepada presiden Joko Widodo. Dalam surat tersebut komunitas ini meminta untuk menghentikan pemblokiran atas situsnya karena mereka mengaku telah membantu perdamaian dunia. Salah satu caranya adalah mencegah perang nuklir antara Korea Utara dan Amerika tidak terjadi dengan melakukan sumpah suci untuk menjaga perdamaian.
Ternyata pemimpin dari aliran ini masih sehat bahkan hingga sekarang. Hanya kini dia jadi makin bertambah tua. Namun sekarang Lia Eden mulai jarang keluar rumah seperti saat pertama kali viral dulu. Ya, ada kabar yang mengatakan kalau dia diperintahkan oleh bisikan untuk tidak boleh keluar rumah.
Oleh sebab itu, jika kita menengok foto-foto komunitas eden di luar, maka tidak ada satupun foto pemimpinnya di sana. Namun demikian, Lia eden masih aktif dalam menyebarkan ajarannya, salah satunya dengan mengajak orang ke tempatnya, hingga menyebarkan wahyu baik lisan maupun tertulis.
Dan ya seperti itulah keadaan komunitas eden saat ini. Ya, sempat dikabarkan sudah bubar tapi faktanya mereka ternyata masih ada. Mau setuju atau tidak para keberadaannya, semua dikembalikan pada pembaca sendiri.
Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…
Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…
Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…
Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…
Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…
Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…