Saat mendengar kata “kuburan”, kamu pasti langsung membayangkan suasana seram kan guys? Ya, sebab kuburan merupakan tempat istirahat terakhir manusia yang sudah tidak bernyawa. Beberapa orang malahan meyakini bahwa di sekeliling kuburan banyak berkeliaran ruh-ruh orang yang sudah meninggal. Karena itu, wajar kalau kuburan selalu sepi dan hanya dikunjungi sesekali saja.
Tapi meski begitu, tidak semua kuburan terlihat angker dan seram. Beberapa malah dibangun megah dengan nilai seni yang amat tinggi. Karenanya, kuburan-kuburan ini justru populer dan membuat orang berebut untuk berfoto. Kuburan apa sajakah itu? Yuk kita simak uraiannya berikut ini
TPU Petamburan, Jakarta
Keistimewaan tempat pemakaman ini adalah adanya mausoleum atau pelindung makam yang sangat megah. Nggak sekedar indah, bangunan raksasa ini juga digadang-gadang sebagai yang terbesar di Asia Tenggara. Dibangun pada tahun 1927, tempat ini menghabiskan dana sekitar 3 miliar rupiah. Nilai fantastis yang sebanding dengan bangunan yang menaungi makam OG Khouw itu. Karena keindahannya, tempat ini sering dijadikan spot foto dan persinggahan orang-orang yang berlibur ke daerah ini.
Makam Menteng Pulo, Jakarta
Pemakaman indah lainnya ada di daerah Menteng, Jakarta Pusat. Di kelilingi gedung-gedung tinggi menjulang indah membuat kawasan pekuburan yang diselimuti rerumputan hijau ini instagramable. Kamu juga akan dibuat betah dengan adanya beberapa pohon di tepian makam yang membuat suasana segar dan asri.
Museum Taman Prasasti, Jakarta
Tidak seperti makam pada umumnya, Museum Taman Prasasti memang dikelilingi bangunan megah. Bangunan-bangunan itu merupakan prasasti zaman dulu yang sekaligus difungsikan sebagai batu nisan. Konon, di masa silam tempat ini adalah pemakaman para petinggi Belanda. Karenanya, arsitekturnya nggak jauh beda dengan kuburan-kuburan di Belanda yang modern dan mengandung nilai seni yang tinggi. Karena itu, bukannya identik dengan aura seram, tempat ini justru terlihat instagrammable. Nggak heran jika sering banget digunakan sebagai tempat prewedding.
Makam Peneleh, Surabaya
Kalau di Jakarta ada Taman Prasasti, maka di Surabaya juga ada Makam Peneleh. Sama seperti Taman Prasasti, tempat ini juga merupakan kawasan sarat budaya yang merupakan peninggalan zaman Belanda. Kini, tempat yang ada di Jalan Peneleh ini menjadi spot hunting foto para pecinta tema gotic.
Kuburan Kereta Api, Purwakarta
Kamu yang pernah dengar lagu dan film Surat Cinta untuk Starla pasti ngeh ya dengan tempat ini. Ya, tempat bersemayamnya kereta api yang sudah tidak terpakai di Purwakarta. Karena itulah, orang-orang menyebutnya Kuburan Kereta Api. Meski terdengar serem dan hanya ada kereta api tak terpakai, namun tempat ini indah banget lho. Pasalnya, kereta api yang disusun setinggi 7 meter itu memiliki warna-warni yang menarik. Jadilah, tempat ini sekarang menjadi lokasi liburan yang wajib untuk berfoto.
Makam Tana Toraja, Sulawesi Selatan
Siapa yang tidak tahu Makam Tana Toraja, kawasan kuburan yang tidak biasa sebab berada di tempat yang tinggi. Berada di area bukit batu, pemakaman ini menampilkan tengkorak-tengkorak dan beberapa tulang manusia terdahulu di sudut-sudutnya. Penempatan makam di ketinggian dilakukan masyarakat sebab meyakini bahwa semakin tinggi seseorang dikuburkan, maka ruhnya akan semakin cepat sampai ke langit. Meski terdengar seram, tempat ini selalu banjir pengunjung sebab sangat unik dan estetik.
Kuburan Kenangan Lestari
Keunikan Kuburan Kenangan Lestari adalah bangunan yang harus didirikan berdasarkan hukum Feng Shui. Selain itu, sudut-sudut tempat ini juga memiliki pemandangan indah dan kemewahan yang jarang dimiliki kuburan lain. Tidak hanya kuburan yang terlihat mentereng, tempat kremasinya pun tak kalah mewah.
Ketujuh tempat di atas memang memiliki keindahan dan sisi menarik yang sulit dilewatkan. Karena itu, meski berlabel makam, tetap saja orang-orang nggak berhenti datang untuk sekedar berfoto atau menghabiskan waktu menikmati keindahannya. Jadi, kapan kamu mau mencicipi suasana tempat-tempat di atas guys?