Sosok Dedeh Rosidah atau Mamah Dedeh selama ini dikenal sebagai penceramah agama yang kerap mengisi sebuah acara di stasiun televisi swasta. Gaya bicaranya yang khas dengan logat Sunda dan ‘ceplas-ceplos’ dan diselingi dengan celetukan yang ringan, membuat banyak orang tertarik dengan ceramah yang disampaikannya.
Tak hanya dikenal sebagai penceramah, Mamah Dedeh ternyata menyukai warna emas yang kemudian banyak menghiasi rumah mewahnya. Hal ini terungkap saat Alvin Adam berkunjung ke kediaman Mamah Dedeh yang kemudian diunggah di akun YouTube Alvin & Friends miliknya.
Siapkan banyak makanan hingga sedekah beras 200 kilogram sebulan
Saat ditanya oleh Alvin soal banyaknya tumpukan karung beras di rumahnya, Mamah Dedeh ternyata sudah lama memiliki kebiasaan berbagi dengan mereka yang kurang mampu. Setiap tanggal 20, ia rutin membeli beras 200 karung untuk dibagikan kepada mereka yang kurang mampu. “Kalau ada yang lewat bawa sekarung. Memang sudah buat itu. Ada hak mereka.” ucap Mamah Dedeh dalam video.
Rumah mewah Mamah Dedeh yang bernuansa serba emas
Suasana yang bernuansa keemasan rupa-rupanya menjadi warna yang dipilih dari seorang Mamah Dedeh. Hal itu terjadi ketika dirinya mendapat undangan ceramah di daerah Sumatera Selatan. Mama Dedeh merasa kagum dengan rumah para tokoh pejabat di sana yang serba bernuansa emas, seperti bupati, wali kota, hingga orang-orang kaya di sana. Dari situlah, Mamah Dedeh terinspirasi dan mendandani huniannya dengan nuansa serba emas.
Punya bisnis berupa toko alat tulis kantor (ATK)
Selain disibukkan dengan kegiatan ceramah, Mamah Dedeh ternyata memiliki sebuah bisnis berupa toko yang menjual perlengkapan alat tulis kantor (ATK) yang dinamakan Barokah. Penamaan tersebut dipakai agar usaha yang dijalankan bisa memperoleh keberkahan. Di mata para pegawainya, sosok Mama Dedeh merupakan figur yang tegas sekaligus dekat dengan para karyawannya.
Sosok penceramah yang punya keahlian menggambar
Mama Dedeh juga bercerita bahwa dirinya sempat ingin menjadi seorang pelukis karena memiliki keahlian menggambar. Keinginan tersebut datang karena Mamah Dedeh merasa memiliki bakat menggambar. Namun, upaya tersebut akhirnya pupus karena dilarang oleh orang tua. “Dulu sebenarnya ingin jadi pelukis, cuma nggak boleh sama Bapak, jadi fokus pelan-pelan ngikutin jejak beliau jadi penceramah juga,” ucap Mamah Dedeh.
BACA JUGA: 11 Foto Editan Member Blackpink Versi Syar’i, Kocaknya Kebangetan
Di balik ketegasan dan gaya ceramahnya yang khas, Mamah Dedeh ternyata memiliki hobi membaca buku. Tak membatasi diri, semua hal yang ia rasa perlu dibacanya untuk memperluas ilmu pengetahuan. Sebuah hal positif yang bisa menjadi teladan dan bagus ditiru ya Sahabat Boombastis.