Categories: Trending

5 Kemampuan Ajaib yang Harus Dimiliki Pasukan Khusus ini Tak Mungkin Kamu Tiru

Menjadi seorang pasukan khusus bukanlah pekerjaan yang sangat gampang. Selain harus ahli dalam pertarungan, mereka juga harus ahli dalam kemampuan tertentu yang kadang sangat mustahil. Itulah mengapa kemampuan ini sering dianggap ajaib dan tak semua orang mampu melakukannya. Keterampilan dan pengalaman tingkat tinggi adalah modal awal sebelum kemampuan ajaib ini bisa dilakukan.

Di beberapa pasukan khusus dunia seperti pasukan khusus Korea Selatan, pasukan khusus Tiongkok, hingga pasukan Rusia. Berikut kemampuan ajaib yang harus dimiliki oleh pasukan khusus dari berbagai negara itu. Bersiaplah untuk tercengang dengan kemampuan mereka.

1. Menggunakan Mobil Sebagai Senjata – Delta Force

Masalah bertarung menggunakan senjata seperti senapan adalah hal yang bisa dilakukan oleh siapa saja. Seperti halnya pasukan Delta Force yang merupakan pasukan khusus Amerika. Namun sebelum menjadi anggota Delta Force, semua orang harus bisa menggunakan mobil yang biasanya hanya untuk mengejar musuh, menjadi senjata yang sangat mematikan.

Mobil terbalik [image source]
Mobil harus bisa dijalankan dengan miring. Hanya menggunakan dua ban untuk tumpuan saja. Dengan cara itu, maka seorang anggota Delta Force bisa menghindari tembakan yang mengerikan. Selain itu mobil juga bisa digunakan untuk melindas kendaraan musuh yang ada di depan atau sampingnya. Apa yang dilakukan oleh Delat Force ini mirip sekali dengan atraksi yang ada di sirkus. Namun di dunia nyata mereka menggunakannya secara lebih gahar.

2. Menembak Menggunakan Dua Revolver Secara Bersamaan – Soviet Counter Intelligence, SMERSH

Bisa konsentrasi dengan dua hal berbeda di saat yang bersamaan adalah hal yang sangat mustahil meski beberapa orang bisa melakukan. Misal tangan kiri menggambar lingkaran sementara tangan kanan menggambar kubus dengan hasil sama-sama sempurna. Latihan yang sangat keras harus dilakukan agar bisa mencapai pada fase ini.

Hal yang sama harus dilakukan oleh pasukan khusus Rusia yang telah dinonaktifkan ini. Mereka harus mampu menggunakan revolver di tangan kiri dan kanan secara bersamaan tanpa meleset. Artinya pikiran seperti terbelah dua namun tetap bisa melakukan eksekusi dengan sangat sempurna. Di era sekarang, menggunakan satu revolver saja tak banyak orang ahli. Lantas bagaimana jika dua revolver harus digunakan di saat yang sama?

 3. Menyerang dengan Salto dan Membalik Badan – Spetsnaz GRU

Rusia adalah salah satu negara yang dikenal memiliki pasukan yang sangat gahar. Setelah harus bisa menembak menggunakan revolver di saat yang bersamaan. Mereka juga harus bisa salto lalu menyerang dalam keadaan berputar di udara. Jika anda sering melihat atraksi sirkus yang sangat hebat, mereka juga bisa melakukan hal yang sama.

menyerang dengan salto [image source]
Pasukan khusus yang dimiliki oleh Rusia ini dididik dengan sangat mengerikan. Mereka bisa melakukan aksi akrobatik karena tubuhnya sangat lentur. Selanjutnya, mereka juga harus bisa menyerang dalam keadaan yang sangat tidak memungkinkan. Berputar-putar di udara adalah hal wajar dan 99% pasukan di satuan ini bisa melakukannya.

4. Menembak dan Reloading Senapan Menggunakan Satu Tangan – Korean National Police SWAT

Menjadi anggota SWAT bukanlah perkara yang mudah. Setiap prajurit yang tergabung dalam pasukan ini harus bisa menggunakan berbagai senjata. Selanjutnya kemampuan bela diri juga harus diasah agar bisa bertarung tanpa senjata. Selanjutnya seorang anggota SWAT di Korea Selatan harus bisa menggunakan senapan hanya dengan satu tangannya saja. Artinya untuk memasang peluru dan menembak mereka menggunakan satu tangan saja.

SWAT Korea Selatan [image source]
Kemampuan ini harus ada di pasukan SWAT Korea Selatan agar saat terjadi cidera mereka bisa bertarung. Misal satu tangan terkena tembakan, mereka masih bisa bertarung dan menyelamatkan diri sebelum akhirnya bantuan ini datang. Menjadi anggota SWAT Korea Selatan sangatlah susah. Bahkan tak semua polisi di sana masuk kualifikasi beratnya.

5. Perang Brutal Hanya Menggunakan Kaki dan Tangan – South Korean Special Force

Jika anda gemar menyaksikan drama series Descendants of the Sun, pasti tahu seperti apa hebatnya pasukan khusus milik Korea Utara. Mereka harus bisa menggunakan senjata dengan baik serta memiliki kemampuan bela diri yang di atas rata-rata. Mereka harus bisa menggunakan kaki dan tangan untuk menumpas musuh yang bersenjata sekalipun.

Kamampuan ini didapat dengan latihan yang sangat berat. Bahkan tak semua orang dalam pasukan bisa bertahan dengan baik. Itulah mengapa, pasukan khusus dari Korea Selatan dikenal sangat hebat dan diakui kemampuannya oleh dunia.

Inilah lima kemampuan ajaib yang harus dimiliki oleh pasukan khusus di seluruh dunia. Mereka tak hanya dituntut bisa bertarung saja. Tapi juga melakukan hal-hal tak masuk akal yang akan menunjang kemampuannya. Kira-kira pasukan khusus kita punya kemampuan seperti di atas tidak ya?

Share
Published by
Adi Nugroho

Recent Posts

Statemen Arra Bocah Viral Dianggap Menyinggung Pekerja Pabrik, Ortu Dikritik Netizen dan Psikolog

Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…

2 weeks ago

Profil Fedi Nuril, Sang Aktor yang Gencar Kritik Pemerintah dan Pejabat Publik

Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…

3 weeks ago

Kontroversi RUU TNI yang Mendapat Penolakan Masyarakat

Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…

3 weeks ago

Indonesia Airlines, Maskapai Indo tapi Memilih Berpusat di Singapura

Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…

3 weeks ago

Kasus Pencabulan oleh Kapolres Ngada, Akhirnya Pelaku Dimutasi

Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…

4 weeks ago

Terkuaknya Skandal Aktor Termahal Korea Selatan, Netizen: Hindari Pria Korea

Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…

4 weeks ago