in

Terkenal Hebat di Ring Tinju, Beginilah Kisah Hitam Mike Tyson yang Tak Banyak Diketahui

Bagi anak 2000-an khususnya pencinta olahraga tinju mestinya nama Mike Tyson bukanlah sosok asing di telinga. Selain menjadi atlet yang ikonik dengan tato di mukanya, pria asal Amerika Serikat ini juga selalu bisa membuat orang berdecak kagum dengan aksi gaharnya di atas ring. Bahkan saking hebatnya ia sudah mencatatkan kemenangan sebanyak 50 kali. Tapi, capaian menawannya sebagai atlet itu tidak berbanding lurus dengan kehidupannya.

Ya, siapa menyangka di balik kehebatannya di atas ring, petinju pernah menggigit telingan Evander Holyfield ini punya latar kehidupan yang suram. Bahkan konon katanya juga sebagai olahragawan, Tyson memiliki penyimpangan sexual. Lalu deretan kejadian hitam apa sajakah yang pernah diperbuatnya? Cari jawabannya di ulasan berikut ini.

Pada umur 12 tahun sudah merasakan dinginnya penjara

Mike Penjara [Sumber Gambar]
Bagi anak usia 12 tahun, tentunya kehidupan bermain dengan kerabat dan menjelajah ke tempat baru menjadi suatu hal yang lazim. Tapi, berbeda jika kita berbicara Mike Tyson, pria 52 tahun ini mengisi masa kecilnya dengan kisah-kisah hitam. Bahkan menurut laman CNN Indonesia di usia tersebut ia sudah merasakan dinginnya tembok penjara. Berbagai tindakan negatif, mulai dari mencopet sampai merampok disebut-sebut menjadi penyebab Tyson harus menerima hukuman tersebut. Kondisi kelam ini tentu tidaklah bisa dilepaskan dari kehidupan kecilnya yang penuh intimidasi, kekerasan, dan jauh dari kasih sayang orang tuanya.

Urusan dengan polisi menjadi rutinitas dalam kehidupannya

Tyson tangkap Polisi [Sumber Gambar]
Sebagai seorang atlet yang memiliki kehidupan  “nyeleneh” urusan Tyson dengan petugas keamanan tidaklah hanya terjadi saat kecil saja. Ketika pria asal Amerika Serikat ini tenar meninggalkan kehidupan miskinnya dan mencapai puncak prestasi pun, kantor polisi atau kursi pengadilan tetap menjadi bagian hidupnya. Bahkan kala mengaku bertobat pada tahun sekitar 2003, ia masih sempat-sempatnya melakukan tindakan melanggar hukum dengan menghajar seorang bodyguard. Sikapnya yang tidak pernah rendah hati menjadi pendorong ia kerap melakukan tindakan yang negatif.

Pesta dengan wanita menjadi kebiasaan yang tak pernah hilang

Mike Tyson Wanita [Sumber Gambar]
Seperti yang telah diungkap di awal tadi, sebagai olahragawan Mike Tyson memang memiliki kecenderungan sexual yang tak lazim. Hal ini menyebabkan kecanduannya akan berhubungan badan dengan wanita amatlah besar. Menurut penuturan mantan manajernya yakni Rory Holloway dalam buku Taming the Beast: The Untold Story of Mike Tyson, pria berperawakan besar ini sudah terlibat hubungan dengan banyak wanita, dari ratu kecantikan hingga aktris. Malahan ketika berada di penjara kondisi ini pun terus dilakukan dengan mendatangkan banyak wanita penghibur dalam sel-nya. Kebiasaan inilah yang pada akhirnya menyebabkan prestasinya hanya berhenti di 50 kemenangan saja.

Narkoba menjadi barang hitam kerap mewarnai hidupnya

Ilustrasi Mike Tyson [Sumber Gambar]
Selain beberapa hal tadi, kegemarannya mengkonsumsi berbagai jenis narkoba juga menjadi kisah hitam yang mewarnai kehidupannya. Melansir laman JPN.com, dalam buku berjudul Undisputed Truth yang dirilis tahun 2013 Tyson mengaku kalau ketergantungan kokain dan mariyuana. Tercatat pada tahun 2006 dan 2007 ia masuk rumah tahanan lantaran kepemilikan barang haram tersebut. Tidak berhenti disitu saja, konon berkat kecanduan akan hal tersebut sempat dirinya naik ring tinju dalam kondisi terpengaruh kokain.

Apa yang dialami oleh Mike Tyson di ulasan tadi memanglah begitu kelam, dirinya seperti menunjukkan kepada kita kalau kejayaan bisa mengiring siapa saja masuk ke berbagai hal negatif. Tapi, terlepas dari hal itu Tyson kini menjadi sosok yang jauh lebih baik dengan mengamalkan perintah islam. Bahkan tak jarang ia juga ikut menyebarkan ajaran-ajaran kepercayaan ini kepada rekan-rekannya.

Written by Galih

Galih R Prasetyo,Lahir di Kediri, Anak pertama dari dua bersaudara. Bergabung dengan Boombastis.com pada tahun 2017,Merupakan salah satu Penulis Konten di sana. Lulusan Pendidikan Geografi Universitas Negeri Malang. Awalnya ingin menjadi pemain Sepak Bola tapi waktu dan ruang justru mengantarkan Ke Profesinya sekarang. Mencintai sepak
bola dan semua isinya. Tukang analisis Receh dari pergolakan masyarakat Indonesia.

Leave a Reply

Viral “Tikus Bagasi” di Bandara Beraksi Lagi, Ini Lho Caranya Supaya Si Pelaku Kapok

Mahalnya Enggak Kira-Kira, 4 Jenis Kalajengking Ini Menjadi Hewan Paling Diincar