Meninggalnya presiden ke-3 RI, B.J. Habibie ada kabar duka yang membuat sedih orang di Indonesia. Seorang genius yang lemah lembut serta mengabdikan diri untuk tanah air ini memang dicintai oleh siapapun juga.
Kepergian negarawan jelas memberikan rasa kehilangan yang sangat dalam bagi keluarga dan masyarakat. Ia menjadi sosok panutan untuk keluarga dan banyak orang. Nah, selama ini mungkin banyak yang tidak tau dengan anak ataupun cucu Pak Habibie, yuk kita ulas bersama bagaimana Pak Habibie menjadi anak, ayah, serta kakek yang baik dalam keluarganya.
Lahir di Pare-pare, 25 Juni 1935, sedari kecil Pak Habibie sudah diajarkan menjadi sosok religius yang cinta ilmu pengetahuan
Masuk sekolah, Habibie tumbuh menjadi anak cerdas dan bintang di kelasnya
Kuliah di Jerman pada 1955-1965, Habibie lulus dan menerima gelar doktoringenieur dengan predikat summa cum laude
Menikah dengan belahan jiwa dan cinta sejatinya, Hasri Ainun Besari
Pak Habibie dan Bu Ainun bersama kedua putranya yang masih kecil, Thareq dan Ilham
Foto keluarga dengan istri beserta anak dan menantunya
Dikenal sebagai eyang yang penyayang, ini potret Pak Habibie bersama lima orang cucunya
Saat kumpul keluarga, Pak Habibie selalu jadi orang terkasih cucu-cucunya. Ia juga dekat dengan teman-teman sang cucu
Rafid Habibie, salah satu cucu yang sempat mengikuti seleksi tim sepak bola nasional
Selalu tersenyum sumringah saat dirisnya bersama salah satu cucu perempuannya, Putri Habibie
Bersama dua cucu kesayangan lain, Tifani Habibie dan Melanie Subono
Satu lagi nih, cucu tampan Pak Habibie yang bernama Archie Wirija penggagas Quran Indonesia Project
Bukan cuma keluarga besarnya saja, kita semua mencintai Pak Habibie. Ada banyak sekali jasa beliau untuk kemajuan tanah air. Namun, sekarang Pak Habibie juga sudah tak lagi merasakan sakit. Sang Bapak Bangsa sudah bahagia dan bertemu dengan kekasihnya, Bu Ainun. Selamat jalan, Pak Habibie.