Saat ini, ojek online tak hanya sebagai jasa untuk pengantar penumpang saja. Tapi ada kisah-kisah menarik yang dialami oleh sang driver. Mulai dari cerita cinta, fenomena miris sampai kejadian lucu yang enggak bakal terlupakan. Kisah yang banyak terjadi sih tentang cerita cinta, entah bertemu mantan atau pasangan hidupnya. Seperti kisah yang dialami oleh sang driver taksi online satu ini.
Cerita ini dialami oleh Tito Febriansyah yang mengaku kecantol dengan salah satu penumpangnya bernama Rere. Padahal baru pertama kali ketemu, namun hatinya sudah tak karuan dibuat perempuan berkerudung tersebut. Jadi, bagaimana cerita cinta dari Tito ini? Yuk disimak, barangkali kalian termotivasi.
1. Berawal dari order taksi online yang ditolak terus menerus
Peristiwa ini terjadi di tanggal 11 Desember 2017 tahun lalu. Awalnya, wanita yang bernama Rere tersebut ingin pulang ke rumahnya di daerah Bumijawi dari Kota Tegal. Melihat jaraknya yang sangat jauh dan sudah malam, membuat Rere berniat untuk memesan sebuah taksi online saja. Ia tak peduli biaya yang dikeluarkan harus lebih mahal karena pikirannya saat itu hanyalah ingin cepat sampai dengan selamat ke rumahnya. Sudah empat kali dia mencoba untuk meng-order taksi online tapi hasilnya nihil. Ia berulang kali ditolak dengan alasan jaraknya terlalu jauh. Terlalu lama menunggu pesanan, sampai-sampai hujan deras menerpa Kota Tegal saat itu.
2. Mencoba memesan taksi online lagi dan akhirnya berhasil
Cemas. Itulah yang dirasakan Rere pada saat itu. Ia khawatir tidak bisa pulang karena sudah malam dan turun hujan deras. Akhirnya, wanita tersebut mencoba lagi memesan taksi online untuk yang kelima kalinya. Kemudian, dewi fortuna telah berada di pihaknya dan dapatlah sebuah taksi online yang mau untuk mengantarnya pulang ke rumah dengan selamat. Singkat cerita, di dalam perjalanan mereka asyik berbicara tanpa henti. Di dalam hati, Rere mengungkapkan kalau ia adalah sosok yang sangat nyambung untuk diajak berbicara. Karena, mereka terlalu asyik untuk mengobrol, tak terasa Rere dan Tito sudah sampai di kediaman gadis berkerudung tersebut.
3. Keesokan harinya, Tito langsung menghubungi Rere
Kejadian pada malam itu, membuat Tito sang driver taksi online tidak bisa tidur nyenyak. Ia terus memikirkan perempuan yang menjadi penumpangnya pada saat itu. Sehingga pada keesokan harinya, Tito memberanikan diri untuk menghubungi Rere lewat pesan WhatsApp. Alhasil, dimulai dari saat itulah mereka berdua menjalin kedekatan yang intens. Setiap hari mereka berbalas pesan, membuat Tito yakin jika perempuan tersebut cocok untuk menjadi pendamping hidupnya kelak. Tito yang tidak ingin berlama-lama menjalin kedekatan dengan Rere akhirnya memutuskan untuk mengajak ibu dan keluarganya untuk datang ke rumah perempuan Tegal tersebut.
4. Tito ke rumah Rere untuk bertemu dengan keluarganya
Dengan niat yang amat tulus di dalam hati Tito, pada tanggal 20 Desember 2017 ia akhirnya mengajak keluarganya untuk berkunjung ke rumah wanita pujaan hatinya tersebut. Rere yang sempat deg-degan karena bertemu dengan calon mertuanya itu, ternyata bisa menghilangkan perasaannya tak karuannya secara perlahan-lahan. Ia mengatakan kalau pertemuan pertamanya dengan Ibu Tito sangatlah baik. Mereka saling menceritakan tentang kondisi kehidupan masing-masing tanpa ada yang ditutup-tutupi.
5. Pada tanggal 17 Maret 2018, mereka memutuskan untuk bertunangan
Setelah Tito dan keluarga berkunjung ke rumah Rere, perempuan berkerudung tersebut memutuskan untuk membalas kedatangan calon keluarga barunya tersebut. Rere dan keluarga pergi ke rumah Tito pada tanggal 28 Desember 2017. Dari situlah perbincangan serius dimulai dan akhirnya mereka mengambil jalan ke jenjang yang lebih serius lagi. Sehingga, pada tanggal 17 Maret 2018 kemarin, Tito dan Rere resmi bertunangan dan siap untuk melanjutkan ke pernikahan.
Melihat cerita di atas, bisa disimpulkan bahwa jodoh tidak akan ada yang tahu dari mana asalnya. Kisah cinta Rere dan Tito ini benar-benar membuktikan kalau pasangan bisa bertemu di mana dan kapan saja. Sehingga, untuk orang yang belum punya pasangan harap bersabar ya. Terus berdoa dan jangan pernah untuk berputus asa.