Mendengar kata ibu, imajinasi kita mungkin langsung terbang membayangkan sosok seorang wanita paruh baya yang tengah sibuk dengan segala aktivitas rumah tangga. Sosok ibu memang banyak diidentikkan normal seperti itu, tapi tidak untuk deretan super mom berikut.
Baca Juga : 15 Calon Ibu Ini Masih Kuat Angkat Beban!
Kali ini Boombastis akan mengangkat sosok ibu paling unik di dunia. Dikatakan unik lantaran di antara mereka ada yang punya anak paling banyak, hingga melahirkan pada usia yang sangat muda yakni 5 tahun. Siapa saja mereka? Simak ulasannya berikut.
Lina adalah pemegang rekor untuk ibu termuda di dunia sejak tahun 1936. Bagaimana tidak, bocah ini melahirkan seorang bayi padahal usianya baru 5 tahun 7 bulan. Awalnya sang ibu mengira Lina menderita tumor lantaran perutnya yang membuncit. Namun setelah dokter memeriksanya, diketahui bahwa gadis kecil ini tengah hamil 7 bulan.
Pria melahirkan adalah imajinasi absurd yang pernah ada dan tidak mungkin terjadi di dunia nyata. Tapi tunggu dulu, kalau kondisinya seperti yang dialami oleh Thomas Beatie, hal tersebut bisa saja terjadi, bahkan sangat mungkin dilakukan.
Thomas pun berinisiatif untuk menggantikan sang istri dan ternyata berhasil dengan menggunakan teknik yang sama, karena pada dasarnya ia masih seorang wanita. Hingga akhirnya ia mengandung dan jadi ‘pria’ pertama yang melahirkan. Sayangnya pasangan ini memutuskan untuk berpisah. Sekarang Thomas mengasuh ketiga anaknya dan tinggal dengan nyaman di Phoenix, Arizona.
Dengan tinggi hanya sekitar 2 kaki 4 inci, Stacey adalah ibu paling kecil di dunia. Wanita ini mengalami sebuah kondisi bernama Osteogenisis Imperfecta yang menyebabkan pertumbuhan tubuhnya tidak sempurna dan sangat rapuh. Namun hal tersebut tidak menghalangi niatnya untuk mengandung, padahal dengan kondisi hamil Stacey bisa saja terbunuh.
Elizabeth hanya memiliki dua anak, namun begitu ia sukses mencatatkan namanya sebagai pemegang rekor unik yang mungkin hanya satu-satunya di dunia. Ia adalah ibu dari dua orang anak yang jarak lahirnya terpaut sangat jauh, yakni 41 tahun.
Banyak para istri belum mau dipanggil ibu jika salah satu syarat tidak terpenuhi. Benar sekali, memiliki seorang anak. Entah apa alasannya, tapi kehadiran seorang bayi membuat para istri merasa lengkap dan layak untuk dipanggil ibu. Biasanya hal ini terjadi tidak lama setelah usia pernikahan dua hingga lima tahun.
Meskipun fisiknya sudah tidak prima seperti waktu muda, tapi tidak menghalangi niatnya untuk bisa merawat anaknya dengan baik. Ia bahkan memberikan ASI eksklusif kepada bayi laki-laki tampannya hingga usia 3 tahun.
Feodor Vassilyev adalah seorang petani asal Rusia yang beruntung karena memiliki istri paling hebat di dunia. Bagaimana tidak, sang istri ini berhasil memberinya anak sebanyak 69 orang yang dihasilkan dari 27 persalinan. Kejadian menggemparkan ini terjadi di abad 18 silam atau tepatnya di rentang waktu 1725-1765.
Bayi kembar 2 atau 3 mungkin hal yang umum diketahui meskipun tetap saja menghebohkan. Namun apa yang terjadi pada Nadya Suleman ini mungkin jadi kelahiran kembar paling gila yang pernah ada. Bukan 2 atau 3 tapi 8 sekaligus, dan membuat namanya langsung melejit dengan sebuatan Octomom.
Ternyata Nadya pernah mengalami perceraian dengan seorang pria pada tahun 2000. Alasannya sendiri karena ia tidak bisa memiliki anak. Kemudian Nadya menawarkan cara bayi tabung namun ditolak mentah-mentah. Entah ingin membuktikan kepada sang mantan suami atau memang melaksanakan hasrat yang tertunda, ia pun nekat melakukan prosedur yang membahayakan ini. Untungnya 8 anaknya yang lahir tahun 2009 itu normal dan sehat.
Baca Juga : 5 Kisah Ibu Mengagumkan dan Unik di Dunia
Inilah 7 sosok ibu paling kontroversial sekaligus paling unik di dunia. Terlepas dari semua kisah menakjubkan di atas, ibu memang sosok manusia yang takkan terganti. Dialah orang hebat yang berada di balik pencapaian mencengangkan dunia meskipun namanya mungkin luput dicatat di buku-buku sejarah atau pun biografi orang-orang hebat.
Dunia musik internasional dikejutkan dengan kabar meninggalnya Bob Bryar, mantan drummer dari band My Chemical…
Gus Miftah, seorang pendakwah yang dikenal dengan pendekatan dakwahnya yang unik dan tidak biasa, kembali…
Kasus perselisihan antara Agus Salim, korban penyiraman air keras, dan Pratiwi Noviyanthi alias Teh Novi,…
Membuka sebuah usaha bukanlah hal yang mudah, apalagi jika dimulai dari nol dan dilakukan di…
Banyak mahasiswa yang sedang menempuh pendidikan dan mau mendapatkan gelar S1 tapi bermalas-malasan atau menunda-nunda…
Media sosial dihebohkan dengan kematian seorang siswa SMA. Gamma Rizkynata Oktafandi, pelajar kelas XI Teknik…