in

Seperti Ini Mahalnya Harga HP Nokia Jadul yang Dulu Pernah Tren, Ternyata Masih Bisa Bikin Kita Kejang

Perusahaan telepon genggam asal Finlandia, Nokia, bisa dibilang dulu rajanya produsen hape di dunia. Setiap produk baru semahal apapun dari mereka, bakal ludes di pasaran, tidak terkecuali di Indonesia ini. Padahal jika dibandingkan dengan HP zaman sekarang, wah pastinya bakal jauh ketinggalan produk Nokia itu.

Kira-kira seperti apa ya nasib hape jadul Nokia itu? Ternyata beberapa hape Nokia yang populer dulu, sekarang masih dijual dengan harga mahal loh. Bahkan salah satunya bisa setara dengan membeli smartphone baru. Tidak percaya? Berikut adalah beberapa Nokia yang saat ini dijual dengan harga yang tidak murah.

Si Legenda dengan harga bukan main-main

Hape Nokia yang satu ini bisa dibilang yang paling melegenda ketimbang produk yang lainnya. Dulu mungkin handphone ini adalah barang yang sangat mewah, namun setelah generasi baru dari Nokia keluar, harga 3310 jadi sangat terjun bebas. Per unitnya hanya dihargai sekitar seratus ribu rupiah saja. Namun setelah generasi Smartphone keluar, berapa harga dari hape ini?

Nokia-3310 [image source]
Ternyata sebuah toko jual beli online OLX membandrol harga yang lumayan dari handphone ini. Mulai dari Rp 200 ribu hingga mencapai Rp 400 ribu rupiah. Harga yang lumayan mahal bukan untuk sebuah handphone tanpa sistem android di dalamnya, tidak bisa internet lagi. Mungkin 3310 sudah menjadi barang antik, dan orang-orang sudah mulai kangen dengan hape ini. Terutama game snake nya, sangat tidak bisa digantikan.

Hape virus seharga DVD PS4

Salah satu hape jadul yang juga memiliki kepamoran lainnya adalah Nokia 6600. Anak muda pantang tidak memakai ponsel yang satu ini. Tapi hape ini dulu memiliki citra buruk, karena selalu rentan dengan virus. Setiap kali mentransfer lagu atau gambar, selalu saja ada file virus yang ikut. Jadinya pengguna hape ini menjadi ajang bullyan sebagai penyebar virus.

Nokia-6600 [image source]
Sepertinya orang zaman sekarang sudah kangen dengan peristiwa semacam itu. Namun setelah dilihat di toko jual beli online, ternyata harganya lumayan mahal untuk handphone penyebar virus. Nokia 6600 dibandrol dengan harga Rp 300 ribu hingga Rp. 500 ribu rupiah.

Hape anak gaul zaman dulu masih di atas setengah juta

Dulu, seorang bakal dianggap gaul kalau memiliki ponsel yang satu ini. Ya, seri Nokia N-Gage memang sangat populer di kalangan muda masa itu. Dengan desain oke ala seorang gamer, ponsel ini menjadi idaman banyak orang. N-Gage juga dikenal karena kualitas gamenya waktu itu yang lebih bagus ketimbang yang lainnya. Saat itu mungkin harganya bisa mencapai jutaan rupiah, namun sekarang apakah masih sama?

Ngage [image source]
Ternyata harga ponsel ini di toko online adalah sekitar 700 ribu rupiah. Siapa yang sangka kalau Hape jadul ini ternyata memiliki harga yang sebanding dengan smartphone padahal sudah kalah canggih? Mungkin nilai nostalgianya yang membuatnya mahal.

N73 yang masih jadi favorit

Ya, kalau yang satu ini memang banyak diminati anak tahun 2007 an. Selain karena kamera yang terbilang canggih pada waktu itu, hape ini juga dikenal dengan berbagai varian versinya, salah satunya adalah music edition. Dengan kombinasi tersebut, jadilah handphone yang satu ini tersohor diantara pesaingnya seperti Motorola dan Sony Ericson. Namun bagaimana dengan keadaannya sekarang?

Nokia N73 [image source]
N73 ternyata dibandrol dengan harga yang sedikit lebih tinggi ketimbang N-gage. Satu unit bekas lengkap dengan dos booknya dibandrol dengan harga 750 ribu rupiah di sebuah toko online. Menarik bukan? Jika kalian masih punya coba jual saja.

Nokia 6110, si antena dengan harga bikin pingsan

Ponsel Nokia versi ini memang dibilang sangat lawas ketimbang yang lain. Dilengkapi dengan layar yang monochrome dan tanpa koneksi internet sangat nggak banget untuk digunakan di zaman ini. Belum lagi ukurannya yang lebih besar ketimbang hape biasa, jadi semakin enggan untuk memakainya. Ternyata hape jadul ini dihargai dengan nominal yang tidak murah loh.

nokia 6110 [image source]
Satu unitnya adalah sekitar 1,5 juta rupiah, seharga sebuah smartphone bukan? Mungkin karena ponsel itu sudah langka dan telah berumur sangat tua jadinya bisa mencapai angka sefantastis itu. Kalau kamu masih memiliki hape ini, maka kamu bisa dapat banyak uang dengan menjualnya. Jadi tunggu apalagi?

Mungkin bukan karena fitur dan spesifikasi hape Nokia itu dijual mahal. Lebih pada unsur nostalgia dan kelangkaanya hape tersebut. Kalau dipikir-pikir, memang wajar sih soalnya momen menyenangkan saat menggunakan hape jadul itu tidak dapat dilupakan.

Written by Arief

Seng penting yakin.....

Leave a Reply

Inilah Negara-Negara dengan Durasi Puasa Paling Lama di Dunia, Ada yang Sampai 23 jam Dalam Sehari!

Ardi Rizal, Balita Perokok Asal Sumatera yang Akhirnya Berhasil Lepas dari Kecanduannya