Categories: Trending

Uniknya Gaun Pengantin Dari 1.000 Masker Wajah

Unik sekali ya? Gaun ini dibuat dari bahan yang anti mainstream! Gaun pengantin biasanya romantis dan terbuat dari bahan yang lembut dan halus. Desainnya juga cantik agar si mempelai makin mempesona di hari pernikahannya. Namun gaun pengantin yang satu ini membuat heboh dan banyak orang berpikir “Itu serius baju pengantin?”. Penyebabnya adalah.. gaun pengantin unik ini terbuat dari 1.000 masker wajah warna putih.

Dari jarak yang sangat jauh, gaun pengantin ini tampak normal dan tidak ada yang aneh. Warnanya putih, rok mengembang dan kerudung pengantin menghias rambut mempelai wanita. Tapi setelah didekati, baru ketahuan ada yang aneh dengan gaun ini, karena ada sambungan-sambungan kain masker di seluruh bagian gaun. Ya jelas saja, karena gaun ini dibuat sebagai kampanye udara bersih, dilansir oleh Shanghaiist.com, Rabu (22/10).

Gaun Unik (C) Shanghaiist

Memburuknya kualitas udara di Beijing membuat seorang seniman bernama, Kong Ning menciptakan gaun pengantin. Dia membuat gaun dari 999 masker yang dihubungkan dan dijahit dengan kain berukuran sepuluh meter. Sedangkan satu masker dipakai di wajah model yang memakai gaun ini keliling kota.

Artikel Keren Lain: 4 Fakta Pedih Risna, Wanita Yang Menangis di Pernikahan Sang Mantan

Gaun Anti Mainstream (C) Shanghaiist

Proyek kesadaran lingkungan ini diharapkan meningkatkan kesadaran masyarakat. Memang sih, untuk membuat masyarakat sadar akan sebuah isu, harus ada pemancingnya. Beruntung, gaun pengantin ini berhasil menarik minta para warga. Mereka terheran-heran dan berpikir pengantin manakah yang sedang kabur? Tapi ternyata gaunnya terbuat dari masker dan menjadi buah bibir tersendiri. Tak sedikit warga yang memotret sang model yang memakai gaun pengantin dari masker dan ekor gaun yang cukup panjang ini.

Gaun pengantin masker ini berhasil dipamerkan keliling kota pada hari Senin yang lalu. Semoga saja kampanye tersebut bisa membuat para warga menyadari pentingnya memiliki udara sehat dan sebisa mungkin menurunkan kadar polusi udara.

Baca Juga: 4 Fakta Hot Pernikahan Raffi Ahmad Dan Nagita Slavina

Share
Published by
Admin

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

2 weeks ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago