Ketika membicarakan satuan elit, maka kita pasti akan menyebutkan nama-nama tenar seperti Kopassus, Kopaska, Tontaipur, atau si sangar Denjaka. Memang deretan nama ini begitu luar biasa, tapi masih ada satu lagi satuan elit yang juga tak kalah gila. Namanya adalah Detasemen Bravo 90 atau yang disingkat Satbravo-90.
Nama satu ini mungkin jarang kita dengar. Cukup masuk akal karena satuan ini adalah yang paling muda di antara lainnya. Satbravo sendiri dibentuk pada tahun 1990 atau sudah berusia hampir 26 tahun. Meskipun termuda, tapi jangan pernah anggap bocah satuan ini. Satbravo punya kemampuan yang bahkan bisa disejajarkan dengan Denjaka dan lainnya, atau kalau di dunia adalah Navy SEAL, Mossad atau SAS-nya Inggris.
Satbravo keren, tapi mereka kalah popularitas dari kakak-kakaknya. Makanya, kali ini Boombastis akan menyajikan segala hal tentang satuan ini. Lalu, seperti apa kegilaan mereka? Simak ulasannya berikut.
Kalau dilihat dari hierarkinya, Satbravo ini berinduk pada Paskhas AU, lalu berinduk lagi kepada TNI AU. Dari sini kita bisa bilang kalau Satbravo adalah satuan elitnya pasukan khusus, karena level Paskhas sendiri sudah masuk dalam pasukan khusus. Dari sini pula kita sudah bisa bayangkan kualifikasi gila macam apa yang dimiliki para anggota Satbravo.
Lantaran satuan ini berinduk pada TNI AU, maka rata-rata kemampuan terbaik para anggota Satbravo adalah soal misi-misi udara. Beberapa kualifikasi mereka adalah melakukan penghancuran pangkalan udara musuh, menyelamatkan sandera dari dalam pesawat, terjun dengan semua ragam tekniknya, serta masih banyak lagi yang lain.
Sama seperti pasukan elit lainnya, Satbravo tak pernah berhenti latihan. Bahkan soal menu training, milik pasukan ini bisa dibilang gahar dan mematikan. Salah satunya adalah penggunaan peluru-peluru asli dalam setiap latihan. Dalam training, mereka juga dikondisikan seperti benar-benar perang sungguhan.
Nah, bicara soal alutsista, Satbravo bisa dibilang pasukan yang paling beruntung dari satuan elit lainnya. Pasalnya, mereka diberi alutsista terbaru dan paling canggih, mulai dari ujung kepala sampai kaki. Soal senjata pun begitu, mereka diberikan hak untuk memakai deretan senapan-senapan terbaru dan paling mematikan.
Apalah arti pasukan elit kalau mereka tak pernah diturunkan dalam misi. Satbravo sendiri mungkin pasukan elit termuda, tapi mereka sudah bolak-balik diturunkan dalam berbagai misi. Bahkan tak lama setelah dibentuk, mereka langsung diterjunkan ke lapangan. Misalnya dalam operasi pengamanan KTT di Jakarta pada tahun 1992.
Inilah deretan fakta gila Satbravo, pasukan elit Indonesia termuda tapi kemampuan dan pengalaman mereka sangat mumpuni. Makin bangga dengan militer Indonesia yang ternyata sama dengan puji-puji masyarakat tentangnya. Makin maju militer Indonesia agar kita bisa kembali lagi jadi macam Asia.
Belakangan ini, dunia perfilman Indonesia dihebohkan oleh pengangkatan Ifan Seventeen sebagai Direktur Utama PT Produksi…
Lagu ‘Garam dan Madu’ yang dibawakan oleh Tenxi, Jemsii, dan Naykilla menjadi fenomena musik yang…
“Ubur-ubur ikan lele. Kasus korupsi Pertamina nyembur, se-Indonesia heboh, le!” Heran melihat tiba-tiba banyak SPBU…
Kurma jadi salah satu makanan yang identik dengan bulan Ramadan. Setiap bulan suci ini datang,…
Komedian Nunung kembali menjadi sorotan setelah mengungkap perjuangannya melawan penyakit yang mengharuskannya menjalani pengobatan tanpa…
Band punk asal Purbalingga, Sukatani, menjadi sorotan setelah mengumumkan penarikan lagu mereka yang berjudul "Bayar…