5. Myanmar Pun Kesengsem Dengan TNI
Dalam ajang Asean Armies Rifle Meet (AARM) di tahun 2014 lalu, TNI kita mencatatkan rekor kemenangan yang sangar. Dari 15 piala TNI menyabet 9 di antaranya, bahkan para tentara kebanggaan itu sanggup memboyong 29 dari 45 medali emas yang ada. Kemenangan gemilang ini berbuah baik bagi Indonesia. Selain dapat pamor, TNI juga kebanjiran tawaran melatih di negara-negara tetangga.
Myanmar misalnya, negara ini sangat kepincut dengan perolehan yang diraih Indonesia. Pemerintah negara itu berharap jika TNI mau bekerja sama dengan melatih militer mereka. Belum diketahui apakah hal ini jadi terealisasi. Namun, dari hal ini bisa kita simpulkan jika TNI itu benar-benar banyak peminatnya untuk dijadikan pelatih.
Baca Juga :5 Drone Mata-Mata Terbaik Indonesia ini Menjadi Senjata Pamungkas TNI
Tak banyak lho negara-negara di dunia yang militernya diminta untuk melatih. Maka bisa disimpulkan jika tentara kita itu luar biasa dan bisa disejajarkan dengan militer negara kuat macam Rusia dan AS. Bangga dengan kiprah para tentara, dan mudah-mudahan makin menggila ke depannya nanti. Bravo!