Ayu Ting Ting join live [sumber gambar]
Saat banyak artis lain mulai memanfaatkan TikTok untuk berjualan produk atau mempromosikan bisnis besar mereka, Ayu Ting Ting justru memilih langkah berbeda. Penyanyi dangdut ini berhasil mencuri perhatian publik lewat aksinya mendukung pelaku UMKM kecil di platform tersebut. Ia tidak hanya hadir sebagai pembeli, tetapi juga memberikan promosi gratis yang berdampak besar bagi penjual kecil.
Aksi Ayu Ting Ting, yang viral di media sosial, memperlihatkan dirinya bergabung dalam live TikTok penjual dengan penonton minim. Ayu bukan hanya borong produk mereka, namun juga memberikan eksposur yang membantu usaha kecil berkembang. Langkahnya yang sederhana namun tulus ini ramai diperbincangkan netizen. Penasaran dengan cerita lengkapnya? Simak lebih lanjut!
Dalam salah satu unggahan TikTok, Ayu Ting Ting terlihat bergabung ke live TikTok yang sepi penonton. Ia tidak hanya membeli produk dalam jumlah besar, tetapi juga memberikan promosi gratis dengan menyebut nama toko dan memuji produk mereka. Hal ini menjadi ‘endorsement’ tidak langsung yang membawa manfaat besar bagi penjual kecil.
Aksi Ayu Ting Ting ini langsung mendapatkan respons positif dari warganet di berbagai platform media sosial, seperti TikTok dan X. Di X, beberapa komentar menyebut Ayu sebagai sosok artis yang benar-benar peduli dengan ekonomi kecil. Salah satu pengguna X bahkan menulis, ‘Bantu UMKM dengan cara begini nggak cuma bikin mereka untung, tapi juga ngasih semangat buat mereka yang lagi struggling. Love her effort banget!’
Beberapa komentar warganet menyoroti perbedaan Ayu Ting Ting dengan artis lain yang lebih memilih untuk ikut berjualan produk dengan nama besar mereka. Sementara banyak artis terjun langsung menjadi penjual dengan harga kompetitif, Ayu justru memilih mendukung pelaku UMKM tanpa mengambil keuntungan pribadi.
Sindiran warganet seperti “Kementerian Perdagangan 0 – Ayu Ting Ting 1” viral di X, mencerminkan apresiasi terhadap aksi nyata Ayu Ting Ting dalam mendukung UMKM sekaligus kritik terhadap pemerintah yang dianggap kurang optimal membantu pelaku usaha kecil.
BACA JUGA: Ini Lho Boneka Labubu yang Viral Karena Lisa BLACKPINK, Sampai Terjadi Kerusuhan
Semoga langkah Ayu Ting Ting ini menjadi inspirasi bagi lebih banyak orang, baik artis maupun masyarakat umum, untuk mendukung pelaku usaha kecil di sekitar mereka. Ayu Ting Ting, kamu memang beda!
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…
Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…