in

5 Fakta Ngeri Penjara Alcatraz ini Bisa Bikin Penjahat Langsung Tobat

penjara alcatraz

Penjara Alcatraz adalah salah satu penjara paling buruk di dunia. Terletak di tengah laut dan menempati sebuah pulau kecil dengan penjagaan yang sangat ketat. Di masa lalu, Alcatraz digunakan untuk memenjarakan banyak sekali narapidana kelas kakak agar tidak bisa kabur. Bahkan rasio penjaga dengan narapidananya 1:3.

Baca Juga : 5 Hal ini yang Akan Terjadi Jika Negara Islam Memutuskan Hubungan Diplomatik dengan Amerika

Setelah 29 tahun beroperasi, tepat pada tahun 1963, penjara Alcatraz akhirnya ditutup. Penutupan ini dilakukan karena biaya operasional penjara sangat besar. Di masa lalu, penjara ini dikenal sebagai penjara yang paling susah untuk tembus. Bahkan tak pernah ada yang berhasil keluar hingga muncul sebuah film yang menceritakan kisah perjuangan narapidana dari penjara paling kelam ini.

Baiklah, tanpa basa-basi lagi, inilah 5 fakta negeri penjara Alcatraz yang bisa membuat penjahat langsung tobat!

1. Rumah Para Gengster Kelas Kakap

Alcatraz adalah penjara dengan pengamanan kelas tinggi di masa lalu. Itulah mengapa banyak sekali penjahat kelas kakap yang dimasukkan ke dalam penjara terisolasi ini. Salah satu tahanan paling fenomenal bernama Al Capone yang merupakan seorang gangster dengan banyak sekali kasus kriminal di Amerika.

Rumah Para Gengser Kelas Kakap [image source]
Rumah Para Gengster Kelas Kakap [image source]
Selain Al Capone juga ada George Kelly yang mendapatkan julukan sebagai Machine Gun. Orang yang telah melakukan banyak sekali kejahatan di Amerika kala itu. Jika saat itu ada penjahat masuk Alcatraz, artinya mereka akan bertemu dengan orang-orang seperti Al Capone yang dikenal mengerikan. Salah-salah bisa langsung menemui ajal.

Written by Adi Nugroho

Leave a Reply

7 Fakta Gila CIA yang Akan Membuatmu Mengutuk Mereka, Lihat Kelicikan dan Kekejaman Mereka

5 Kekejaman yang dilakukan Hitler ini Ternyata Terinspirasi dari Orang Amerika. Berikut Faktanya