Kabar menggemparkan muncul dari dunia sepak bola. Baru-baru ini, Paris Saint-Germain menyudahi teka-teki masa depan Neymar setelah secara resmi mengumumkan kepindahan bintang Samba tersebut ke klub mereka yang bermarkas di Paris, Perancis.
Keseriusan PSG untuk memboyong Neymar terepresentasi dari nominal yang bersedia mereka kucurkan. Tak tanggung-tanggung, jumlahnya mencapai 222 Juta euro! Harga tersebut merupakan klausul pelepasan kontrak Neymar di Barcelona. Dan kini, Neymar resmi mendepak Paul Pogba dari posisi puncak sebagai pemain termahal sejagat, yang baru tahun lalu ditebus oleh Manchester United dari Juventus dengan mahar 105 juta euro.
Tak hanya biaya transfernya yang bikin mata kita terbelalak. Per satu tahun sepanjang lima tahun masa kontraknya, Neymar akan memperoleh gaji sebesar 30 juta euro atau sekitar Rp473 miliar dan itu sudah dipotong pajak! Itu artinya per bulannya ia akan mendapat Rp39,4 miliar, Rp9,05 miliar per minggu, 1,3 miliar per hari, 53 juta per jam, 898 ribu per menit, serta Rp15 ribuan per detik! Gila!
Nah, berdasarkan gaji tersebut, bolehlah kita sebagai manusia reguler untuk numpang berandai-andai. Dengan gaji sefantastis itu, kira-kira apa saja sih yang bisa dilakukan? Berikut lima hal menarik dari kami yang mungkin bisa kamu pertimbangkan sebagai bahan khayalan kamu.
1. Sekali Neymar tarik napas = Tarif orderan Go-Ride 10 KM
Per Juli 2017 kemarin, tarif di Jabodetabek untuk Go-Ride, layanan transportasti motor dari Go-Jek, mendapat penyesuaian. Salah satunya adalah tarif non-rush hour: Rp1.500 per kilometer. Itu artinya, seorang driver Go-Ride mesti mengantar penumpang sepanjang 10 kilometer untuk sekadar memperoleh uang Rp15 ribu. Itu juga belum bagi hasil ama perusahaan. Sedangkan Neymar? Cukup satu tarikan napas atau per detik saja baginya untuk mendapat uang sebanyak itu!
2. Gaji satu menit bisa beli 29 porsi Mie Abang Adek
Tahu kan Mie Abang Adek? Itu tuh warung indomie legendaris yang sejak tahun 2002 namanya kian fenomenal berkat inovasi level kepedasannya. Ambil contoh menu internet double, sajian dua bungkus indomie dengan topping telor dan kornet plus level kepedasan maksimal, pedas mampus, ini dipatok 30 ribu perak. Kalau kamu minjem uang dari satu menit gaji Neymar, kamu bisa membeli 29 porsi menu tersebut. Dan masih ada sisa sekitar 28 ribu. Saran kami, gunakan uang itu untuk membeli satu pak Promaag dan Entrostop.
3. Bisa talangin gaji dewan direksi BUMN
Para petinggi BUMN mendapat gaji fantastis dari pemerintah. Sebut saja Dewan Direksi Bank Mandiri yang dalam satu tahunnya bisa mencapai Rp3,22 miliar. Tapi, ternyata gaji setinggi itu tak seberapa bagi bintang calon peraih Ballon D’Or ini. Hanya dalam satu minggu saja, ia sudah memperoleh dua kali lebih pendapatan bersih seorang BUMN dalam setahun. Kalau saja Neymar mau bayarin, itu artinya ia sudah meringankan beban utang negara yang kian hari kian menggunung saja.
4. Gaji sejam = 4 unit iPhone 7 Plus 256 GB Jetblack
Saat ini, varian tertinggi ponsel pintar dari Apple tersebut dijual seharga Rp13 jutaan. Sebagian dari kita mesti banting tulang dan berpindah ke “mode” irit selama beberapa waktu untuk mendapatkan produk mewah tersebut. Tapi, Neymar cuma perlu sejam untuk mendapatkannya. Bukan hanya satu buah, tapi empat sekaligus dan itupun masih ada sisa satu juta. Ya, buat Neymar sih lumayan, bisa dialokasikan buat ongkir ekspedisi layanan satu malam sampai dan packing kayu biar gak penyok di perjalanan.
5. Gaji setengah hari buat rasakan layanan penerbangan paling mewah sedunia
Maskapai penerbangan mewah asal Timur Tengah, Etihad, menawarkan tiket perjalanan paling mahal di dunia. Kamu bisa memesan tempat di kabin mewah yang terdiri dari tiga ruangan beserta fasilitas super lengkap bernama The Residence dengan harga 38 ribu dolar atau mencapai Rp506 juta rupiah! Itu hanya sekali jalan untuk rute New York – Abu Dhabi. Jika Neymar sedang penat dengan urusan sepak bola dan ingin bertamasya ke Amrik, ia bisa memesan layanan super mewah ini hanya dengan gajinya selama setengah hari.
Keren, kan? Luar biasa gaji yang didapat atlet yang satu ini. Padahal kerjanya Neymar “hanya” gocek bola, lho. Siapa yang gak mau coba jalanin hobi terus dibayar pula. Sudah cukup ah berandai-andainya. Mending sekarang kita terusin kerjaan kita. Gak baek ngelamun mulu.
Bonus: Berapa lama kamu membaca artikel ini? Kira-kira sekitar 3 menit kali ya? Itu artinya ketika kamu selesai membaca tulisan ini, Neymar sudah mengantongi 2,6 juta rupiah di sakunya. Muke gile!