Categories: Trending

10 Fakta Mengenai Negeri China Yang Bikin Anda Terbelalak

Negeri tirai bambu, China memang bukanlah negara yang tertutup seperti Korea Utara dan Iran. Namun di sana, kebebasan tidak bisa dimiliki hingga maksimal karena banyaknya aturan yang berlaku. Menganut paham komunis dan juga ideologi yang berbeda dari negara lain membuat China tidak membolehkan adanya Twitter di sana. Akhirnya, muncullah situs Weibo yang menjadi jejaring sosial warga negaranya.

Itu baru secuil fakta mengenai negeri China lho. Masih ada 10 fakta lagi yang bikin Anda terbelalak plus geleng-geleng kepala. Penasaran? Baca terus sampai habis ya!

1. Telur di Rebus dengan Air Kencing Pria Perjaka Jadi Makanan Favorit

Makanan paling aneh apa yang pernah Anda makan? Kodok? Ular? Di China tepatnya Dongyang, makanan favorit di sana…agak menjijikkan sih. Yaitu telur yang direbus di dalam urin anak laki-laki yang masih muda. Waduh, bagaimana tuh rasanya?

Telur di Rebus dengan Air Kencing Pria Perjaka Jadi Makanan Favorit

Katanya sih enak. Tapi kebayang tidak sih kalau sampai air urin tadi meresap ke dalam telurnya? Duh, rasanya pasti asin g jelas

2. Jarum Pentul di Kerah Baju Tentara

Tentara di China terkenal dengan ketegasan dan juga komitmennya untuk membela negara hingga titik darah penghabisan. Loyalitas ini yang membuat para Tentara ini selalu siap sedia untuk berperang dan menjaga negerinya ini. Salah satunya adalah selalu berdiri tegap dan dagu selalu terangkat.

Jarum Pentul di Kerah Baju Tentara

Agar hal ini bisa terjadi, para tentara diwajibkan menyelipkan sebuah jarum pentul di kerah bajunya. Jika mereka menunduk sedikit saja, bakalan ketusuk deh. Mengerikan ya?

3. Polisi China Pilih Gunakan Angsa daripada Anjing Pelacak

Hampir semua negara di dunia ini menggunakan anjing pelacak untuk membantu investigasi suatu kejadian. Selain indera penciumannya yang tajam juga anjing pelacak mampu memberikan petunjuk dengan lebih akurat. Tapi ternyata ada lho yang lebih handal daripada anjing, yaitu angsa!

Polisi China Pilih Gunakan Angsa daripada Anjing Pelacak

Angsa memiliki sensitivitas terhadap suara lebih tajam daripada anjing. Polisi di beberapa daerah di China ‘menugaskan’ angsa di pos-pos penjagaan jadi ketika ada suara aneh seperti akan terjadinya pencurian, maka angsa akan berkotek dan memberikan sinyal pada para polisi di mana tempat kejadian itu. Keren banget ya?

4. Negara Dengan Tingkat Aborsi Yang Tinggi

Untuk mengatasi ledakan penduduk dan makin banyaknya populasi manusia di China, Pemerintah mewajibkan warganya hanya memiliki 1 orang anak saja. Ini bukan hal yang mudah karena bisa saja ‘kebobolan’ hingga hamil lagi. Faktor inilah yang menyebabkan tingginya angka aborsi di negeri panda ini.

Negara Dengan Tingkat Aborsi Yang Tinggi

Tercatat puluhan ribu bayi dibuang dan jutaan lainnya diaborsi dan kebanyakan adalah anak perempuan. Rupanya di China, para keluarga di sana menganggap jika anak perempuan itu ‘tidak berguna’ dan mereka lebih suka anak laki-laki. Lah padahal anak laki-laki nanti mau menikah sama siapa kalau kekurangan anak perempuan di masa depan?

5. Negara Dengan Polusi Terburuk di Dunia

Anda tinggal di Jakarta atau kota besar lainnya di Indonesia dan merasakan udaranya begitu kotor? Selain Indonesia, India dan China juga memiliki polusi udara yang sangat parah. Bahkan saking parahnya, di China tidak jarang seperti dilingkupi kabut tebal padahal itu adalah asap polusi yang berbahaya bagi pernapasan manusia.

Polusi Udara

Tidak hanya di China, polusi dari negara ini juga menyebar sampai ke Amerika Lho. San Fransisco, kota ini menjadi salah satu ‘korban’ polusi dari China yang melewati samudera Pasifik. Menurut penelitian, polusi di SF sepertiganya disumbangkan dari China. Astaga!

6. Warganya Hemat Menggunakan Uang

Berapa biaya hidup Anda dalam satu hari? Katakan saja jika gaji Anda 2 juta maka biasanya akan diplotting satu hari untuk makan dan transportasi adalah 50 ribu rupiah. Nah, Anda akan menganga jika tahu berapa biaya hidup yang dibutuhkan oleh warga China setiap harinya.

Warganya Hemat Menggunakan Uang

100 juta penduduk China bisa hidup ‘hanya’ dengan biaya 1$ tiap harinya atau sekitar 12 ribu rupiah saja. Itu sudah termasuk makan 3 kali sehari dan biaya transportasi. Astaga hemat sekali ya!

7. Walau Negara Sekuler Tapi Banyak Yang Beragama

China merupakan negara yang sekuler dan juga menganut paham komunisme. Namun ini bukan berarti membuat warganya tidak beragama lho. Dari sekian banyak penduduknya 54 juta di antaranya memeluk agama Kristen. Ada juga yang memeluk agam Budha, Konghucu dan juga Islam. Sebetulnya, Pemerintah China memang tidak mengeluarkan perintah untuk tidak boleh beragama.

Masjid di xining dongguan

Tapi sayangnya, di China masih kadang terjadi konflik yang mengakibatkan para pemeluk agama tertindas atau tersakiti. Misalnya saja diserang, disiksa dan masih banyak lagi. Semoga hal ini berangsur hilang ya.

8. Negara Yang Paling Tegas Terhadap Koruptor

Di Indonesia, orang yang terkena kasus korupsi bisa dengan enaknya dapat potongan masa tahanan bahkan bisa bebas dari jeratan hukum sama sekali. Nah, beda banget dengan di China. Di sana jangan harap orang yang ketahuan korupsi bisa hidup tenang dan selamat.

Negara Yang Paling Tegas Terhadap Koruptor

Pemerintah China tidak segan menghukum mati koruptor lho! Tidak jarang ada hukuman mati diadakan dalam satu bulan hingga beberapa kali. Sekali ada yang ketahuan korupsi, setelah proses pengadilan langsung dihukum mati. Wew bikin efek jera nih, apakah Indonesia berani mengambil langkah seperti ini?

9. China Mendapat Hak Istimewa Dari Google

Pembajakan atas hak cipta dan musik merupakan salah satu concern Google untuk diberantas. Sekarang rasanya hampir tidak mungkin mengunduh lagu secara gratis melalui website karena biasanya akan diblock karena melakukan pembajakan dan kejahatan. Nah, hal ini berbeda dengan Google China.

China Mendapat Hak Istimewa Dari Google

Di sana, Google membolehkan situs di sana untuk mengunggah lagu-lagu dari label rekaman di sana dan bisa diunduh secara bebas dan gratis. Jadi tidak harus beli atau download lewat iTunes. Wah, buah simalakama ya! Yang mengunduh dapat gratis tapi artisnya gigit jari deh.

10. Shanghai, Kota Paling Macet Sedunia

Kena macet itu menyebalkan luar biasa! Rasanya udah tidak tahan lagi kalau harus menghabiskan waktu berjam-jam di jalan. That’s why, Anda lebih baik tidak bepergian menggunakan kendaraan pribadi saat berada di Shangkai, China. Mengejutkan sekali lho, di sana kemacetan panjangnya bisa sampai 62 miles!

Shanghai, Kota Paling Macet Sedunia

Terjebak berjam-jam saja mengerikan, nah di Shanghai Anda bisa terkena macet sampai…12 hari! Iya 12 hari, bayangkan hampir dua minggu hanya demi sebuah perjalanan dan terkena macet. Luar biasa!

Baca Juga :
10 Hal Gila Yang Hanya ada di Dubai
10 Peraturan Aneh Bin Ajaib Yang Hanya Ada di Amerika Serikat
Share
Published by
Admin

Recent Posts

Menpora Dito Ariotedjo Banjir Kritik Netizen Gara-Gara Dianggap ‘Pansos’ di Gelaran MotoGP Mandalika 2024

Kasus baru, masalah lama. Begitulah kira-kira jargon yang cocok disematkan kepada Menteri Peranan Pemuda dan…

2 months ago

Fakta Susu Ikan yang Jadi Pro Kontra di Masyarakat

Selain susu dari sapi atau kambing, kamu mungkin sudah pernah mendengar susu dari almon atau…

2 months ago

Ini Lho Boneka Labubu yang Viral Karena Lisa BLACKPINK, Sampai Terjadi Kerusuhan

Kamu pasti sudah nggak asing lagi dengan nama Labubu, atau Boneka Labubu. Jelas saja, karena…

2 months ago

5 Fakta Kasuaris, Burung Raksasa Asal Papua Paling Berbahaya di Dunia

Di dalam hutan lebat Papua, terdapat salah satu burung terbesar dan paling menakjubkan di dunia,…

2 months ago

10 Quote Hikigaya Hachiman ‘Oregairu’ yang Menampar Realita

Siapa yang tidak kenal Hikigaya Hachiman? Tokoh utama dari *OreGairu* ini dikenal dengan pandangan hidupnya…

2 months ago

3 Fakta Kasus Dugaan Kekerasan dan Eksploitasi Para Mantan Karyawan Brandoville Studios

Belakangan ramai perbincangan mengenai dugaan eksploitasi yang dialami mantan karyawan sebuah perusahaan animasi yang berbasis…

2 months ago